20 Game Bus Simulator Terbaik yang Bisa Kamu Mainkan Secara Gratis | Telkomsel

20 Game Bus Simulator Terbaik yang Bisa Kamu Mainkan Secara Gratis

Article

Bermain game balapan dengan racing car mungkin sudah biasa. Tapi apakah kamu pernah mencoba untuk bermain game dimana kamu harus mengemudikan sebuah bus?

 

Mengendarai bus yang memiliki ukuran lebih besar daripada mobil tentunya butuh keahlian tertentu agar bus busa melaju dengan cepat namun juga tidak mengabaikan keselamatan.

 

Untuk coba merasakan sensasi mengendarai bus, kamu bisa mencoba game bus simulator yang bisa didownload secara gratis melalui Google Play Store. 

 

Dapatkan juga informasi yang lengkap dan update mengenai game di platform Dunia Games persembahan dari Telkomsel khusus untuk kamu para pecinta game.

 

Baca Juga: Rekomendasi 20 Game Battle Royale Android yang Seru

Nah, kita bahas satu per satu yuk tentang 20 bus simulator dalam artikel di bawah ini:
 

  1. Bus Simulator Indonesia

    Bikin kamu merasakan sensasi menjadi abang supir bus di Indonesia. Uniknya game ini punya livery bus simulator terbaik dimana kamu busa mendesain sendiri seragam bus milikmu.
     

  2. Heavy Bus Simulator

    Memiliki konsep yang sama dengan game Heavy Truck Simulator karena keduanya berasal dari pengembang yang sama. 
     

  3. Bus Simulator 2017

    Ada beragam jenis bus yang busa kamu pilih mulai dari bus sekolah, double decker, bus sekolah, bus penumpang biasa, hingga bus London tingkat dua.
     

  4. Telolet Bus Driving 3D

    Terinspirasi dari tren viral Om Telolet Om beberapa tahun lalu. Kamu busa mendengarkan berbagai suara dari klakson bus dalam permainan ini.
     

  5. Public Transport Simulator

    Tak hanya bus, kamu busa mengemudi semua kendaraan publik seperti van atau taksi dalam permainan ini.
     

  6. Bus Simulator 2017: Nyata Bus

    Nyata bus membuat kamu seolah mengemudi bus secara nyata bahkan sampai detail seperti mengendalikan untuk parkir.
     

  7. Bus Simulator 3D

    Kamu akan mengangkut penumpang dari manapun menuju tujuan mereka. Selain itu fiturnya memiliki sudut pandang kamera yang berbeda-beda.
     

  8. Bus Simulator 2015

    Animasi dari game ini cukup mengagumkan dan cukup detail seperti lalu lalang orang orang yang naik turun dari bus dan lingkungan sekitar yang penuh lalu lalang kendaraan.
     

  9. IDBS Bus Simulator

    Fitur dalam IDBS ini cukup lengkap mulai dari lampu hazard, edit dashboard, sampai dengan perbaikan jalan.
     

  10. City Bus Simulator

    Kamu akan menjadi sopir bus di kota dengan melewati pemandangan khas perkotaan seperti gedung-gedung pencakar langit. Livery bus simulator terbaik bisa dikatakan dipegang oleh game ini.
     

  11. Jedeka Bus Simulator Indonesia

    Dibuat oleh anak bangsa, Jedeka menyajikan game 3D dengan kualitas tinggi yang selalu update secara berkala. 
     

  12. Offroad Bus Simulator 3D 2017

    Kali ini kamu akan mengemudikan bus melalui rute ekstrim seperti lereng gunung dan menjaga penumang agar tetap selamat sampai tujuan.
     

  13. Polisi Bus Driver: Penjara

    Kamu akan berperan sebagai polisi yang sedang bertugas dan mengawasi keamanan kota, selain itu kamu juga membawa para tahanan dengan bus menuju sel mereka. 
     

  14. Coach Bus Simulator 2017

    Game ini menyuguhkan sebuah permainan mengemudi bus yang sangat lengkap dan penuh dengan misi-misi yang realistis.
     

  15. Bus Simulator: Zoo Tour

    Misinya adalah menjemput anak-anak untuk melakukan tur keliling kebun binatang dan juga menyelesaikan puzzle yang mengasah kemampuan otak.
     

  16. Bus Simulator 2016

    Old but gold, simulasi bus ini akan memberimu misi untuk menjadi sopir bus yang berkeliling dunia dan menjalankan bus di kota kota besar dari seluruh dunia.
     

  17. Off Jalan Tourist Bus Driver

    Rutenya melewati kondisi jalanan yang ekstrem seperti bukit pendakian dan kamu harus sampai pada tujuan dalam kurun waktu telah ditentukan.
     

  18. Bus Sekolah Supir Simulator 3D

    Simulasi ini akan memberimu misi berharga yaitu mengantarkan anak-anak dari rumah untuk berangkat ke sekolah. Pasti seru banget melihat anak anak kecil berangkat bersama sama ke sekolah mereka. 
     

  19. City Bus Simulator 3D 2017

    Kamu bisa mendapatkan kunci untuk mengendarai jenis bus lain jika berhasl mengantarkan penumpang dan mendapatkan uang. Serasa kerja jadi sopir bus beneran!
     

  20. PO Gunung Harta Bus Simulator

    Simulasi ini akan membuatmu terkenang pada masa mudik ke kampung halaman. Mainkan game PO Gunung Harta Bus ini dan jalankan misi menjadi sopir yang mengantar para penumpang untuk mudik.

     

Jangan lupa gunakan Paket Internet Sakti dari Telkomsel sebelum kamu bermain game ya! Biar makin hemat dan gak boncos saat kamu asyik main game. 

 

Paket ini khusus untuk kamu yang butuh kuota besar dengan harga terjangkau. Gak perlu takut kehabusan kuota saat lagi seru main game bus simulator ini!

 

Baca Juga: 25 Game Survival Android yang Wajib Kamu Mainkan, Seru Banget!

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim