Sesuai namanya, buku parenting adalah buku yang memuat banyak informasi mengenai cara mendidik anak, cara mengatasi masalah atau isu yang mungkin muncul pada si kecil, dan cara menyalurkan kasih sayang kepada buah hati.
Melalui ilmu dan pengalaman yang disampaikan oleh para penulisnya, calon orang tua atau bahkan pasangan suami istri yang sudah mempunyai anak dapat menggunakan buku parenting sebagai acuan dan sumber inspirasi.
Kendati demikian, perlu diketahui bahwa tidak semua tips yang dimuat dalam buku parenting dapat diterapkan begitu saja. Tetap ada faktor yang perlu dijadikan pertimbangan mengingat setiap orang tua dan anak tentunya berbeda-beda.
Apakah kamu penasaran dengan rekomendasi yang hendak Telkomsel berikan? Sebelum menyelam lebih dalam, mari intip poin-poin pembahasannya terlebih dahulu.
-
The Gift of Failure: How the Best Parents Learn to Let Go So Their Children Can Succeed
-
The Whole-Brain Child: Revolutionary Strategies to Nurture Your Child's Developing Mind
-
Seni Berkomunikasi Menanggapi Pertanyaan Anak yang Sulit Dijawab Orang Tua
Fyi, apabila kamu mempunyai banyak rekening bank yang diperuntukkan bagi beragam kepentingan yang berbeda, salah satunya untuk menyimpan budget pembelian buku, kamu bisa memanfaatkan Telkomsel Redi biar nggak kelimpungan.
Soalnya, aplikasi satu itu nggak cuman memudahkan kamu dalam melakukan transfer antarbank tetapi juga mengingatkan kamu untuk melunasi tagihan, menyediakan fitur QR code, dan masih banyak lagi~ Jangan lupa download, ya!
Tanpa berlama-lama lagi, yuk, langsung simak artikel ini!
Baca Juga: 10 Rekomendasi Novel Romantis Indonesia, Worth to Read!
Rekomendasi 10 Buku Parenting yang Perlu Dibaca Calon Orang Tua
Ada banyak buku parenting yang dapat kamu jadikan referensi dan inspirasi untuk mengetahui pola asuh dan pola didik anak yang baik. Di antara banyaknya buku yang ada, Telkomsel sudah memilihkan sepuluh buku terbaik yang bisa kamu baca.
Yuk, simak penjelasan selengkapnya!
-
Unconditional Parenting
Buku parenting pertama yang masuk ke dalam daftar rekomendasi Telkomsel adalah Unconditional Parenting yang ditulis oleh Alfie Kohn.
Alih-alih memberikan cara membuat anak menuruti setiap perintah orang tua, Alfie Kohn justru menyampaikan bahwa parenting yang baik adalah parenting yang berfokus pada kebutuhan anak dan cara orang tua untuk memenuhinya.
Apabila kebutuhan anak sudah terpenuhi dengan baik dan ia merasa cukup dengan kasih sayang serta perhatian yang diberikan oleh orang tuanya, niscaya ia akan tumbuh menjadi manusia yang baik dan berbahagia.
-
The Gift of Failure: How the Best Parents Learn to Let Go So Their Children Can Succeed
Supaya dapat tumbuh menjadi manusia yang berbahagia dan tidak gemar larut dalam kesedihan, anak harus diajari perihal kegagalan dan bagaimana cara menghadapinya.
Untuk mengetahui berbagai tips yang berkaitan dengan kegagalan dan cara menghadapinya, kamu bisa membaca buku yang ditulis oleh Jessica Lahey ini.
-
Raising Good Humans
Setiap orang tua tentunya ingin anaknya tumbuh menjadi pribadi yang baik dan mempunyai banyak karakter positif. Nah, buku yang ditulis oleh Hunter Clarke-Fields ini tampaknya bisa membantu.
Soalnya, dalam buku yang terdiri atas 184 ini, penulisnya menyampaikan fakta dan cara menumbuhkan karakter positif dalam diri anak yang dapat dipraktikkan secara langsung.
-
Positive Discipline
Positive Discipline merupakan buku yang ditulis oleh Jane Nelsen. Buku ini menjelaskan manfaat pendisiplinan dan bagaimana cara membentuk karakter disiplin yang positif dalam diri anak.
-
How to Talk So Kids Will Listen & Listen So Kids Will Talk
Orang tua pasti menginginkan yang terbaik untuk anak. Oleh sebab itu, setiap orang tua cenderung menyampaikan banyak nasihat dan ajaran yang sayangnya, kadang tidak didengar atau dipatuhi oleh si buah hati.
Nah, melalui buku yang ditulis oleh Adele Faber dan Elaine Mazlish ini, kamu akan mengetahui tips dan cara komunikasi efektif dengan anak yang pada akhirnya akan memperkuat ikatan kekeluargaan.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Buku Self Improvement yang Wajib Kamu Baca
-
The Happiest Baby on the Block
Menghadapi anak yang menangis tanpa henti tentunya sangat melelahkan bagi orang tua, orang sekitar, dan anak itu sendiri. Harvey Karp pun membocorkan cara jitu untuk mengatasi masalah tersebut melalui bukunya.
Secara garis besar, Harvey Karp menyampaikan beberapa alasan yang mungkin menjadi penyebab tangisan tanpa henti pada anak lalu memberikan teknik yang dapat ditiru oleh setiap orang tua.
-
The Whole-Brain Child: Revolutionary Strategies to Nurture Your Child's Developing Mind
Buku yang ditulis oleh Daniel J. Siegel dan Tina Payne Bryson ini sangat cocok dibaca oleh calon orang tua atau orang tua dengan buah hati berusia 1–12 tahun.
Kadang kala, sebagai orang tua, mungkin kamu bingung dengan perubahan sikap anak yang gemar tantrum di tempat umum, tiba-tiba tidak mau bersekolah, atau menolak diajak bepergian ke mana-mana.
Melalui buku yang terdiri atas 192 halaman ini, penulisnya membeberkan fakta perihal perkembangan otak anak sesuai usianya sehingga semua tindak-tanduk anak dapat diatasi dengan solusi yang tepat.
-
The Book You Wish Your Parents Had Read
Buku ini sangat populer di kalangan calon orang tua dan pembaca biasa. Soalnya, melalui buku yang ditulis oleh Philippa Perry ini, calon orang tua akan diajarkan berbagai hal perihal parenting yang sehat.
Melalui buku ini, Philippa Perry hendak menyampaikan bahwa sikap anak sangat bergantung pada pola asuh yang diterapkan oleh orang tuanya sehingga baik ayah maupun ibunya mempunyai peranan yang sangat besar.
Alih-alih mendikte pembacanya untuk melakukan berbagai hal strict atas nama tumbuh kembang anak, Philippa Perry lebih berfokus pada pentingnya kasih sayang, komunikasi, dan validasi perasaan antara orang tua dan anak.
-
Seni Berkomunikasi Menanggapi Pertanyaan Anak yang Sulit Dijawab Orang Tua
Seni Berkomunikasi Menanggapi Pertanyaan Anak yang Sulit Dijawab Orang Tua adalah buku yang ditulis oleh Samanta Elsener, seorang psikolog yang sudah berpengalaman di bidangnya.
Ketika anak sedang dalam masa pertumbuhan, otak mereka tentunya ikut berkembang dan hal tersebut memungkinkan munculnya pertanyaan-pertanyaan yang cenderung sulit untuk dijelaskan.
Nah, melalui buku ini, penulisnya ingin mengajarkan orang tua tentang cara menjawab pertanyaan sulit, membimbing orang tua untuk berpikir kreatif, dan mengajak orang tua untuk menerapkan komunikasi yang sehat dengan anak.
-
Seni Menjadi Orang Tua Hebat
Buku parenting terakhir yang masuk ke dalam daftar rekomendasi Telkomsel adalah Seni Menjadi Orang Tua Hebat yang ditulis oleh seorang ahli psikologi bernama Erica Reischer.
Melalui buku yang terdiri atas 208 halaman ini, Erica Reischer menyampaikan 75 cara sederhana untuk mendidik anak dan mempererat ikatan antaranggota keluarga yang dapat diaplikasikan secara langsung.
Perlu diketahui bahwa Erica Reischer telah melakukan riset dan penelitian mendalam sebelum dan saat menulis buku ini sehingga bisa dibilang, efektivitasnya sudah teruji secara ilmiah.
Baca Juga: Mengenal Tere Liye: Biografi dan Daftar Karyanya
Itu dia rekomendasi buku parenting yang perlu dibaca oleh calon orang tua. Selain membaca buku secara langsung, kamu juga bisa mendengarkan beberapa podcast yang memberikan berbagai tips parenting melalui Spotify.
Oleh sebab itu, jangan lupa berlangganan Spotify Premium, ya! Supaya kamu nggak repot, silakan lakukan aktivasi melalui aplikasi MyTelkomsel~