Pengertian Pukulan Lob Bulu Tangkis, Jenis, dan Tekniknya | Telkomsel

Pengertian Pukulan Lob Bulu Tangkis, Jenis, dan Tekniknya

Article

Buat kamu yang penasaran sama pukulan lob pada bulu tangkis dari mulai pengertiannya, jenis-jenisnya, sampai tekniknya, kamu bisa baca beberapa informasi berikut ini di sini:

 

 

Psst, kamu bisa banget rutin berolahraga bulu tangkis sambil ditemani oleh aplikasi Fita yang menyediakan berbagai fitur kesehatan yang bermanfaat.

 

Nah, jadi pukulan lob bulu tangkis itu apa? Cek di bawah!

 

Baca Juga: Permainan Bulu Tangkis Butuh Perlengkapan Apa Saja, Ya? 

 

Apa yang Dimaksud dengan Pukulan Lob?

Pukulan lob adalah pukulan dalam permainan bulu tangkis yang tujuannya untuk menerbangkan shuttlecock (kok) setinggi-tingginya sehingga mengarah jauh ke belakang garis lapangan lawan. 

 

Selain itu, pukulan ini bisa membuat lawan kesulitan untuk mengembalikan shuttlecock.

 

Terus, ada berapa jenis dalam teknik pukulan yang satu ini, ya? Kamu bisa cari tahu pada pembahasan di bawah!

 

Ada Berapa Pukulan Lob?

Secara umum, pukulan lob dibagi menjadi dua jenis, yaitu:

 

  1. Overhead Lob

    Overhead lob adalah pukulan yang dilakukan dari atas kepala dengan memukul shuttlecock agar melambung tinggi ke arah lapangan belakang. 

     

    Pukulan ini biasanya digunakan untuk memainkan tempo, baik tempo lambat maupun cepat.

     

  2. Underhand Lob

    Underhand lob adalah pukulan yang dilakukan dari bawah dengan cara memukul shuttlecock yang berada di bawah badan dan dilambungkan tinggi ke belakang.

     

    Pukulan ini biasanya dilakukan dengan memegang raket dalam posisi backhand.

     

Selanjutnya, ketahui fungsi-fungsi dari pukulan tersebut di bawah ini.

 

Apa Saja Fungsi Pukulan Lob?

Pukulan lob memiliki beberapa fungsi, yaitu:

 

  1. Memaksa Lawan Berada di Belakang Lapangan

    Pukulan lob yang dilakukan dengan tinggi dan jarak yang cukup jauh akan memaksa lawan berada di belakang lapangan. Hal ini akan menyulitkan lawan untuk melakukan serangan balik.

     

  2. Membuka Lapangan

    Pukulan lob yang dilakukan dengan arah yang tepat bisa membuka lapangan bagi pemain. Hal ini akan membuat pemain memiliki ruang gerak yang lebih luas untuk melakukan serangan.

     

  3. Mengagalkan Strategi Lawan

    Pukulan lob bisa kamu gunakan untuk menggagalkan strategi lawan yang ingin bermain agresif di depan lapangan karena pukulan lob akan membuat lawan kesulitan untuk melakukan smash.

     

    Terus, langkah-langkah tekniknya bagaimana, ya? Eits, langsung baca aja tekniknya di bawah ini!

     

Baca Juga: Mengenal Servis Bulu Tangkis, Yuk! 

Apa Saja Langkah-Langkah Teknik Lob?

Langkah-langkah teknik lob bulu tangkis yaitu:

 

  • Berdiri dengan posisi menghadap arah net.
  • Posisikan kaki kanan di belakang kaki kiri.
  • Posisikan badan menyamping ke arah net.
  • Raket dipegang dengan menggunakan teknik forehand atau backhand.
  • Berat badan berada di kaki kanan lalu berpindah ke kaki kiri saat memukul shuttlecock.
  • Ayunkan raket seperti gerakan melempar. Jaga tangan dan pergelangan tangan agar tetap relaks.
  • Tangan harus lurus saat shuttlecock menyentuh raket.
  • Posisi akhir raket mengikuti arah bola.
  • Biarkan ayunan raket mengarah ke arah bawah pinggang.
  • Setelah memukul shuttlecock, kaki kiri mendarat terlebih dahulu dan badan condong ke depan.

 

Dengan menguasai teknik pukulan lob, kamu akan memiliki lebih banyak pilihan dalam menyerang dan bertahan dalam permainan bulu tangkis.

 

Lalu, jatuhnya pukulan lob ini di mana, ya? Baca penjelasan berikut!
 

Pukulan Lob Jatuh di Mana?

Pukulan lob biasanya jatuh di area belakang lapangan lawan karena shuttlecock sudah diterbangkan setinggi mungkin.

 

Pukulan ini diharapkan dapat membuat tim lawan kesulitan dalam mengembalikan shuttlecock karena jarak yang jauh.

 

Jadi, pukulan ini bisa jadi teknik menyerang yang hebat, nih!

 

Itulah berbagai informasi tentang pukulan lob bulu tangkis dari mulai pengertiannya, jenis-jenis pukulan lob secara umum, fungsinya, langkah-langkah melakukan pukulan lob, hingga area jatuhnya shuttlecock setelah melakukan pukulan lob.

 

Kamu harus banyak berlatih untuk bisa menguasai pukulan lob pada permainan bulu tangkis ini, ya!

 

Sambil berolahraga, yuk gunakan aplikasi Fita buat menemani kegiatan sehatmu! Ada fitur-fitur menarik yang bisa kamu gunakan, termasuk sharing dengan komunitas, lho!

 

Aktifkan juga Paket Sehat Telkomsel untuk melakukan telekonsultasi dengan dokter-dokter Halodoc.

 

Belinya bisa dari aplikasi MyTelkomsel, ya! 

 

Selamat berolahraga!


Baca Juga: Ketahui 4 Cara Memegang Raket Bulu Tangkis Ini!

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim