6 Aplikasi Investasi Reksa Dana yang Bisa Bayar Pakai LinkAja

W3 Oct - 479

Berinvestasi sejak usia muda akan dapat menjamin hari depan kamu sejahtera bebas dari masalah finansial. Apalagi sekarang investasi jadi semakin mudah salah satunya dengan reksa dana. Untuk bayarnya bisa pakai LinkAja, aplikasi dompet digital serbaguna yang bisa untuk bayar apa aja, termasuk investasi reksa dana.

 

Nah, aplikasi di bawah ini bisa isi saldo menggunakan LinkAja.

 

Rekomendasi Aplikasi Reksadana Tepercaya

Bingung mulai investasi reksa dana dari mana? Nggak perlu khawatir, berikut aplikasi reksa dana tepercaya yang recommended banget buat kamu.

 

 

  1. Bibit

    Aplikasi ini paling pas untuk newbie seperti kamu karena adanya fitur Robo Advisor. Ini adalah sistem kecerdasan buatan yang berfungsi untuk membuat profil risiko hingga portofolio.

     

    Kamu tinggal mengisi kuesioner profil risiko pada aplikasi dan AI Robo Advisor yang akan merancang profil risiko berdasarkan jawabanmu pada kuesioner.

     

    Bibit juga menyediakan fitur untuk memahami berbagai hal terkait investasi reksa dana yang dapat kamu pelajari. Ada juga tutorial untuk investasi reksa dana sehingga kamu semakin paham langkah-langkah yang harus dilakukan.

     

    Ini juga memudahkan kamu untuk menabung secara teratur pada aplikasi reksa dana. Pasalnya, tersedia fitur untuk mengatur kapan kamu harus menyisihkan dana untuk investasi.

     

    Apalagi aplikasi reksa dana ini bisa diintegrasikan dari aplikasi LinkAja. Kabar gembiranya lagi, ada promo Bibit LinkAja dengan bonus menarik. Yuk, download aplikasinya sekarang!

     

  2. Bareksa

    Selanjutnya ada aplikasi Bareksa untuk kamu yang udah mempunyai pengalaman panjang dalam reksa dana. Lewat aplikasi ini kamu bisa pilih produk investasi reksa dana yang opsinya bisa mencapai ratusan buah.

     

    Di platform marketplace reksa dana ini, kamu dapat bertransaksi jual beli produk-produk reksa dana secara online dari smartphone-mu. Gampang, kan? Kamu bahkan nggak perlu datang ke bank atau kantor manajer investasi.

     

    Untuk pembayarannya juga bisa dengan top up LinkAja yang praktis, pas buat kamu yang punya segudang kesibukan.

     

    Agar investasi dalam reksa dana berhasil, tentunya kamu perlu memilih produk-produk terbaik yang dapat memberikan imbal hasil paling tinggi. Dengan aplikasi ini kamu bakalan amat terbantu, mengingat Bareksa secara berkala selalu memberikan rekomendasi paling up to date mengenai produk reksa dananya. 

     

  3. Tanamduit

    Di tempat ketiga ada aplikasi reksa dana Tanamduit yang dijamin super aman. Ini karena Tanamduit menggunakan sidik jari untuk mengaksesnya demi keamanan informasi data serta transaksi penggunanya.

     

    Tanamduit juga udah mengantongi legalitas OJK serta berlisensi sebagai agen pemasar produk reksa dana.

     

    Selain jaminan keamanannya, Tanamduit juga dilengkapi fitur-fitur menarik seperti pengalihan produk reksadana tanpa biaya tambahan. Ini misalnya kalau reksa dana milikmu performanya menurun, kamu bisa mengalihkannya pada reksa dana lainnya.

     

    Sistem pembayaran pada aplikasi ini juga bervariasi, termasuk pakai LinkAja, tinggal kamu pilih aja metode pembayaran yang paling sesuai.

     

    Aplikasi Tanamduit dilengkapi dengan fitur yang bernama One View Portofolio yang dapat membandingkan hingga tiga produk reksadana pada satu waktu. Jadi kamu dapat melakukan monitoring dengan mudah.

     

  4. Bukalapak (Bukareksa)

    Bukareksa adalah bagian dari e-commerce Bukalapak yang nggak mau kalah dengan marketplace lain dalam menyediakan produk investasi. Instrumen investasi reksa dana yang tersedia di Bukareksa diperoleh dari Bareksa serta Tanamduit.

     

    Di sini kamu bisa memulai dengan investasi bernilai sangat terjangkau, yaitu mulai Rp10.000 aja. Jika sewaktu-waktu butuh dana segar, ada fasilitas pencairan instan yang bisa kamu gunakan.

     

  5. Raiz

    Sama seperti Bukareksa, dengan aplikasi Raiz kamu bisa mulai investasi reksa dana dengan modal mulai Rp10 ribu aja. Untuk metode pembayarannya, bisa melalui aplikasi LinkAja yang gampang dan praktis.

     

    Aplikasi Raiz menawarkan 5 opsi portofolio, yaitu: pasar uang (konservatif), pendapatan tetap (moderat), Indeks saham LQ45 (agresif), pasar uang syariah (amanah), dan obligasi syariah (sukuk).

     

  6. Makmur

    Aplikasi ini ideal untuk kaum milenial yang bercita-cita meraih kebebasan finansial sejak dini. Ada berbagai opsi investasi reksadana di sini dan Makmur menjamin hanya bermitra dengan Manajer Investasi yang kredibel dan mempunyai rekam jejak yang baik.

     

    Sementara ragam jenis investasi yang dapat jadi pilihan adalah, reksa dana indeks, reksa dana syariah, reksa dana saham, reksa dana pendapatan tetap, reksa dana campuran, reksa dana pasar uang, dan reksa dana US$.

     

    Investasi reksadana bersama Makmur juga terjamin keamanannya dengan technology enabled human advisor.

     

    Selain itu tersedia juga fitur Makmur Recipe yang dapat meningkatkan peluang mendapatkan keuntungan bagi investor. Fitur ini membantu para newbie dalam berinvestasi dengan mengikuti pola yang telah dirancang oleh investor berpengalaman.

     

    “Recipe” ini secara otomatis akan diperbarui sesuai dengan keadaan ekonomi global yang tengah berlangsung sehingga risiko mengalami kerugian dapat diminimalkan.

     

    Aplikasi yang satu ini adalah rekanan dari LinkAja yang saat ini tengah menggelar promo LinkAja. Kalau kamu menggunakan aplikasi dompet digital LinkAja untuk melakukan pembayaran investasi, kamu berkesempatan mendapatkan cashback dalam bentuk saldo bonus. Jadi nggak perlu ragu lagi, bukan?

     

Penutup

Dari ulasan di atas tentu kamu udah mendapatkan gambaran bahwa siapa pun bisa jadi investor, cukup dengan modal yang sangat minim. Untuk pembayarannya jangan lupa pakai LinkAja yang serbaguna. Dengan aplikasi ini bayar apa pun jadi lebih mudah termasuk pembayaran investasi reksadana.

 

Baca juga: 10 Tagihan yang Bisa Dibayar Pakai LinkAja

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim