7 Permainan Online Gratis yang Seru untuk Android | Telkomsel

7 Permainan Online Gratis yang Seru untuk Android

W4 Jul - 32

Ingin mencoba berbagai permainan seru yang ada di Google Play Store? Kamu berada di halaman yang tepat. Berikut daftar game yang laris manis, seru, dan gratis di Android untuk kamu coba.
 

Permainan Online yang Trending di Play Store

Bagi sebagian besar orang, bermain game menjadi salah satu cara healing yang murah dan menyenangkan. Namun, memainkan permainan yang itu-itu saja mungkin bisa membuatmu merasa bosan. Nah, ini saatnya kamu mencoba rekomendasi game baru.
 

Bagi pengguna Android, ada banyak sekali permainan yang seru yang bisa kamu mainkan secara gratis. Dari sekian banyak game yang ada, berikut adalah 7 game yang sedang trending. Yuk, jangan sampai ketinggalan dan coba salah satu dari daftar berikut.

 

  1. Craft School: Monster Class

    Game pertama yang perlu kamu coba adalah Craft School: Monster Class. Game yang dibuat oleh ABI Global LTD ini sudah diunduh hingga 5 juta kali oleh pengguna Android. Grafik yang keren menjadi salah satu daya tarik permainan online ini.
     

    Game ini memiliki berbagai level yang menarik untuk kamu taklukkan. Kamu perlu mengakali musuh yang mengerikan, menaklukkan rintangan yang serasa tiada habisnya, hingga sampai ke babak-babak berikutnya yang makin menantang.
     

    Sambil mendaki level yang lebih tinggi, kamu bisa sambil mengumpulkan koin emas dan berburu harta karun yang tersembunyi.
     

    Secara keseluruhan, game ini cukup menarik. Namun, karena termasuk permainan gratis, kamu akan diganggu dengan iklan. Inilah yang dikeluhkan oleh beberapa pemain.

     

  2. Parking Jam 3D

    Selanjutnya, untuk kamu yang lebih suka game yang lebih santai, Parking Jam 3D adalah pilihan terbaik. Dalam game ini, misi kamu adalah membantu mengeluarkan mobil-mobil dari tempat parkir. Misi yang terlihat sangat mudah, bukan? Namun, kenyataannya nggak semudah itu. Inilah yang membuat game ini menarik.
     

    Parkim Jam 3D sangat populer dan sudah diunduh hingga 50 juta kali. Penilainnya pun cukup bagus, yakni 4,4 dari 5 bintang. Yuk, cobain!

     

  3. Roblox

    Sebagai pecinta game, kamu pasti sudah tidak asing dengan Roblox, bukan? Game buatan Roblox Corporation ini sudah diunduh oleh 500 juta pengguna.
     

    Untuk kamu yang ingin menikmati item di dalam game populer ini, cukup pakai pulsa Telkomsel aja, ya. Misalnya, untuk Roblox Gift Card, kamu membelinya hanya dengan menukarkan pulsa kamu. Kamu bahkan bisa mendapatkan 10 USD dengan harga Rp232.091 pulsa Telkomsel, lho! Beli Roblox Gift Card di sini.
     

    Setelah mendapatkan Gift Card, kamu masih perlu menukarkannya, ya. Cara menukarkannya adalah dengan masuk ke web Code Redemption Page. Masuk menggunakan akunmu, setelah itu masukkan kode voucher dan klik “Redeem”. Gift Card pun akan langsung menjadi Robux dna kamu bisa menggunakannya untuk beli item.
     

Baca Juga: Telkomsel sebagai Official Mobile Partner XI ASEAN Para Games 2022
 

  1. Stumble Guys

    Selanjutnya, untuk kamu yang ingin bermain game ramai-ramai dengan teman, Stumble Guys cocok untukmu. Permainan multipemain ini mengizinkan kamu untuk bermain dengan 32 pemain secara online. Jangan sampai terjatuh, agar kamu bisa menang hingga akhir permainan.
     

    Game yang satu ini sudah diunduh hingga 100 juta pemain, lho. Kitka Games pun terus mengembangkan game ini untuk memanjakan para pemainnya.
     

  2. Snow Race

    Selanjutnya, ada game yang cukup unik, yakni Snow Race. Di dalam game ini, kamu bisa balapan sambil mendorong snowball. Siapa cepat, dia yang akan jadi pemenangnya.
     

    Permainan yang cukup unik dan sudah diunduh hingga 5 juta pengguna ini dikembangkan oleh GOODROID, Inc..

     

  3. Dig Deep

    Lalu, ada game yang membuatmu mirip seperti pencari harta karun. Game tersebut adalah Dig Deep. Seperti namanya, kamu harus menggali tanah untuk menambang koin. Semakin dalam kamu menggali lubang, banyak koin yang bisa kamu dapatkan.
     

    Dig Deep dikembangkan oleh CrazyLabs LTD. Game ini kini sudah diunduh hingga 1 juta pengguna. Ratingnya pun cukup bagus.

     

  4. Subway Surfers

    Permainan santai di Android terakhir yang bisa Anda coba adalah Subway Surfers. Game ini sangat populer karena sudah diunduh hingga 1 miliar pengguna Android. Cara bermain yang mudah membuat banyak orang di seluruh dunia betah memainkannya, Kamu pun bisa mencoba keseruannya sekarang.

     

Terkadang, saat bermain game, kamu perlu membeli item yang ada di dalamnya. Pada permainan gratis pun, kamu kadang perlu membeli item untuk menikmati fitur tertentu seperti senjata. Bagaimana cara membelinya?
 

Selain Roblox, pulsa Telkomsel juga bisa untuk membeli item di semua game. Kamu cukup mengunjungi halaman voucher Google Play. Harga voucher mulai 20 ribuan saja. Pembelian bisa kamu lakukan dengan mudah melalui halaman website resmi Telkomsel.
 

Setelah membaca ulasan ini, kamu jadi punya referensi untuk bermain permainan seru di Android, bukan? Buat hari-harimu makin menyenangkan dengan mencoba berbagai game tersebut. Jangan lupa pakai terus Telkomsel untuk memudahkanmu membeli item di dalam game.

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim