
Ada berbagai tempat bukber Karawang yang dapat kamu sambangi bersama teman, keluarga, atau pasangan. Serupa dengan daerah lainnya, di wilayah Jawa Barat ini, kamu bisa menemukan tempat makan all you can eat, cafe aesthetic, dan lain-lain.
Ingin mengetahui rekomendasi tempat bukber Karawang yang nyaman dan worth it? Kalau iya, kamu datang ke artikel yang tepat! Soalnya, melalui artikel yang diringkas ke dalam sepuluh poin berikut, Telkomsel akan menjelaskannya kepadamu~
Anyway, setelah melihat tingginya antusiasme masyarakat dalam melanggengkan budaya buka bersama, mungkin kamu jadi terpikir untuk membuka restoran atau bisnis kuliner sejenisnya.
Nah, selain menyiapkan modal, tempat, bahan baku, dan strategi pemasaran, kamu bisa mengandalkan Telkomsel Enterprise yang pastinya mampu mempermudah kamu dalam mengelola bisnis. Yuk, cek sekarang!
Alright, tanpa menunggu lebih lama lagi, let’s check this out!
Baca Juga: 10 Tempat Bukber Daerah Cimahi yang Nyaman dan Affordable
Rekomendasi 10 Tempat Bukber di Karawang
Di antara banyaknya tempat bukber Karawang yang ada, Telkomsel sudah memilih sepuluh lokasi terbaik yang dapat kamu jadikan referensi. Biar nggak semakin kepo, segera intip pembahasannya, ya!
-
Front One Akshaya Hotel Karawang
Rekomendasi tempat bukber Karawang pertama yang masuk ke dalam daftar Telkomsel adalah Front One Akshaya Hotel. Penginapan ini berlokasi di Jalan Raya Teluk Jambe, Telukjambe, Telukjambe Timur, Karawang.
Untuk bisa berbuka bersama di hotel ini, kamu nggak harus menginap, kok. Kamu hanya disarankan untuk booking tempat mengingat Front One Akshaya Hotel biasanya selalu penuh di bulan Ramadan.
Dengan merogoh kocek kurang lebih Rp100.000-an per orang, kamu sudah bisa menyantap takjil, gorengan, kue basah, minuman segar, menu Timur Tengah, dan lauk pauk khas Indonesia sampai perut kenyang.
Selain konsep all you can eat-nya, keistimewaan tempat ini adalah adanya live cooking, tempat yang mampu menampung banyak orang, dan beberapa spot yang cocok untuk foto bersama.
-
Asialink Premier Hotel
Selain Front One Akshaya Hotel, kamu juga bisa menikmati all you can eat di Asialink Premier Hotel dengan mengeluarkan biaya sekitar Rp110.000-an per orang.
Hotel yang terletak di Jalan Raya Badami, Margakaya, Telukjambe Barat, Karawang ini menghidangkan aneka side dish (sushi dan tempura), salad, takjil, jajanan tradisional, bakso, gorengan, roasted chicken, dan lainnya.
-
Thai Street (Resinda Park Mall)
Di Resinda Park Mall, kamu dapat menemukan berbagai tenant yang cocok untuk dijadikan tempat buka bersama. Salah satu tenant yang dimaksud adalah Thai Street yang berada di lantai 2.
Kamu dapat memesan taro balls yang kuah santannya terasa segar dan pas untuk membatalkan puasa, lalu membeli squid ink fried rice dan tomyam suki yang isiannya melimpah dan lengkap. Selamat mencoba!
-
Office Kitchen
Di Ruko Casabella, Jalan Galuh Mas Raya No. 3–5, Sukaharja, Telukjambe Timur, Karawang, kamu dapat mengenyangkan perut dengan berkunjung ke Office Kitchen.
Menu andalan tempat makan ini adalah menu sharing yang terdiri atas kulit ayam, kentang, dan ayam crispy; cheesy chicken rice bowl, dan paket ayam kribo. Harganya start from Rp20.000-an aja, lho, Guys!
-
Waroeng Steak Karawang
Waroeng Steak adalah restoran yang tersebar di berbagai wilayah, salah satunya di Jalan Galuh Mas Raya Dusun 4 Jatimulya No. 152B, Sukaharja, Telukjambe Timur, Karawang.
Sesuai namanya, kamu dapat menyantap aneka steak, seperti dori steak, chicken steak, dan sirloin steak dengan harga miring, yakni mulai dari Rp20.000-an aja per menunya.
Baca Juga: 25 Tempat Bukber di Jakarta yang Hits dan Murah Meriah!
-
Rumah Makan Cibiuk Karawang
Rekomendasi tempat buka bersama berikutnya yang masuk ke dalam daftar Telkomsel adalah Rumah Makan Cibiuk Karawang yang berada di Jalan Raya Perumnas No. 1, Wadas, Sukaluyu, Telukjambe Timur, Karawang.
Tempat makan yang menyajikan makanan Sunda ini mengusung konsep yang cukup unik, yaitu bersantap di atas perahu. Kamu pun bisa melihat ragam ikan hias yang hilir-mudik di kolam sambil mengenyangkan perut.
Tak hanya menyediakan konsep yang berbeda dari restoran lainnya, Rumah Makan Cibiuk Karawang turut menghadirkan playground ramah anak yang luas dan bersih.
Sekadar informasi, menu yang dihidangkan di tempat ini di antaranya adalah nasi liwet, gurame goreng crispy, iga goreng, tumis pete jambal, ayam bambu, gepuk, lotek, perkedel jagung, dan sambal hijau khas Cibiuk.
-
Saung Paniisan
Kalau kamu dan partner bukber sedang craving gurame atau makanan Sunda lainnya, mending mampir ke Saung Paniisan yang berada di Jalan International Karawang Barat No.650, Sukamakmur, Telukjambe Timur, Karawang.
Restoran tradisional yang terkenal legend itu menjajakan gurame bakar, gurame saus asam manis, ikan peda, bebek goreng, iga bakar, dan masih banyak lagi.
Oh, ya, di sini, kamu juga boleh mengambil lalapan dan sambal sepuasnya, lho! Untuk bisa mengenyangkan perut di Saung Paniisan, kamu nggak perlu merogoh kocek terlalu dalam karena harga menunya mulai dari Rp12.000-an aja~
-
Padee Resto Cafe
Kamu gak perlu jauh-jauh ke Bali untuk merasakan vibes Pulau Dewata. Kamu cukup berkunjung ke Padee Resto Cafe yang berlokasi di Jalan Kertasari, Bengle, Majalaya, Karawang aja~
Restoran yang terletak di pinggir sungai dan sawah itu mempunyai dekorasi yang bisa membuatmu merasa seperti sedang di Bali. Not to mention udaranya yang sejuk sehingga nyaman banget untuk bukber di luar ruangan.
Selama bulan Ramadan, Padee Resto Cafe menawarkan menu bukber paket lengkap yang sudah mencakup takjil, makanan berat, dan camilan dengan harga terjangkau.
-
One Ten Cafe
Di Ruko Baraya 1, Jalan Surotokunto No. 10, Warungbambu, Karawang Timur, Karawang, kamu dapat menemukan kafe hidden gem bernama One Ten Cafe yang belum lama ini beroperasi.
Tempat santap yang terdiri atas dua lantai ini menawarkan interior yang minimalis namun aesthetic, cocok buat kamu dan teman-teman yang ingin berfoto dengan clean look.
Selain menyediakan paket spesial Ramadan seharga Rp35.000 (sudah termasuk nasi dan minuman dingin), One Ten Cafe turut menyiapkan smoking room terpisah dan spot mirror selfie.
-
Numa Numa Garden
Rekomendasi tempat bukber Karawang terakhir yang masuk ke dalam daftar Telkomsel adalah Numa Numa Garden yang terletak di Jalan Alternative Karawang, Cibalongsari,. Klari, Karawang.
Tempat makan yang menggabungkan konsep taman dengan pengalaman kuliner menyenangkan ini menyajikan makanan western, Asia, dan Indonesia yang cukup lezat dan pas di lidah pengunjung.
Tak hanya itu, kamu juga dapat menikmati ragam hidangan pencuci mulut yang disediakan oleh pengelola Numa Numa Garden. Fyi, untuk bukber di sini, siapkan budget setidaknya Rp100.000 per orang, ya.
Baca Juga: 20 Tempat Bukber Jakarta Selatan, Enak dan Affordable!
Itu dia sepuluh rekomendasi tempat bukber di Karawang yang dapat kamu jadikan referensi. Semoga bermanfaat, ya! Jangan lupa aktifkan Paket Internet Sakti dari Telkomsel supaya kamu bisa internetan sepuasnya~
0
0