5 Cara Isi Saldo SeaBank, Gampang Banget! | Telkomsel

5 Cara Isi Saldo SeaBank, Gampang Banget!

Article

SeaBank adalah lembaga keuangan digital milik Sea Limited (Sea Group). Perlu diketahui bahwa perusahaan tersebut adalah korporasi yang menaungi salah satu e-commerce terbesar di Indonesia, yaitu Shopee.

 

Bisa dibilang, saat ini, bank digital termasuk SeaBank sedang diminati oleh masyarakat. Cara pemakaiannya yang mudah, tidak terlalu banyaknya syarat yang harus diikuti, dan banyaknya promo yang ditawarkan menjadi alasan utamanya.

 

Anyway, apa kamu penasaran dengan cara isi saldo SeaBank? Kalau iya, kamu datang ke artikel yang tepat! Soalnya, melalui artikel yang diringkas ke dalam lima poin berikut, Telkomsel akan menjelaskannya untuk kamu~

 

  1. Cara Isi Saldo SeaBank Melalui Mobile Banking

  2. Cara Isi Saldo SeaBank Melalui ATM

  3. Cara Isi Saldo SeaBank Melalui Setor Tunai

  4. Cara Isi Saldo SeaBank Melalui DANA

  5. Cara Isi Saldo SeaBank Melalui ShopeePay

 

Sebagai informasi tambahan, apabila kamu ingin membuka bisnis dengan menggunakan saldo yang tersimpan di rekening SeaBank, kamu bisa mulai mempromosikan dagangan yang kamu tawarkan dengan MyAds dari Telkomsel.

 

All you have to do adalah mengakses situs MyAds, mengisi formulir, dan menentukan layanan iklan mana yang kamu perlukan. Kalau kamu masih ragu, coba buat iklan gratis aja dulu~

 

Tanpa lama-lama lagi, yuk, langsung baca artikel berikut ini!

 

Baca Juga: Nomor VA ShopeePay: Cara Melihat & Transfer ke ShopeePay

 

5 Cara Isi Saldo SeaBank yang Mudah Diikuti

Setidaknya ada lima cara mengisi ulang saldo rekening SeaBank yang dapat kamu ikuti dengan mudah. Untuk penjabaran selengkapnya, langsung simak lima tutorial ini, ya!

 

  1. Cara Isi Saldo SeaBank Melalui Mobile Banking

    Berikut langkah-langkah yang perlu kamu ikuti untuk melakukan pengisian saldo SeaBank melalui mobile banking.

    1. Login ke aplikasi mobile banking yang ada di ponsel kamu.
    2. Pilih menu “Transfer”.
    3. Klik pilihan “Transfer ke Bank Lain”.
    4. Selanjutnya, kamu akan melihat deretan nama bank tujuan yang dapat kamu lihat. Pilih SeaBank atau Bank Kesejahteraan Ekonomi (BKE).
    5. Masukkan nomor rekening SeaBank yang hendak dikirimi saldo. 
    6. Masukkan jumlah saldo yang ingin kamu kirimkan.
    7. Pilih opsi RTOL (Real-Time Online Transfer) supaya saldo yang dikirimkan dapat diterima dalam jangka waktu cepat.
    8. Setelah memastikan semuanya sudah sesuai keinginan, kamu dapat langsung mentransfer saldo dari rekening mobile banking ke rekening SeaBank.

     

  2. Cara Isi Saldo SeaBank Melalui ATM

    Berikut langkah-langkah yang perlu kamu ikuti untuk melakukan pengisian saldo SeaBank melalui ATM.

    1. Cari mesin ATM terdekat yang masuk ke dalam jaringan SeaBank.
    2. Masukkan kartu ATM SeaBank ke mesin ATM.
    3. Masukkan PIN kartu ATM dengan benar.
    4. Pilih opsi “Top Up”atau “Isi Saldo”.
    5. Di bagian bank tujuan pengisian saldo, pilih opsi “SeaBank”.
    6. Tentukan nominal saldo yang hendak kamu transfer.
    7. Lakukan konfirmasi dan ikuti arahan yang tertera di layar mesin ATM.
    8. Tunggu selama beberapa saat dan voila! Kamu sudah berhasil melakukan proses top up saldo ke rekening bank digital kesayangan kamu itu.

     

Baca Juga: Cara Transfer DANA ke ShopeePay dan Biayanya

  1. Cara Isi Saldo SeaBank Melalui Setor Tunai

    Berikut langkah-langkah yang perlu kamu ikuti untuk melakukan pengisian saldo SeaBank melalui skema setor tunai.

    1. Datangi kantor cabang Bank Kesejahteraan Ekonomi terdekat.
    2. Isi formulir transfer yang disediakan oleh pihak bank.
    3. Pilih metode SKN/RTGS.
    4. Pastikan nama bank penerima adalah SeaBank dengan kode “SSPIIDJA” untuk kode kliring dan “SSPIIDJA” untuk kode swift.
    5. Masukkan nomor rekening SeaBank yang hendak dikirimi saldo. 
    6. Ikuti instruksi yang diberikan dan voila! Saldo sudah berhasil ditransfer ke rekening bank digital kesayangan kamu itu.

     

  2. Cara Isi Saldo SeaBank Melalui DANA

    Berikut langkah-langkah yang perlu kamu ikuti untuk melakukan pengisian saldo SeaBank melalui DANA.

    1. Buka aplikasi DANA yang sudah terunduh di ponsel kamu.
    2. Klik pilihan “Kirim”.
    3. Pilih opsi “Kirim ke Bank”.
    4. Kalau kamu belum pernah melakukan transfer, kamu dapat memilih menu “Pilih/Tambah Rekening Bank Baru”.
    5. Di antara banyaknya pilihan bank yang terpampang, pilih Bank SeaBank Indonesia.
    6. Masukkan nomor rekening tujuan.
    7. Jangan lupa klik “Simpan dan Lanjutkan” supaya kamu dapat melakukan transfer dengan lebih mudah di kemudian hari.
    8. Tentukan nominal saldo yang hendak kamu top up.
    9. Konfirmasi nama penerima.
    10. Masukkan PIN DANA.
    11. Dalam beberapa detik, kamu akan menerima notifikasi yang menyatakan bahwa saldo sudah berhasil terkirim.

     

  3. Cara Isi Saldo SeaBank Melalui ShopeePay

    Berikut langkah-langkah yang perlu kamu ikuti untuk melakukan pengisian saldo SeaBank melalui ShopeePay.

    1. Buka aplikasi Shopee yang sudah terunduh di ponsel kamu.
    2. Pilih menu “ShopeePay”.
    3. Klik pilihan “Tarik Dana”.
    4. Di antara banyaknya pilihan bank yang terpampang, pilih Bank SeaBank Indonesia sebagai bank penerima.
    5. Tentukan jumlah saldo yang ingin ditarik.
    6. Konfirmasi detail penarikan dana.
    7. Masukkan 6 digit kode untuk melanjutkan proses top up.
    8. Dalam beberapa detik, kamu sudah berhasil melakukan proses pengisian saldo melalui ShopeePay.

     

Baca Juga: Cara Transfer DANA ke LinkAja, Bisa Dicoba!

 

Itu dia lima cara cara top up SeaBank yang perlu kamu ketahui. Kalau kepo dengan informasi serupa, kamu bisa melakukan pencarian di internet dan mengaktifkan Paket Internet Sakti dari Telkomsel supaya proses browsing-nya lancar jaya~

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim