Iklan lowongan pekerjaan adalah salah satu hal yang sering kita jumpai, termasuk saat berselancar di internet. Kadang kala kita juga butuh membuat iklan lowongan pekerjaan, ya kan?
Membuatnya pun terbilang gampang-gampang susah, apalagi untuk orang yang bukan bekerja di bidang kepegawaian.Untuk itulah kamu bisa menyimak artikel ini hingga habis.
Telkomsel juga memiliki layanan bernama TLoker yang berfungsi untuk memberi kamu informasi seputar lowongan pekerjaan lho!
Kamu bisa berlangganan TLoker dengan melakukan kontak menggunakan kode USSD *500*46#. Yuk cobain sambil terus kamu isi pulsa di aplikasi MyTelkomsel untuk memudahkan berkomunikasi.
Sekarang yuk simak bagaimana cara membuat dan contoh iklan lowongan pekerjaan yang bisa kamu lakukan sendiri saat membutuhkannya.
Baca Juga: Telemarketing: Tugas, Skill, & Kisaran Gajinya
Cara Membuat Lowongan Pekerjaan
Berikut adalah beberapa unsur dalam membuat iklan lowongan pekerjaan yang efektif:
-
Tulis Judul yang Ringkas dan Menarik
Judul iklan lowongan pekerjaan sebaiknya pendek namun bisa menarik perhatian untuk membaca lebih lanjut. Pastikan judul tersebut mencerminkan posisi yang ditawarkan.
-
Jelaskan Deskripsi Pekerjaan
Deskripsi pekerjaan harus memberikan informasi yang jelas tentang apa yang akan dilakukan oleh kandidat yang terpilih. Pastikan deskripsi ditulis dengan jelas dan ringkas.
-
Jelaskan Kriteria Calon Pegawai
Cantumkan kriteria atau persyaratan yang diinginkan perusahaan agar calon pelamar bisa menentukan dirinya sesuai atau tidak.
-
Cantumkan Benefit yang Ditawarkan
Sebaiknya cantumkan keuntungan yang akan didapatkan calon pelamar untuk menarik perhatian.
-
Berikan Informasi Kontak
Pastikan untuk mencantumkan alamat email, nomor telepon atau kontak apapun agar calon pelamar bisa menghubungi perusahaan kamu.
Ternyata tidak sulit kan untuk membuat iklan lowongan pekerjaan? Untuk lebih jelasnya lagi, Telkomsel akan memberimu contoh iklan lowongan pekerjaan di penjelasan berikutnya. Yuk simak!
Baca Juga: Perpanjang SIM Online Via Aplikasi, Begini Syarat & Caranya
Contoh Iklan Lowongan Pekerjaan
Berikut contoh iklan lowongan pekerjaan yang bisa kamu jadikan acuan untuk membuatnya sendiri:
Dibutuhkan segera untuk mengisi posisi sebagai Accounting Manager di PT Dana Jaya Partikelir yang bergerak di bidang konsultasi keuangan. Membawahi tiga anak perusahaan, PT Dana Jaya Partikelir membutuhkan talenta kamu untuk memperluas jangkauan kami.
Accounting Manager
Lokasi kantor di Cipete, Kebayoran Baru, Jakarta selatan.
Kualifikasi:
- Wanita
- Usia maksimal 35 tahun
- Pendidikan minimal Sarjana Akuntansi
- Pengalaman minimal 5 tahun di posisi Accounting Manager
- Menguasai software akuntansi
- Memiliki pengalaman menangani pembukuan ekspor impor lebih disukai
- Memiliki kemampuan analisis keuangan yang baik
- Memiliki kemampuan komunikasi dan kerjasama yang baik
Deskripsi Pekerjaan:
- Mengelola dan mengawasi seluruh kegiatan akuntansi perusahaan
- Mempersiapkan laporan keuangan perusahaan
- Melakukan analisis keuangan perusahaan
- Melakukan perencanaan keuangan perusahaan
- Melakukan audit keuangan perusahaan
- Melakukan koordinasi dengan pihak terkait
Manfaat:
- Gaji yang kompetitif
- Tunjangan kesehatan
- Tunjangan hari raya
- Tunjangan transportasi
- Tunjangan makan
- Tunjangan pendidikan
- Bonus
- Peluang pengembangan karir
Jika Anda memenuhi kualifikasi diatas, silakan kirimkan CV dan surat lamaran Anda ke: hrd@danajayapartikelir.co.id
Subject: Accounting Manager_Nama
Deadline: 15 September 2023
Contoh Iklan Lowongan Pekerjaan dalam Bahasa Inggris
Selain contoh iklan lowongan pekerjaan dalam bahasa Indonesia, bisa saja suatu saat butuh membuat iklan lowongan pekerjaan bahasa inggris. Bagaimana caranya? Yuk simak dalam contoh berikut ini:
Pastry Chef
We need an experienced Pastry Chef to work with us at Five Seasons Hotel Jakarta.
Qualification:
- Minimum 3 years experience as a Pastry Chef in a star hotel or restaurant
- Possess relevant pastry chef certification
- Have extensive knowledge and skills in pastry and dessert making
- Able to work under pressure and meet deadlines
- Have good communication and interpersonal skills
- Have interest and passion in pastry
Job description:
- Designing and manufacturing pastry and dessert menus for hotels and restaurants
- Prepare and arrange pastry and dessert for serving
- Manage and supervise the pastry team
- Ensuring the quality and standard of pastry and dessert produced
- Follow the latest pastry and dessert trends
Benefit:
- Competitive salary
- Health benefits
- Holiday allowance
- Educational allowance
- Bonus
- Career development opportunities
If you meet the above qualifications, please send your CV and cover letter to: hrd@fiveseasonhotel.id
Subject: Pastry Chef_Name
Deadline: September 30, 2023
Baca Juga: Kenalan Sama Perbankan Syariah, Yuk!
Demikianlah cara membuat iklan lowongan pekerjaan beserta contohnya. Bahkan Telkomsel juga berikan contoh iklan lowongan pekerjaan bahasa inggris untuk memudahkan kamu.
Telkomsel memang memudahkan kamu dalam berkomunikasi lewat berbagai layanannya yang handal. Tidak hanya jaringan internet terkuat dan terluas,juga memberikan berbagai promo dan reward melalui Telkomsel Poin.
Yuk gunakan terus aplikasi MyTelkomsel untuk isi pulsa dan membeli paket internet sesuai kebutuhan kamu!