Banyak orang yang sedang mencari cara jualan di Shopee karena memang berjualan di Shopee cukup menguntungkan bagi sebagian penjual. Rata-rata pengunjung bulanan di Shopee sendiri sudah berjumlah 132,77 juta di kuartal I tahun 2022. Dengan banyaknya penjual maupun pembeli yang ada, Shopee menjadi salah satu pilihan utama marketplace di Indonesia. Dengan semakin banyak pengguna, pembeli, serta aktivitas jual beli yang terjadi, semakin terpercaya pula platform jual beli ini.
Shopee sendiri merupakan marketplace yang didirikan pada tahun 2015. E-commerce ini terkenal akan warna pada logonya yaitu warna oranye. Shopee tumbuh dan berkembang pesat ketika pandemi dimana banyak orang butuh berbelanja secara online. Ada juga promo gratis ongkir yang ditawarkan oleh Shopee. Dengan banyaknya jumlah pengguna dan adanya promo gratis ongkir inilah alasan mengapa banyak orang mempercayakan Shopee sebagai tempat belanja online mereka.
Baca Juga: ShopeePay dan MyTelkomsel Jalin Kerja Sama untuk Permudah Masyarakat Saling Terhubung | Telkomsel
Untuk penjual, tentunya angka pengguna ini sangat memperbanyak peluang usaha. Maka dari itu, Shopee memiliki banyak sekali penjual dan toko dari mulai official store, star seller, hingga toko-toko kecil yang baru mulai bisnis. Ada banyak toko yang bisa dipilih untuk berbelanja.
Nah, kamu mau tahu caranya jadi salah satu penjual di Shopee? Telkomsel akan bagikan panduan cara jualan di Shopee berikut ini:
-
Download dan install aplikasi Shopee.
Cari aplikasi Shopee di App Store atau Google Play Store di handphone kamu. Jika sudah ketemu, klik install untuk memulai pemasangan aplikasi. Tunggu hingga proses instalasi selesai, dan buka aplikasi Shopee yang sudah kamu install tersebut.
Jika kamu membuka Shopee dengan komputer atau laptop, kamu bisa langsung akses link https://shopee.co.id/.
-
Daftarkan akun Shopee kamu.
Kamu dapat menggunakan nomor telepon, e-mail Google, atau akun Facebook untuk daftar di Shopee. Pilih yang manapun yang akan memudahkanmu untuk login nantinya.
Untuk mendaftarkan akun Shopee kamu, kamu perlu mengikuti langkah-langkah berikut:
- Pilih Daftar
- Masukkan telepon atau pilih akun kamu yang terdaftar di Google atau Facebook
- Klik tombol Lanjut
- Lakukan verifikasi gambar
- Dapatkan kode OTP untuk login dengan metode panggilan suara atau SMS
- Isi kode OTP tersebut ke kolom yang ada
- Atur password atau kata sandi untuk akunmu
- Klik tombol Daftar
- Proses pendaftaran akunmu selesai
-
Lengkapi formulir pendaftaran penjual.
Pada halaman bernama Saya di akun Shopee-mu, klik Mulai Jual. Kemudian, klik Mulai Pendaftaran. Isi informasi toko kamu yang diperlukan pada formulir pendaftaran penjual. Atur alamat dan jasa pengiriman untuk tokomu. Pilih Lanjut. Atur informasi tokomu dan pilih Simpan.
-
Selesaikan prosesnya.
Selamat! Toko Shopee-mu sudah aktif dan bisa kamu kelola! Nah, kamu bisa melanjutkan proses pembukaan tokomu dengan mengisi produk-produk di tokomu dalam beberapa langkah:
- Tulis nama dari produk yang diunggah
- Pilih kategori produk yang cocok
- Isi informasi produk
- Isi spesifikasi produk
- Tulis informasi penjualan
- Isi informasi pengiriman
- Lengkapi informasi lainnya dan tampilkan produk
Bagaimana menurutmu? Cukup mudah kan untuk kamu mulai berjualan di Shopee? Pastikan kamu sudah mempersiapkan bisnismu dengan baik sebelum mulai buka toko di Shopee, ya! Kamu harus sudah menyiapkan produsen, desain toko, foto-foto produk, dan sebagainya sebelum mulai buka tokomu!
Untuk mulai bisnis, kamu membutuhkan strategi terutama dalam bisnis online, sehingga produk Telkomsel bernama Kuncie bisa kamu manfaatkan untuk belajar bisnis online dari dasarnya. Ada tips & tricks bisnis online, video tutor, dan rencana pembelajaran.
Untuk kamu yang sudah siap berjualan, bisa juga menggunakan 99% Usahaku untuk mencapai jangkauan pasar yang lebih luas. Beriklan bisa dengan MyAds juga untuk mempromosikan produkmu ke pengguna Telkomsel secara spesifik dan tertarget.
Untuk internet bulanan, kamu tentunya bisa pakai Internet Sakti dari Telkomsel supaya nyaman internetan karena kuotanya besar tapi harganya cukup terjangkau di kantong! Kalau suka telepon dan SMS, bisa pakai paket Combo Sakti, ya! Di paket itu sudah ada kuota internet, telepon, dan SMS yang cocok untuk menemani bisnismu!
Sekarang, kamu sudah tahu cara berjualan di Shopee. Mau mulai jual produkmu sendiri di Shopee? Yuk, dicoba!
Baca Juga: MyTelkomsel dan ShopeePay Hadirkan Nilai Tambah Transaksi Online