The Script Datang ke Indonesia, Bakal Konser di Dua Kota! | Telkomsel

The Script Datang ke Indonesia, Bakal Konser di Dua Kota!

Article

The Script akan segera kembali ke tanah air! Kali ini, pelantun The Man Who Can’t Be Moved itu akan menyambangi dua kota sekaligus. Kota yang akan dikunjungi tahun ini adalah Jakarta dan Surabaya.

 

Berdasarkan informasi dari berbagai sumber, dilaporkan bahwa The Script akan menggelar konser di ICE BSD City dan Jatim Expo Surabaya. Kedua konser sama-sama diselenggarakan pada bulan Februari tahun depan. 

 

Mau tau beragam informasi penting terkait konser The Script? Kalau iya, kamu datang ke artikel yang tepat! Soalnya, melalui artikel yang diringkas ke dalam poin-poin berikut, Telkomsel akan menjabarkan penjelasannya untukmu~

 

  1. Sekilas tentang The Script

  2. Serba-Serbi Informasi tentang Konser The Script

 

Sambil menunggu kedatangan mereka, kamu bisa menyiapkan diri untuk konser dengan membuat playlist khusus terlebih dahulu. Caranya, manfaatkan music platform yang menyediakan album-album The Script, seperti JOOX dan Spotify. 

 

Agar kamu dapat mendengarkan lagu dan bernyanyi tanpa gangguan iklan, jangan lupa berlangganan, ya! Untuk mendapatkan harga dan tawaran terbaik, kamu bisa mengaktivasi JOOX VIP dan Spotify Premium melalui aplikasi MyTelkomsel.

 

Sekarang, yuk, simak informasi selengkapnya!

 

Baca Juga: Mengenal Bruno Mars: Profil, Karier, dan Lagu-Lagunya

 

Sekilas tentang The Script

The Script adalah rock band asal Irlandia yang terbentuk pada tahun 2001 lalu. Band tersebut awalnya terdiri atas lima personel, yaitu Danny O'Donoghue, Glen Power, Benjamin Sargeant, Ben Weaver, dan Mark Sheehan.

 

Namun, pada tahun 2023 lalu, di usianya yang ke-46, Mark Sheehan yang mengisi posisi gitaris utama mengembuskan napas terakhirnya akibat penyakit akut yang dirahasiakannya. Sekarang, The Script tetap eksis dengan formasi empat anggota.

 

Sepanjang kariernya, pelantun “Hall of Fame” itu sudah merilis tujuh album, yakni The Script, Science & Faith, #3, No Sound Without Silence, Freedom Child, Sunsets & Full Moons, dan Satellites

 

Saat ini, The Script tengah disibukkan dengan promosi album barunya, yaitu Satellites. Album yang terdiri atas dua belas lagu tersebut dirilis pada tanggal 16 Agustus 2024 lalu dan sukses membuat penggemar jatuh cinta.

 

Sebelum merilis album baru, The Script mengumumkan rangkaian konser di Asia dan Australia terlebih dahulu. Grup tersebut rencananya akan menggelar tur “The Script Satellites World Tour” di Asia dan Australia mulai tahun depan. Ini jadwalnya. 

  1. 25 Januari 2025: Hunter Valley (Bimbadgen State), Australia.
  2. 26 Januari 2025: Brisbane (Sirromet Wines), Australia.
  3. 28 Januari 2025: Wollongong (Win Entertainment Centre), Australia.
  4. 30 Januari 2025: Sydney (ICC Sydney Theatre), Australia.
  5. 1 Februari 2025: Geelong (MT Duneed), Australia.
  6. 2 Februari 2025: Adelaide (Peter Lehmann Estate), Australia.
  7. 5 Februari 2025: Perth (Kings Park), Australia.
  8. 8 Februari 2025: Singapura (Singapore Indoor Stadium), Singapura.
  9. 9 Februari 2025: Kuala Lumpur (Axiata Arena), Malaysia.
  10. 11 Februari 2025: Manila (Araneta Coliseum), Filipina.
  11. 14 Februari 2025: Jakarta (ICE BSD City), Indonesia.
  12. 16 Februari 2025: Surabaya (Jatim Expo), Indonesia.
  13. 20 Februari 2025: Bangkok (ThunderDome), Thailand. 

 

Usai mengetahui sekilas info tentang The Script, mari intip pembahasan berikutnya!

 

Baca Juga: Tips Nonton Konser Seru dan Asyik!

Serba-Serbi Informasi tentang Konser The Script

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, tahun ini, The Script akan bertandang ke Jakarta dan Surabaya guna menggelar konser serta menyapa penggemar setianya. 

 

Penggemar di Jakarta bisa menonton penampilan idola mereka pada tanggal 14 Februari 2025 di ICE BSD City, sedangkan penggemar di Surabaya dapat sing along bersama band tersebut pada tanggal 16 Februari 2025 di Jatim Expo Surabaya.

 

Pihak promotor menyatakan, pembelian tiket bisa dilakukan pada tanggal 27 Agustus 2024 pukul 11.59 WIB melalui situs web www.thescriptindonesia2025.com atau tiket.com

 

Selain menyiapkan kuota yang cukup dan sinyal yang memadai, tentunya kamu perlu menyediakan dana yang pas guna membeli tiket. Berikut detail harga tiket beserta seatplan konser The Script di Jakarta dan Surabaya.

 

  1. Harga Tiket Konser The Script di ICE BSD City

    Ini dia rincian harga tiket dan seatplan konser The Script di ICE BSD City.

    • Tiket Bronze (tersedia tempat duduk di tribun) dibanderol dengan harga Rp650.000 per orang.
    • Tiket Silver (tersedia tempat duduk di tribun) dijual dengan harga Rp750.000 per orang.
    • Tiket Festival (berdiri) dipatok dengan harga Rp825.000 per orang.
    • Tiket Festival Priority (berdiri) diperdagangkan dengan harga Rp990.000 per orang.
    • Tiket Platinum (tersedia tempat duduk di tribun) dibanderol dengan harga Rp1.150.000 per orang.
    • Tiket Golden Festival (berdiri) dijual dengan harga Rp1.1250.000 per orang.
    • Tiket Golden Festival Priority (berdiri) dipatok dengan harga Rp1.450.00 per orang.
    • Tiket Diamond VIP (tersedia tempat duduk bernomor di tribun) diperdagangkan dengan harga Rp1.950.000 per orang.

     

  2. Harga Tiket Konser The Script di Jatim Expo Surabaya

    Ini dia rincian harga tiket dan seatplan konser The Script di Jatim Expo Surabaya.

    • Tiket Festival (berdiri) dipatok dengan harga Rp990.000 per orang.
    • Tiket Platinum (tersedia tempat duduk di tribun) dibanderol dengan harga Rp1.450.000 per orang.
    • Tiket Diamond VIP (tersedia tempat duduk bernomor di tribun) diperdagangkan dengan harga Rp1.950.000 per orang.

     

    Perlu diingat bahwa harga tiket yang ditetapkan belum termasuk admin fee sebesar 20% dan satu orang dengan satu identitas hanya diperbolehkan untuk membeli sebanyak-banyaknya delapan tiket. 

     

    Saat sudah berhasil membeli tiket, pembeli akan menerima tiket elektronik melalui email. Nantinya, jika diperlukan, pembeli perlu menukarkan e-ticket dengan tiket fisik sesuai dengan arahan yang diberikan oleh pihak promotor. 

     

Baca Juga: Serba-Serbi Islamic Book Fair: Tanggal, Venue, dan Lomba

 

Itu dia serba-serbi informasi tentang konser The Script yang perlu kamu ketahui. Selain mendengarkan lagu-lagu mereka melalui JOOX dan Spotify, kamu juga bisa menyaksikan performance band tersebut melalui YouTube.

 

Oleh sebab itu, jangan lupa berlangganan Kuota Ketengan dari Telkomsel, ya! Hanya dengan Rp5.000 per hari, kamu sudah dapat memperoleh kuota sebesar 1 GB. Supaya praktis, silakan aktivasi melalui situs web TShop, ya!

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim