Digital Marketing: Cara Efektif Berjualan untuk UMKM | Telkomsel
BAGIKAN

Digital Marketing: Cara Efektif Berjualan untuk UMKM

Article
Digital Marketing: Cara Efektif Berjualan untuk UMKM

Digital Marketing: Cara Efektif Berjualan untuk UMKM

Digital Marketing: Cara Efektif Berjualan untuk UMKM

Perkembangan teknologi yang semakin pesat berbanding lurus dengan perkembangan dunia pemasaran. Sudah menjadi hal yang lumrah saat ini jika strategi pemasaran yang paling efektif adalah melalui saluran digital, terlebih di masa kenormalan baru yang kita jalani sekarang ini.

Sejatinya, pemasaran digital (digital marketing) sudah mulai diterapkan oleh para pelaku usaha sejak beberapa tahun belakang, sebagai bentuk adaptasi terhadap perkembangan teknologi di era modern. Namun, dengan adanya pandemi COVID-19, para pelaku usaha, terutama untuk skala kecil dan menengah (UMKM), dituntut untuk bisa lebih beradaptasi lagi dan mulai meninggalkan cara konvensional.

Baca juga: Kolaborasi Telkomsel, Bank Mandiri, dan LinkAja Hadirkan Kemudahan Kredit Usaha bagi UMKM

Adapun peningkatan efektivitas digital marketing ini sejalan dengan penggunaan internet dan media sosial yang semakin tumbuh. Laporan yang dirilis oleh Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) menyebut bahwa jumlah pengguna internet tumbuh menjadi 196,7 juta pengguna atau sekitar 73,7 persen dari total populasi di Indonesia. Data tersebut mengacu pada periode 2019 hingga kuartal II 2020.

Marketing is about meeting your customers where they are: in the right place, at the right time. Dengan aktivitas masyarakat Indonesia yang semakin sering menghabiskan waktunya lewat online platform seperti data di atas, maka salah satu cara yang efektif dalam menjangkau konsumen adalah dengan menggunakan saluran digital.

Baca Juga: Rekomendasi Produk untuk Beriklan Lebih Efektif dan Tepat Sasaran

Penerapan Digital Marketing untuk UMKM

Pemerintah Indonesia terus mendorong agar pelaku UMKM dapat terhubung dengan platform digital atau Go Digital. Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Mekop UKM) Teten Masduki pada Oktober 2020 lalu mengatakan bahwa masih sekitar 16% atau 10,25 juta pelaku UMKM yang sudah terhubung ke ekosistem digital.

Ia masih berharap dan yakin digitalisasi UMKM di Indonesia masih akan terus berlanjut sehingga dapat membuat ekonomi digital Indonesia menjadi yang terbesar di Asia Tenggara pada tahun 2025 mendatang.

Lantas bagaimana penerapan digital marketing untuk pelaku UMKM? Buat kamu yang merupakan pelaku UMKM, apa saja manfaat yang didapat ketika menggunakan strategi digital marketing? Simak informasi berikut:

1. Jangkau Pasar yang Lebih Luas dengan Aplikasi Mobile

Hampir sebagian besar masyarakat mencari berbagai macam kebutuhannya melalui internet. Dengan memanfaatkan digital marketing, kamu bisa menjangkau lebih banyak konsumen dan memperluas wilayah pemasaran produk dan jasa.

Salah satu penerapan yang dapat kamu lakukan untuk menjangkau pasar yang lebih luas adalah dengan menggunakan aplikasi mobile. Saat ini, ada beragam pilihan aplikasi untuk membantu pertumbuhan bisnis pelaku UMKM, antara lain 99% Usahaku dan GoBiz.

Baca Juga: Terus Berinovasi di Era Digitalisasi dalam Masa Pandemi

2. Manfaatkan Saluran Digital agar Semakin Terhubung dengan Konsumen

Teknologi dan internet mempermudah pelaku UMKM untuk bisa terhubung dengan konsumen secara cepat melalui berbagai macam saluran digital yang tersedia, misalnya lewat media sosial dan aplikasi messaging. Saat ini sebagian besar platform e-commerce sudah dilengkapi dengan fitur chat, sehingga memudahkan kamu untuk berinteraksi dengan konsumen.

Dengan memanfaatkan saluran digital, kamu dapat berkomunikasi dengan konsumen secara real time. Kamu juga bisa mengerti dan menganalisa apa yang dibutuhkan oleh konsumen dan memahami customer journey.

3. Sasar Konsumen yang Tepat dengan Analytics Platform

Agar kampanye marketing berjalan efektif, kamu harus bisa menjangkau audiens atau calon konsumen yang tepat. Kamu harus menjangkau orang-orang yang memiliki ketertarikan terhadap produk yang ditawarkan. Nah, inilah salah satu kelebihan dari digital marketing, di mana kamu dapat menargetkan segmen audiens yang sesuai dengan produk kamu.

Ada banyak tools yang bisa kamu pakai untuk menjalankan strategi yang satu ini. Salah satunya dengan menggunakan Telkomsel MyAds. Di Telkomsel MyAds, kamu bisa menjangkau target pelanggan yang sesuai dengan bisnismu. Kamu pun tidak perlu membuang-buang waktu untuk mencari konsumen yang mungkin kurang tertarik dengan produkmu.

4. Ukur Performa Bisnis dengan Digital Tools

Dengan menggunakan strategi marketing konvensional, kamu akan sulit untuk mengukur keberhasilan kampanye yang kamu jalankan. Sebagai contoh, ketika kamu membuat iklan di billboard atau di media cetak secara rutin, maka kamu akan sulit mengetahui berapa orang yang melihat iklan atau kampanye kamu.

Namun, dengan digital marketing, semua hal itu dapat dengan mudah diketahui, mulai dari berapa jumlah iklan yang dilihat dan diklik oleh target audiens, impresi, share, dan lainnya. Salah satu benefit dari digital marketing ini salah satunya dapat kamu temukan dengan menggunakan digital tools, seperti Telkomsel MyAds. Dengan menggunakan tools ini, kamu dapat memonitor performa iklan yang kamu buat.

Baca Juga: Ini Dia Solusi Beriklan Mudah, Cepat, dan Tepat untuk UMKM

5. Hemat Biaya Promosi dengan Periklanan Digital

Menggunakan strategi digital marketing dapat menghemat biaya promosi. Beriklan atau berpromosi melalui media internet atau online memang lebih murah ketimbang kamu menerapkan metode konvensional, seperti brosur, billboard, hingga beriklan di media elektronik, seperti televisi atau radio, di mana hal tersebut akan sulit dilakukan untuk usaha kecil macam UMKM.

Ada banyak sekali metode digital marketing atau promosi digital yang ramah kantong. Telkomsel MyAds, misalnya, memungkinkan kamu untuk mengirim pesan promosi melalui SMS ke ratusan juta pelanggan Telkomsel hanya dengan biaya Rp90/SMS. Lalu kamu juga bisa beriklan dengan menggunakan Instagram yang hanya memakan biaya Rp25.000/hari. Terjangkau, bukan?

Setelah membaca sejumlah manfaat digital marketing di atas, apakah kamu yakin masih ingin menggunakan metode marketing konvensional? Segera ubah strategi marketing konvensionalmu dan mulai beralih menggunakan metode digital marketing agar dapat meningkatkan pendapatan usahamu.