Jakarta Fair 2023, Kapan dan Berapa Harga Tiketnya? | Telkomsel

Jakarta Fair 2023, Kapan dan Berapa Harga Tiketnya?

Article

Mendengar nama Jakarta Fair pasti udah nggak asing bagi sebagian besar masyarakat Indonesia, khususnya yang tinggal di Jakarta dan sekitarnya. Buat kamu yang mau datang ke acara ini, yuk simak informasinya dulu di artikel ini!

 

 

Jakarta Fair merupakan acara pameran dan hiburan terbesar, terlengkap, dan terlama yang ada di Indonesia. Awalnya acara ini bernama Pekan Raya Jakarta dan diselenggarakan pertama kali oleh Pemprov DKI Jakarta tahun 1968.

 

Penyelenggaraan Jakarta Fair dari tahun ke tahun selalu bertepatan dengan ulang tahun Jakarta tanggal 22 Juni. Di tahun ini, Jakarta Fair Kemayoran tentunya turut merayakan HUT ke-496 Jakarta.

 

Adapun tema yang diusung oleh Jakarta Fair Kemayoran di tahun ini adalah “Bersatulah Indonesia Mendukung Perdagangan Dalam Negeri dan Ekspor ke Pasar Dunia”. Berbagai kategori produk unggulan dalam negeri pastinya dihadirkan di acara ini.

 

Kamu bisa menikmati berbagai macam produk dalam negeri berkualitas yang dipamerkan selama lebih dari 30 hari penyelenggaraan. Selain itu, kamu bisa menikmati berbagai sajian kuliner khas dan viral, lho.

 

Nah, untuk mendukung transaksi kamu selama berkunjung di Jakarta Fair, sebaiknya kamu sudah siap dengan aplikasi dompet digital, ya guys. Pastikan kamu udah download LinkAja dari Play Store atau Google Store sebelum berangkat.

 

Baca Juga: LinkAja Paylater, Begini Syarat dan Cara Mengaktifkannya

 

Hampir seluruh tenant yang ada di acara ini tentunya sudah dilengkapi dengan pilihan pembayaran online. Jadi, kamu nggak perlu repot bawa banyak uang tunai lagi dan bisa fokus nikmatin acaranya, deh!

 

Kalau kamu udah nggak sabar untuk tau informasi jadwal dan tiket Jakarta Fair 2023, berikut uraiannya, guys!

 

Jakarta Fair 2023 kapan dibuka?

Bagi kamu yang berencana untuk merasakan kemeriahan Jakarta Fair Kemayoran 2023, acara ini sudah dibuka dan diresmikan secara langsung oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada 14 Juni lalu, lho! 
 

Lokasi penyelenggaraan Jakarta Fair tahun ini masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya, ya! Kamu bisa langsung meluncur aja ke JIEXPO Kemayoran, guys
 

Untuk jadwal Jakarta Fair, acara ini akan terselenggara mulai dari tanggal 14 Juni–16 Juli 2023 atau selama 33 hari. Khusus di tanggal 21 Juni 2023 kamu bisa menyaksikan kembang api sebagai bentuk perayaan HUT ke-496 Kota Jakarta.
 

Adapun jam operasional selama Jakarta Fair berlangsung adalah sebagai berikut:
 

  • Senin–Kamis  : 15.30–22.00 WIB
  • Jumat              : 15.30–23.00 WIB
  • Sabtu–Minggu : 10.00–23.00 WIB


Berbagai tenant pameran mulai dari kategori otomotif, kuliner, fashion, hingga peralatan rumah tangga bisa kamu kunjungi selama jam operasional tersebut.
 

Kahitna, Salah Satu Band yang Ikut Memeriahkan Konser di Jakarta Fair 2023


Nggak hanya itu, Jakarta Fair semakin meriah dengan menampilkan musisi di setiap harinya, seperti Slank, Padi Reborn, D’Masiv, Ungu, Kahitna, dan masih banyak lagi. Kamu bisa mengecek para musisi yang akan tampil melalui tautan ini.

 

Baca Juga: Tips Nonton Konser Seru dan Asyik!

 

Harga Tiket Jakarta Fair 2023

Selain jadwal Jakarta Fair, hal penting yang harus kamu tau adalah mengenai harga tiketnya. Setidaknya ada 3 kategori tiket yang bisa kamu beli sesuai dengan kebutuhan, yaitu tiket masuk tanpa konser, tiket masuk dengan konser, dan tiket gratis.
 

Berikut adalah rincian dan penjelasan harga tiket Jakarta Fair 2023 yang perlu kamu catat.

 

  1. Tiket Masuk Tanpa Konser

    Tiket masuk ini berlaku bagi setiap orang yang ingin masuk ke Jakarta Fair Kemayoran tapi kamu nggak bisa nonton konser. Intinya, kamu hanya bisa menikmati setiap area yang memamerkan produk unggulan dalam negeri, ya guys.
     

    • Tiket Masuk Senin                  : Rp30.000 per orang
    • Tiket Masuk Selasa–Kamis    : Rp40.000 per orang
    • Tiket Masuk Jumat–Minggu   : Rp50.000 per orang
       
  2. Tiket Masuk dengan Konser

    Tiket masuk ini berlaku bagi setiap orang yang ingin masuk ke Jakarta Fair Kemayoran sekaligus bisa menikmati konser musik yang disajikan setiap harinya.
     

    • Tiket Masuk + Konser Kategori Reguler        : Rp50.000–Rp100.000 per orang
    • Tiket Masuk + Konser Kategori VIP               : Rp85.000–Rp175.000 per orang
       
  3. Tiket Masuk Gratis

    Tiket masuk ini berlaku untuk dua kategori, yaitu lansia dan anak dengan ketentuan sebagai berikut.
     

    • Lansia
      • Berusia minimal 60 tahun pada saat kedatangan.
      • Menunjukkan KTP sebagai tanda bukti usia.
      • Tiket yang diterima hanya berlaku untuk sekali masuk.
    • Anak:
      • Tinggi maksimal 1 meter atau 100 cm.
      • Tiket yang diterima hanya berlaku untuk sekali masuk.

 

Itu dia, guys berbagai informasi yang perlu kamu tau sebelum datang ke Jakarta Fair Kemayoran tahun ini. Sekali lagi, sebelum datang ke acaranya pastikan kamu sudah download LinkAja supaya transaksi keuangan kamu lebih mudah dan aman, ya!

 

Selamat menikmati kemeriahan Jakarta Fair 2023!

 

Baca Juga: Be Ready, We The Fest 2023 Siap Digelar!

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim