Para perempuan generasi sekarang sudah semakin menyadari pentingnya skin care. Skin care adalah rangkaian praktik untuk merawat kesehatan kulit dan mengatasi berbagai macam permasalahan kulit. Bukan hanya pada kalangan dewasa, remaja pun turut menggandrungi tren memakai skin care. Karena demand yang besar, brand kecantikan lokal pun berbondong-bondong mengeluarkan rangkaian skin care yang keberadaannya kian menjamur di pasaran. Kualitas produk lokal pun sudah mampu bersaing dengan produk merek luar negeri, tentu dengan harga yang lebih pas di kantong.
Salah satu skin care lokal berkualitas adalah Naavagreen yang citranya melekat sebagai produk yang menggunakan bahan alami. Naavagreen merupakan produk yang sudah dipercaya oleh masyarakat Indonesia dan telah memiliki banyak cabang. Namun, perusahan tentu harus tetap mengatur strategi agar nama brand bisa lebih berkembang. Di tengah banyaknya kompetitor, sangat penting bagi perusahaan untuk membangun brand awareness agar produk dapat dikenali orang banyak. Brand awareness adalah kemampuan konsumen untuk langsung mengenali dan mengingat suatu merek ketika melihat atau mendengar hal yang menggambarkan identitas merek tersebut, contohnya di antara lain seperti warna, logo, ciri khas, slogan, dan gambar. Naavagreen akan berbagi kepada MyAdspreneur mengenai kisah sukses dalam mempromosikan merek skin care-nya.
Untuk meningkatkan brand awareness, Naavagreen cabang Lampung membuat strategi dengan menyampaikan edukasi menarik lewat pesan iklan. Dalam promosinya, Naavagreen selalu menekankan penggunaan bahan alami dalam pembuatan produk, sehingga konsumen bisa mengingat bahwa ciri khas Naavagreen melekat dengan produk natural yang baik dan gentle untuk kulit. Bukan hanya edukasi mengenai produk, namun Navagreen menyampaikan juga tentang membanguan kepercayaan diri yang diawali dengan mencintai kulit. Pesan tersebut adalah strategi brilian dimana tidak hanya sekedar mengenalkan produk, tapi Naavagreen memberikan pesan personal yang bisa mempengaruhi perasaan konsumen. Bapak Fashihullisan, Pengelola Cabang Naavagreen Lampung pun menjelaskan pengalamannya dalam memperkenalkan produk melalui MyAds, “Tadinya saya tidak menyangka kalau SMS Blast dari MyAds akan seefektif itu, ternyata hasilnya sangat memuaskan, banyak yang tahu mengenai Naavagreen, target marketing tercapai baik dari segi usia pembeli dan juga pendapatan”.
Pemilihan produk iklan yang tepat tentu akan berkontribusi besar terhadap feedback yang perusahaan akan terima. Walaupun produk skin care Naavagreen bisa digunakan oleh berbagai kalangan, wanita berusia 16-40 tahun pasti akan menjadi konsumen terbesar. Mempertimbangkan hal tersebut, maka menggunakan SMS Targeted dengan mengacu pada gender dan usia penerima pesan adalah pilihan yang tepat. Naavagreen cabang Lampung juga menggunakan produk Location Based Advertising (LBA), dimana pengguna bisa menargetkan lokasi penerima pesan promosi. Melalui pesan promosi yang edukatif lalu menyebarkannya dengan produk iklan MyAds yang tepat, Naavagreen Lampung mendapatkan hasil yang memuaskan. “Saya sangat terkesan dengan Telkomsel MyAds karena saya tidak menyangka bahwa setelah beberapa kali melakukan kegiatan promosi melalui SMS Blast, banyak sekali manfaatnya dalam mengundang pengunjung atau pasien baru yang akhirnya datang ke klinik kami untuk melakukan transaksi. Fitur terpenting adalah kami bisa mengirimkan link pada pesan promosi, karena penerima SMS Blast langsung dapat akses ke unit usaha kami untuk melihat produk yang kami jual”, ujar Bapak Fashihullisan.
Ayo perkenalkan produk bisnis Anda seperti Naavagreen cabang Lampung dengan turut menggunakan layanan Telkomsel MyAds. Telkomsel MyAds adalah platform beriklan yang memfasilitasi pengguna untuk mempromosikan usahanya melalui SMS, MMS, Pesan Pop-Up, Display Banner yang disebarkan ke lebih dari 160 juta pengguna Telkomsel secara spesifik, eksklusif, dan terukur. Kami memiliki sistem canggih yang memungkinkan Anda untuk memilih produk iklan sesuai target dan kebutuhan. Produk yang bisa Anda gunakan di antara lain adalah Location Based Advertising, Broadcast, Targeted Advertising, SMS Interaktif, USSD Interaktif, dan Display Advertising. Anda pun bisa berkonsultasi dengan Tim Telkomsel MyAds untuk mengetahui produk dan metode apa yang paling tepat untuk mencapai tujuan bisnis Anda.