Di setiap tahun, perusahaan teknologi terbesar di Korea Selatan, yaitu Samsung, tampaknya memang berambisi untuk terus meluncurkan produk terbaru. Pada awal Maret 2024 lalu, perusahaan tersebut terpantau merilis ponsel Samsung A55.
Bisa dibilang, Samsung A55 adalah tipe ponsel menengah ke atas yang mempunyai spesifikasi kece, mulai dari kamera selfie 32 MP, RAM sebesar 12 GB, sampai layar yang mulus dan terang sehingga membuat penglihatan pengguna lebih nyaman.
Ada niat membeli Samsung A55 tapi masih ragu karena belum mengetahui harga, fitur, dan spesifikasinya? Langsung baca artikel ini aja! Eits, tapi, sebelum menyimak artikel selengkapnya, intip poin-poin pembahasannya terlebih dahulu, yuk!
Sebagai informasi tambahan, Telkomsel menyediakan Paket BundlingMAX yang sangat menguntungkan bagi kamu yang hendak membeli ponsel baru. Sebab, paket ini menyediakan kuota jumbo dengan harga yang cukup terjangkau.
Untuk melihat besaran harga paket yang ditawarkan, benefit yang diperoleh dari pembelian setiap paket, dan tipe ponsel yang disediakan, langsung ceki-ceki ke tautan berikut ini, ya!
Tanpa menunggu lebih lama lagi, yuk, langsung simak pembahasan selengkapnya!
Baca Juga: Samsung Galaxy A54, Smartphone Menengah Harga Teman
Spesifikasi dan Harga Samsung A55
Ini dia spesifikasi dan harga Samsung A55.
Chipset |
Exynos 1480 (4 nm) dan Octa Core (4x2,75 GHz Cortex-A78 & 4x2,0 GHz Cortex-A55) |
Sistem operasi |
Android 14 |
Layar |
Super AMOLED 6,6 inci; 1.080 x 2.340 piksel; refresh rate 120 Hz; HDR10 Plus; tingkat kecerahan 1.000 nits; kaca pelindung Gorilla Glass Victus Plus; dan Always-on Display |
Dimensi |
161,1 mm x 77,4 mm x 8,2 mm |
Bobot |
213 gram |
Warna |
Awesome ice blue, awesome navy, dan awesome lilac |
Baterai |
5.000 mAh (bisa bertahan selama kurang lebih 25 jam untuk menonton video YouTube beresolusi 1080p yang sudah diunduh) dan 25W Fast Charging (durasi charging hanya 1 jam 23 menit) |
RAM |
8 GB dan 12 GB |
Memori penyimpanan |
128 GB dan 256 GB |
Sistem biometrik |
Optical fingerprint (under display) dan face unlock |
Kamera depan |
32 MP, f/2.2, (wide) |
Kamera belakang |
50 MP, f/1.8, (wide), PDAF, OIS |
Harga |
Rp6 juta (8 GB/128 GB) |
Setelah melihat spesifikasi dan harga Samsung A55 5G, lanjut ke penjelasan berikutnya, yuk!
Fitur Tersembunyi Samsung A55
Selain dilengkapi dengan berbagai spesifikasi yang menguntungkan pengguna, rupanya, Samsung A55 juga menyimpan berbagai fitur tersembunyi yang menarik untuk dikulik, lho! Berikut fitur tersembunyi si ponsel yang perlu kamu ketahui.
- Fitur “Go to Website” yang memampukan pengguna untuk mengunjungi suatu situs web melalui tangkapan layar.
- Fitur “24-Hours Time Lapse” yang bisa mendeteksi dan mengompilasi foto pemandangan yang ada di galeri pengguna lalu membuatnya menjadi video time lapse yang seolah menampilkan perubahan dari siang ke malam.
- Fitur “Tab and Share” yang memampukan pengguna untuk mengirimkan gambar atau foto dari galeri ke WhatsApp dengan lebih cepat karena bisa di-drag and drop.
- Fitur “King of Multitasking” yang membantu pengguna dalam mengoperasikan dua aplikasi sekaligus.
- Fitur “Gameplay Plus” dan “Turbo Play” yang meningkatkan pengalaman pengguna dalam bermain game.
- Fitur “Edge Panel” yang bisa “mengubah” ponsel menjadi kompas, penggaris, atau tools lain yang kamu butuhkan.
- Pengguna dapat membuka aplikasi apa pun secara lebih mudah dengan menekan tombol power yang ada di sisi kanan ponsel (perlu diatur terlebih dahulu).
Sekarang, pindah ke pembahasan selanjutnya, yuk!
Baca Juga: Samsung Galaxy Z Fold 5: Spesifikasi & Harga
Keunggulan dan Kelemahan Samsung A55
Di dunia ini, tidak ada ciptaan yang sempurna. Setiap barang, termasuk ponsel, pasti mempunyai keunggulan dan kelemahan masing-masing. Ini dia daftar keunggulan dan kelemahan Samsung A55 yang harus kamu pahami.
-
Keunggulan Samsung A55
Berikut keunggulan Samsung A55 yang mungkin bisa menguatkan niatmu untuk membawanya pulang.
- Desainnya terlihat lebih mewah dan kokoh karena terbuat dari kaca serta aluminium.
- Speaker sudah dilengkapi dengan Dolby Atmos sehingga suaranya tak perlu diragukan lagi.
- Ponsel sudah mendukung eSIM dan jaringan 5G.
- Mempunyai daya baterai yang patut diacungi jempol dan dilengkapi dengan sistem fast-charging sehingga pas untuk kamu yang harus menggunakan ponsel dalam waktu lama.
- Operating system-nya sudah mengalami pembaruan sebanyak empat kali sehingga performanya mantap.
- Berbeda dari Galaxy A-series lainnya, Samsung A55 sudah dilengkapi dengan fitur Knox Vault yang berfungsi untuk mengamankan data-data penting.
- Kemampuan CPU-nya meningkat 15%, sedangkan kemampuan GPU-nya naik 32% jika dibandingkan dengan keluaran sebelumnya.
-
Kelemahan Samsung A55
Berikut kelemahan Samsung A55 yang mungkin justru mengurungkan niatmu dalam melakukan pembelian.
- Meskipun desainnya terlihat bagus dan elegan, sayangnya, ponsel ini terasa berat dan terlihat tebal.
- Walaupun harganya tinggi, Samsung A55 belum dilengkapi dengan kamera tele atau periskop. Padahal, ada cukup banyak brand lain dengan range harga serupa yang sudah mempunyai kamera tersebut.
- Paket penjualan jauh dari kata lengkap karena pihak Samsung hanya akan memberikan beberapa dokumen, SIM ejector, dan kabel USB type C tanpa kepala charger atau soft case bening.
Baca Juga: Spesifikasi, Harga, dan Keunggulan Samsung S24
Itu dia penjelasan lengkap tentang spesifikasi, fitur unggulan, dan harga Samsung A55. Semoga bermanfaat dan dapat kamu jadikan bahan pertimbangan sebelum melakukan pembelian, ya!
Fyi, selain menyimak informasi yang dipaparkan melalui artikel ini, kamu juga bisa, lho, memantau konten buatan kreator khusus teknologi untuk mengetahui review perangkat elektronik. Biar lancar, aktifkan Paket Harian dari Telkomsel, yuk!