10 Film Indonesia Terbaik di Netflix Lintas Genre

film indonesia

Film Indonesia saat ini tidak hanya bisa dinikmati melalui bioskop. Platform-platform streaming film seperti Netflix bisa jadi solusi nonton film Indonesia tanpa harus beranjak ke bioskop. 

 

Soal kualitas film jangan ditanya, beberapa film Indonesia di Netflix ini layak disebut terbaik.

 

  1. Ada Apa dengan Cinta? (2002)

  2. Ave Maryam (2018)

  3. The Big 4 (2022)

  4. Dilan 1990 (2018)

  5. Marlina Si Pembunuh dalam Empat Babak (2017)

  6. Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (2020)

  7. Ngeri-Ngeri Sedap (2022)

  8. Pengabdi Setan (2017)

  9. Penyalin Cahaya (2022)

  10. Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas (2021)

 

Nonton film-film Netflix Indonesia terbaik ini jadi nggak asik kalau kuota internet kamu habis di tengah jalan. Sebaiknya siapkan kuota internet khusus nonton dulu, ya. Nah, kamu bisa aktivasi paket OMG! Nonton di MyTelkomsel biar nonton lebih puas.

 

Nah, sepuluh film Indonesia yang dibahas kali ini bisa dianggap film terbaik karena muatan cerita, akting para pemain, antusias penonton, hingga prestasinya di ajang perfilman. Kalau penasaran, lanjut aja scroll sampai bawah!

 

Baca Juga: 40 Rekomendasi Film Netflix Terbaik

 

  1. Ada Apa dengan Cinta? (2002)

    Film bergenre romantis yang mempertemukan akting Nicholas Saputra (Rangga) dan Dian Sastro (Cinta) ini tak lekang oleh waktu. Pada masanya, bahkan sampai sekarang, banyak penonton yang gagal move on karena kisah romantis keduanya.

     

    Ada Apa dengan Cinta

     

    Kesuksesan film ini tampak dari raihan Piala Citra 2004 yang diperoleh. Ada tiga kategori yang dimenangkan film dengan singkatan judul AADC ini, yaitu Pemeran Utama Perempuan Terbaik, Penata Musik Terbaik, dan Sutradara Terbaik.

     

  2. Ave Maryam (2018)

    Ave Maryam garapan sutradara muda Ertanto Robby menuai berbagai pujian. Pasalnya film ini menyuguhkan kesan unik di lingkungan gereja.

     

    Chicco Jerikho dan Maudy Koesnaedi membawakan premis cerita sebagai pastur dan biarawati yang terlibat hubungan asmara. Meski premisnya cukup kontroversial dan jarang diangkat, cerita mudah dicerna dengan dukungan visual yang puitis.

     

  3. The Big 4 (2022)

    Bagi penyuka film komedi, The Big 4 karya sutradara Timo Tjahjanto ini wajib ditonton. Nggak hanya unsur komedi aja yang bisa dinikmati, tapi sarat juga dengan aksi laga dan letusan tembakan. 

     

    Film Netflix Original yang dibintangi Abimana Aryasatya dan Putri Marino ini pernah masuk daftar Top 10 Film Netflix di 53 negara. 

     

  4. Dilan 1990 (2018)

    “Jangan rindu. Kamu nggak akan kuat. Biar aku saja,” penggalan dialog Dilan kepada Milea sempat ngetren ketika film ini rilis. Suasana Bandung yang teduh dan kisah cinta remaja yang hangat seolah menjadi kesatuan yang pas.

     

    Film yang diangkat dari novel berjudul sama ini ditulis oleh Pidi Baiq yang personanya eksentrik. Jadi sangat wajar apabila di sela dialog yang ringan kamu akan menemukan gaya bahasa yang segar.

     

Baca Juga: Rekomendasi Film Netflix yang Diadaptasi dari Buku

  1. Marlina Si Pembunuh dalam Empat Babak (2017)

    Berlatar sebuah padang sabana di Sumba, film ini mengisahkan perjalanan seorang janda bernama Marlina (Marsha Timothy) menemukan keadilan. Padahal, ia memenggal kepala perampok demi mempertahankan nyawa dan kehormatannya.

     

    Marlina Si Pembunuh dalam Empat Babak layak menjadi film Indonesia terbaik di Netflix karena ditayangkan di 18 negara. Selain itu, penghargaan dari ajang bergengsi dalam dan luar negeri juga disabetnya.

     

  2. Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (2020)

    Film garapan Angga Dwimas Sasongko ini mengisahkan konflik keluarga yang cukup menguras emosi. Film ini dibintangi aktor dan aktris kenamaan seperti Rio Dewanto, Sheila Dara, dan Rachel Amanda.

     

    NKCTHI mencoba menguraikan kehidupan asli sebuah keluarga yang tampak baik-baik saja di depan umum. Tapi, keluarga “harmonis” itu justru menyimpan rahasia dan luka mendalam.

     

  3. Ngeri-Ngeri Sedap (2022)

    Film Indonesia di Netflix selanjutnya bergenre komedi romansa keluarga. Bene Dion sebagai sutradara sukses menyihir penonton Indonesia dengan mengangkat latar belakang cerita suku Batak. 

     

    Film ini bahkan banyak masuk nominasi kompetisi film bergengsi dan menyabet beberapa piala di antaranya Festival Film Wartawan Indonesia, Festival Film Indonesia, Festival Film Tempo, dan Piala Maya.

     

  4. Pengabdi Setan (2017)

    Kalau mencari film Indonesia di Netflix bergenre horor, film karya sutradara Joko Anwar ini layak ditonton. Selain ketegangan dan ceritanya yang mencekam, film fenomenal ini berhasil meraih 13 nominasi penghargaan FFI 2017.

     

    Cerita dilatari kematian ibu, seorang mantan penyanyi, dari 4 orang anak. Masalah finansial akibat royalti rekaman yang macet memperparah penyakit sang ibu. Kematian ibu kemudian menghadirkan misteri dan mengganggu kehidupan mereka.

     

    Karakter Hantu Ibu di Film Pengabdi Setan

     

  5. Penyalin Cahaya (2022)

    Film berikutnya ini berhasil menyabet 12 piala citra sekaligus di ajang Indonesian Film Festival 2021. Wregas Bhanuteja, sutradara dan penulis skenario, menyajikan cerita mahasiswi bernama Suryani (Shenina Cinnamon) yang kehilangan beasiswa.

     

    Ternyata beasiswa Suryani dicabut bukan karena framing kelakuan buruknya yang terekam kamera, melainkan akibat relasi kuasa yang ada antara pihak kampus dan pemberi beasiswa. Miris tapi terkadang begitulah realita yang sebenar-benarnya.

     

  6. Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas (2021)

    Film yang diangkat dari novel berjudul sama karya Eka Kurniawan ini punya rekam jejak prestasi memukau. Total lima penghargaan Festival Film Indonesia 2022 berhasil disikat, dua di antaranya untuk aktor dan aktris pemeran utama terbaik.

     

    Film ini mengisahkan sisi gelap seorang jawara bernama Ajo Kawir (Marthino Lio) yang maskulin. Meski hasrat bertarungnya tinggi, sayang hasrat seksualnya terkubur bersama burung yang gagal melesat ketika dibutuhkan. 

     

Baca Juga: Sinopsis & Review 10 Film Netflix Rating Tertinggi

 

Itulah sepuluh film Indonesia terbaik lintas genre yang bisa kamu saksikan lewat platform Netflix. Sebelum menentukan film yang mau ditonton, pastikan kamu punya kuota khusus nonton pakai OMG! Nonton dari Telkomsel.


Amankan juga akses langganan 30 hari Netflix kamu di aplikasi MyTelkomsel, ya!

 

 

Temukan paket terbaik untuk Anda

scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim