cookies

Situs kami menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman Anda. Silakan menyetujui Syarat & Ketentuan serta Kebijakan Privasi untuk pengalaman terbaik.

Brighton vs Leicester: Prediksi Skor, Line Up & Head to Head

Brighton vs Leicester Prediksi Skor, Line Up dan Head to Head

Laga Brighton vs Leicester bakal digelar di Amex Stadium pada hari Sabtu, 12 April pukul 21.00 WIB. Kedua tim datang dengan kondisi yang jauh dari kata ideal, Brighton lagi seret kemenangan, sementara Leicester makin terpuruk di dasar klasemen.

 

Sejak kembali dari jeda internasional bulan Maret, performa Brighton and Hove Albion bisa dibilang belum sesuai harapan. Meski begitu, mereka masih bertengger di posisi ke-9 klasemen dengan total 47 poin. 

 

Di sisi lain, Leicester City datang ke Amex Stadium dengan performa yang bikin fans geleng-geleng kepala. The Foxes terpuruk di peringkat ke-19 dengan hanya 17 poin, dan catatan lima kekalahan beruntun makin memperburuk situasi mereka. 

 

Sejak menunjuk Ruud van Nistelrooy sebagai pelatih pada awal Desember, performa Leicester malah semakin menurun. Dari 18 laga Premier League di bawah asuhannya, mereka cuma bisa meraih 7 poin. 

 

Mampukah The Foxes mematahkan tren buruk di laga Brighton vs Leicester ini? Atau mereka harus siap turun kasta ke Championship musim depan? Simak prediksi lengkapnya di bawah ini! 

 

  1. Head to Head Brighton vs Leicester

  2. Prediksi Line Up Brighton vs Leicester

  3. Prediksi Pertandingan Brighton vs Leicester

 

Baca Juga: Klasemen Liga Inggris 2024/2025 - Update Terbaru 

 

Sebelum bahas lebih lanjut, jangan lupa catat pertandingannya pada hari Sabtu, 12 April 2025 pukul 21.00 WIB live di Vidio. Sebelum itu, pastikan sudah berlangganan Vidio Platinum lewat aplikasi MyTelkomsel ya! 

 

 

Head to Head Brighton vs Leicester

 

Penasaran dengan rekor pertemuan Brighton vs Leicester? Simak head to head-nya di bawah ini: 

 

Tanggal

Tim Tuan Rumah

Skor

Tim Tamu

8 Desember 2024

Leicester

2 - 2

Brighton

21 Januari 2023

Leicester

2 - 2

Brighton

4 September 2022

Brighton

5 - 2

Leicester

23 Januari 2022

Leicester

1 - 1

Brighton

27 Oktober 2021

Leicester

2 - 2 

(4-2 pen)

Brighton

 

Melihat hasil pertemuan terakhir antara Brighton vs Leicester, terlihat kalau persaingan kedua tim berlangsung cukup ketat. Dari lima laga terakhir, tiga di antaranya berakhir imbang dengan skor identik 2-2. 

 

Sementara itu, Brighton sempat mencatatkan kemenangan telak 5-2, yang menjadi satu-satunya kemenangan mereka dalam periode tersebut. Leicester sendiri belum pernah menang dalam waktu normal, tapi sempat unggul lewat adu penalti di ajang piala. 

 

Secara keseluruhan, Brighton terlihat sedikit lebih unggul dari sisi permainan dan produktivitas gol, sementara Leicester lebih banyak tertahan imbang dan gagal mencetak kemenangan mutlak. 

 

Ini menunjukkan bahwa laga Brighton vs Leicester memang selalu berlangsung sengit, meski saat ini keduanya berada di kondisi performa yang sangat berbeda.

 

 

Prediksi Line Up Brighton vs Leicester

 

Penasaran dengan prediksi line up Brighton vs Leicester? Yuk simak selengkapnya di bawah ini: 

 

Brighton

Bart Verbruggen; Jack Hinshelwood, Jan Paul van Hecke, Adam Webster, Pervis Estupiñán; Carlos Baleba, Yasin Ayari; Yankuba Minteh, João Pedro, Kaoru Mitoma; Danny Welbeck

 

Pelatih: Fabian Hürzeler.

 

Leicester

Mads Hermansen, Wout Faes, Conor Coady, Luke Thomas, James Justin, Wilfred Ndidi, Boubakary Soumaré, Victor Kristiansen, Patson Daka, Bilal El Khannouss, Jamie Vardy. 

 

Pelatih: Ruud van Nistelrooy. 

 

Baca Juga: Chelsea vs Leicester: Prediksi Skor, Line Up & Head to Head 

 

Prediksi Pertandingan Brighton vs Leicester

 

Melihat performa terkini, Brighton jelas lebih difavoritkan dalam laga kali ini. Meskipun belum tampil konsisten sejak jeda internasional bulan Maret, kualitas skuad dan posisi mereka di klasemen memberi angin segar untuk mengamankan tiga poin di kandang sendiri. 

 

Kehadiran pemain seperti João Pedro dan Kaoru Mitoma bisa jadi pembeda di lini serang, apalagi lawan mereka sedang dalam kondisi mental yang goyah.

 

Sementara itu, Leicester City justru seperti kehilangan arah. Lima kekalahan beruntun jadi sinyal bahaya yang nggak bisa diabaikan. Gaya bermain di bawah Ruud van Nistelrooy belum menunjukkan hasil yang menjanjikan. 

 

Meski punya beberapa nama berpengalaman seperti Vardy dan Ndidi, koordinasi tim terlihat kurang solid, terutama di lini belakang. Jika Brighton mampu memanfaatkan celah dan tampil lebih tajam sejak awal laga, peluang menang terbuka lebar. 

 

Prediksi skor: Brighton 2-1 Leicester. 

 

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris 2024/2025 - Update Terbaru 

 

Itu dia serba-serbi pertandingan Brighton vs Leicester untuk kamu simak. Jangan lupa, catat tanggalnya pada hari Sabtu, 12 April 2025 pukul 21.00 WIB.  Agar bisa akses pertandingannya di Vidio, pastikan sudah berlangganan paket Vidio Platinum ya!

 

 
scroll

0

Disukai 0
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim