Apa kamu sedang mencari cara olahraga mengecilkan perut yang aman setelah melahirkan? Berikut ini ada cara yang bisa kamu simak! Kehamilan memang akan menaikkan berat badan karena dibutuhkan asupan untuk bayi dalam kandungan dan juga sang ibu. Sebagai informasi, butuh waktu 4 (empat) sampai 6 (enam) minggu untuk rahim supaya kembali ke ukuran normal.
Proses menurunkan berat badan pasca melahirkan memang tidak mudah karena dibutuhkan kehati-hatian pula. Setelah melahirkan, kamu tidak bisa melakukan gerakan olahraga secara sembarangan. Maka dari itu, Telkomsel sudah merangkum 6 (enam) olahraga yang bisa mengecilkan perut pasca melahirkan yang aman:
-
Latihan Pernapasan Perut Dalam
Latihan pernapasan perut dalam dengan mengambil dan menghembuskan napas serta menahannya akan berpengaruh terhadap otot perut. Perut bisa lebih kencang setelah melakukan latihan pernapasan ini. Selain itu, kamu juga bisa menjadi lebih rileks.
Cara melakukan latihan pernapasan perut dalam ini adalah dengan duduk tegak kemudian tarik napas dalam-dalam ke perut, tahan sambil mengencangkan dan memegang perut, lalu hembuskan.
Baca Juga: Hidup Sehat Bareng Fita, Aplikasi Kesehatan dari Telkomsel
-
Mengangkat Kepala dan Bahu
Gerakan head lift atau mengangkat kepala adalah gerakan yang dilakukan untuk membuat tubuh rileks. Caranya yaitu dengan tidur telentang dan meletakkan kedua tangan di samping kanan dan kiri tubuh. Pastikan bagian punggung menempel dengan alas. Lalu, tekuk lutut dan pastikan telapak kaki menempel ke alas. Ingat, gerakan ini hanya bisa dilakukan sekitar 6 minggu setelah melahirkan agar aman ya!
Buatlah perut menjadi rileks ketika menarik napas. Saat ingin menghembuskan napas, angkat kepala pelan-pelan. Sebaliknya, ketika ingin menarik napas, turunkan kepala pelan-pelan. Bila terasa mudah dan kamu bisa melakukan head lifts sampai 10 kali, kamu bisa lanjut melakukan shoulder lift.
Hampir mirip dengan head lift, shoulder lift adalah gerakan mengangkat bahu bersamaan dengan kepala saat menghembuskan napas sambil telentang. Namun apabila leher terasa tegang, kedua tanganmu bisa digunakan sebagai pembantu kepala dan bahu untuk terangkat.
-
Meringkuk
Meringkuk atau curl-up merupakan gerakan yang bisa kamu lakukan setelah kamu berhasil melakukan shoulder lift sebanyak 10 kali. Gerakan olahraga curl-up tidak seberat gerakan olahraga sit-up tapi mirip. Kamu hanya perlu mengangkat tubuhmu hingga di tengah-tengah antara lutut dan alas. Kemudian tahan posisi selama 2 hingga 5 detik. Lalu, kembalikan tubuhmu ke posisi awal. Perlu diketahui bahwa gerakan ini hanya bisa dilakukan setidaknya setelah 6 (enam) minggu pasca melahirkan.
-
Berjalan Kaki
Berjalan kaki memang terbukti bisa menurunkan jumlah kalori yang ada dalam tubuh tanpa harus berolahraga yang berat. Kamu bisa menurunkan berat badan dengan berjalan kaki. Variasi jalan kaki pelan, cepat, sambil mendorong stroller, atau jalan zig-zag dapat bermanfaat untuk mengembalikan kebugaran tubuh pasca melahirkan. Dengan berkeliling kompleks perumahan kamu saja, kamu sudah bisa mengurangi kalori yang ada dalam tubuhmu.
-
Boat Pose
Setelah setidaknya sekitar 2 (dua) bulan pasca melahirkan, kamu bisa lanjut ke gerakan boat pose. Boat pose disebut juga navasana. Menurut Healthline, gerakan olahraga ini juga dapat membantu kamu mengurangi stress dan berdampak baik untuk seluruh tubuh. Untuk melakukan gerakan olahraga ini, kamu harus mulai dengan meluruskan kaki. Lalu, luruskan kedua tangan ke depan sambil tekuk lutut dan angkat kedua kaki sampai posisinya setinggi lutut. Ubah posisi punggungmu ke belakang sedikit saja, lalu tahan selama 30 detik.
Baca Juga: Deretan Startup HealthTech yang Bikin Akses Layanan Kesehatan Jadi Lebih Terjangkau
-
Senam aerobik
Senam aerobik merupakan senam yang gerakan olahraganya cukup aman untuk dilakukan seseorang pasca melahirkan. Selain untuk membakar kalori yang ada dalam tubuh untuk menurunkan berat badan, senam aerobik juga bisa menstabilkan metabolisme tubuh, jika dilakukan dengan konsisten.
Lakukan senam aerobik dengan konsisten tapi dimulai dengan intensitas yang rendah terlebih dahulu. Bagaimanapun juga, tubuh pasca melahirkan tidak bisa langsung diforsir untuk melakukan gerakan olahraga yang langsung berat.
Keenam cara di atas dapat kamu lakukan untuk mengecilkan perut dan juga untuk relaksasi. Pastikan kamu tidak memforsir tubuhmu pasca melahirkan karena bisa berakibat fatal. Lebih baik melakukan gerakan-gerakan olahraga yang ringan terlebih dahulu, baru kemudian dilanjutkan dengan intensitas olahraganya yang ditambah sedikit demi sedikit.
Konsultasikan kondisi kesehatanmu dengan dokter di paket Halodoc Telkomsel dan untuk mengetahui informasi lebih lengkap mengenai jenis gerakan olahraga yang cocok untuk mengecilkan perut dan menurunkan berat badan pasca melahirkan. Telkomsel juga menawarkan aplikasi Fita untuk rencana olahragamu. Jangan lupa pakai paket Internet Sakti dari Telkomsel untuk menonton video tutorial gerakan-gerakan olahraga ini ya! Ayo lakukan tips di atas dan nikmati manfaatnya untuk kesehatanmu!