Berbagai Jenis Jajanan Sekolah Buat Ide Bisnis Rumahan

W1 Oct - 376

Berjualan makanan merupakan salah satu ide bisnis rumahan terlaris karena makanan merupakan kebutuhan pokok setiap orang. Tentunya, bisnis makanan yang dipromosikan dengan baik dan memiliki rasa yang enak akan menguntungkan bagi pebisnis.

 

Ada berbagai macam ide jualan makanan yang bisa kamu mulai. Menjual jajanan sekolah bisa jadi salah satu ide bisnis rumahan yang menarik untuk kamu coba, lho! Selain rasanya yang enak, jajanan sekolah juga menyimpan kenangan selama masa-masa sekolah. Jadi nostalgia, ya?

 

Nah, kalau kamu orangnya memang suka jajan dan ngemil, ide bisnis ini cocok untuk kamu!

 

Memangnya, jenis jajanan sekolah yang laris dan bisa jadi ide bisnis rumahan apa aja ya? Yuk, cek beberapa ide di bawah ini yang bisa jadi referensimu!

 

Jenis Jajanan Sekolah yang Bisa Jadi Ide Bisnis Rumahan

Berikut ini jenis jajanan sekolah yang bisa jadi referensi bisnismu:

 

  1. Telur gulung

    Pertama, ada telur gulung. Telur gulung merupakan jenis jajanan yang selalu ada dari generasi ke generasi karena telur gulung memerlukan modal usaha yang tidak begitu banyak dan biasa ditemui sehari-hari, seperti telur, tusuk sate, bumbu, minyak, gas, dan wajan. 

     

    Telur gulung bahkan menjadi makanan favorit yang seringkali ada di festival makanan, pasar, hingga beberapa mall. Rasa yang gurih dari telur gulung masih menjadi favorit banyak orang pecinta jajan. Selain anak sekolah, orang dewasa juga masih menyukai jajanan yang satu ini.

     

  2. Cilok

    Jenis jajanan kedua yaitu cilok. Makanan yang kenyal mirip bakso ini adalah salah satu ide bisnis rumahan yang juga populer. Terbuat dari tepung kanji dan tepung terigu, cilok sering ditemukan di berbagai tempat jajan.

     

    Ada beberapa jenis bumbu yang bisa ditambahkan untuk memberi cita rasa pada cilok. Kamu bisa tambah garam, kecap, sambal, dan sebagainya.

     

Baca Juga: Bisnis Rumahan yang Cocok untuk Ibu Rumah Tangga


 

  1. Kue cubit

    Selanjutnya, ada kue cubit yang merupakan pilihan jajanan manis, berbeda dengan telur gulung dan cilok yang rasanya gurih. Pilihan rasa kue cubit bisa bermacam-macam, seperti cokelat dan pandan. 

     

    Dengan semakin berkembangnya variasi rasa, kamu juga bisa menemukan kue cubit rasa teh hijau (green tea), tiramisu, dan lainnya. Ini bisa jadi ide bisnis rumahanmu!

     

  2. Es serut

    Lalu, ada variasi jajanan yang terbuat dari es. Kalau sedang kegerahan, es serut biasanya jadi pilihan jajanan yang pas. Kamu tinggal menyiapkan es, alat serut, dan perasa manis. Untuk memberi rasa manis, kamu bisa menggunakan sirup, susu kental manis, atau lainnya.

     

    Supaya lebih menarik, kamu bisa menambahkan buah-buahan atau es krim bersama es serut. Tampilan es serut akan jadi semakin menarik untuk pembeli, deh!

     

  3. Mie lidi

    Buat penyuka mie lidi, ini bisa jadi ide bisnis kamu, nih! Mie lidi merupakan jenis makanan gurih, krispi, dan tipis. Biasanya, rasanya dibuat pedas dan cukup asin. Mie ini bisa kamu variasikan rasanya dengan berbagai bumbu, seperti balado, keju, dan jagung bakar. 

     

Itulah kelima jenis jajanan yang bisa jadi referensi kamu! Ada jenis jajanan yang ingin kamu coba untuk berbisnis, nggak? Kamu bisa melakukan modifikasi jajanan sekolah tersebut supaya pembeli bisa melihat USP atau unique selling point dari jualanmu. Unique selling point merupakan kelebihan produkmu dibandingkan dengan produk-produk lain yang ada di pasaran.

 

Misalnya, kamu membuat versi beku atau frozen food dari cilok. Nantinya, pembeli tinggal memasak cilok tersebut di rumah masing-masing. Ini bisa menjadi unique selling point produkmu.

 

Selain itu, kamu bisa membuat beraneka ragam warna dan rasa dari jajanan ini. Pilih rasa yang cocok saat digabungkan dengan bahan makanan utamanya, ya! Lalu, tampilan packaging juga harus menarik supaya pembeli lebih ingin membeli dari tokomu! 

 

Supaya kamu lebih mengerti caranya untuk menjalankan bisnismu nanti, kamu bisa belajar berbagai strategi bisnis dengan Kuncie dari Telkomsel. Ada tips dan video tutorial berbisnis juga! Gunakan juga paket Internet Sakti atau Combo Sakti dari Telkomsel untuk menemanimu belajar bisnis dan beraktivitas sehari-hari, ya!

 

Nah, semoga pikiranmu jadi lebih tercerahkan dalam menentukan ide bisnismu, ya!


Baca Juga: Usaha Sampingan Masa Kini yang Diminati Banyak Orang

 

Temukan paket terbaik khusus untuk Anda

scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim