Kenali Berbagai Alat Olahraga dan Manfaatnya!

W4 Sep - 333

Kenalkah kamu dengan berbagai macam alat olahraga beserta fungsinya yang berbeda-beda? Ada alat yang berfungsi untuk melatih otot lengan, kaki, punggung, paha, dan sebagainya. Alat olahraga sendiri digunakan untuk menambah beban dalam berolahraga sehingga bisa membentuk otot di bagian-bagian tertentu di tubuh.

 

Bagi kamu yang sering mengunjungi gym atau toko peralatan olahraga pasti sudah pernah melihat banyak alat olahraga sampai tahu fungsi-fungsi dari alat-alat tersebut. Bahkan, kamu mungkin sudah pernah coba memakainya. Akan tetapi, banyak juga orang yang masih awam akan kegunaan dari berbagai macam alat fitness karena belum familiar atau bahkan belum pernah melihat alat-alat tersebut. 

 

Baca Juga: Panduan Protokol Kesehatan Ketika Bekerja di Masa “New Normal”

 

Tak kenal maka tak sayang! Yuk, kenalan dengan beberapa jenis alat olahraga yang perlu kamu ketahui untuk menemanimu berolahraga! Berikut ini sejumlah alat olahraga dan manfaatnya:

 

 

  1. Treadmill

    Alat bernama Treadmill ini sudah cukup dikenal oleh masyarakat awam karena treadmill merupakan salah satu alat olahraga paling populer. Alat ini berfungsi untuk membantu aktivitas jogging di dalam ruangan. Kamu bisa menentukan kecepatan larimu serta mengukur detak jantungmu dengan alat ini. 

     

    Manfaat yang bisa kamu rasakan dari berolahraga dengan alat ini sama dengan jogging di luar ruangan yaitu melatih pernapasan, menurunkan berat badan, dan melatih otot jantung.

     

  2. Kettlebell

    Alat penambah beban ketika berolahraga ini ukurannya cukup kecil sehingga mudah untuk dibawa kemana-mana. Dengan beragam bobot yang tersedia, kamu bisa menyesuaikan dengan kebutuhan dan kekuatanmu saat ini!

     

    Kettlebell sendiri bermanfaat untuk meningkatkan kekuatan, daya tahan, koordinasi, dan keseimbangan tubuh. Kamu juga bisa membakar kalori dalam jumlah yang besar di tubuhmu.

     

  3. Rowing machine

    Dengan gerakan yang seperti mendayung, alat olahraga ini memberikan latihan untuk tubuh bagian atas dan bawah. Ini karena kamu harus menarik dengan lenganmu tapi juga menahan dengan kakimu. Mesin ini tidak direkomendasikan untuk orang yang jarang berolahraga karena dibutuhkan koordinasi badan yang baik dalam melakukannya.

     

    Koordinasi antara tangan, kaki, perut, hingga punggung ini bisa membakar banyak kalori, sehingga cocok untuk kamu yang ingin menurunkan berat badan. Alat ini juga bisa membantu pembentukan otot lengan, perut, dan kaki.

     

  4. Mesin eliptis dan pijakan tangga

    Sebagai alternatif yang baik untuk treadmill, mesin ini memiliki tingkat pembakaran kalori yang cukup tinggi. Alat ini akan menggunakan banyak massa otot jika digunakan sambil berdiri. Nah, kamu bisa membakar kalori dan menurunkan berat badan dengan alat ini.

     

  5. Squat rack

    Untuk kamu yang ingin melakukan squat secara serius, kamu bisa menggunakan alat ini. Fokus olahraga dengan alat ini yaitu pada paha, pinggul, serta tubuh bagian bawah. Dengan menggunakan alat ini, kamu bisa memperkuat tulang serta ligamen.

     

  6. Lat pulldown machine

    Alat yang digunakan dengan cara menarik gagang ke bawah sambil menahan siku dan punggung agar tetap lurus ini berguna untuk memperkuat otot latissimus dorsi. Otot yang paling banyak digunakan adalah otot bagian punggung bawah dan atas. Perhatikan posturmu dan jangan sampai membungkuk ketika berolahraga menggunakan alat ini.

     

    Manfaat alat olahraga lat pulldown machine ini yaitu untuk membentuk otot punggung dan memicu tumbuh tingginya badanmu. Walaupun terdengar cukup mudah, kamu harus dalam pengawasan instruktur jika masih pemula, ya!

     

Nah, sekarang kamu sudah cukup tahu tentang berbagai alat olahraga di atas beserta manfaatnya untuk kesehatan tubuh, kan? Selain berolahraga dengan teratur, kamu juga perlu mengatur pola makan dan jenis makananmu supaya kesehatanmu terjaga dengan baik serta terhindar dari penyakit. 

 

Pakai aplikasi FITA dari Telkomsel untuk melihat berbagai resep masakan yang sehat untuk tubuhmu! Di aplikasi tersebut, kamu juga bisa melacak aktivitas sehatmu, sharing dengan berbagai ahli, menonton berbagai video olahraga untuk latihan di rumah, dan mempelajari berbagai tips untuk meningkatkan imun tubuhmu.

 

Telkomsel juga bekerja sama dengan Halodoc di Paket Sehat supaya pengguna bisa berkonsultasi dengan dokter mengenai kesehatan. Gunakan Paket Internet Sakti dari Telkomsel dengan kuota internet melimpah untuk mencari tahu mengenai alat-alat fitness lainnya dan berkonsultasi dengan dokter secara online


Baca Juga: Hidup Sehat Bareng Fita, Aplikasi Kesehatan dari Telkomsel

 

Temukan paket terbaik khusus untuk Anda

scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim