Cara Mulai Bisnis Online dari Mana Saja | Telkomsel

Cara Mulai Bisnis Online dari Mana Saja

W4 Jul - 26

Kata siapa memulai bisnis online itu hanya bisa dilakukan oleh orang yang berpengalaman? Pemula juga bisa! Selama ada niat, pasti bisa walaupun pemula! Sudah banyak orang yang sukses memulai bisnis online dari rumah ataupun dari mana saja. Terdapat banyak peluang bisnis jika dapat memanfaatkan kecanggihan internet di masa sekarang.

 

Di era digital sekarang ini, ada berbagai jenis pekerjaan, mulai dari pekerjaan konvensional, bisnis yang periklanannya secara online, maupun bisnis yang semua lingkup pekerjaannya dilakukan secara online. Banyak perusahaan yang juga sudah mulai menawarkan jasanya secara online melalui internet maupun membuat aplikasi khusus untuk pengguna jasanya.

 

Baca juga: Membangun Indonesia Digital Bersama Telkomsel

 

Jangankan untuk para profesional yang sudah bergelut di bidang bisnis online untuk waktu yang lama, peluang bisnis online juga tersedia untuk pemula, lho! Sebelum itu, apa sih yang membedakan antara bisnis online dan konvensional? 
 

Perbedaan bisnis online dan konvensional

Bisnis konvensional merupakan bisnis di toko yang berbentuk fisik atau bangunan. Untuk membeli di toko ini, pelanggan harus datang ke tempatnya. Beberapa contoh bisnis konvensional yaitu berjualan makanan kering di toko, memiliki kios pribadi, maupun membuat rumah makan.

 

Sedangkan, bisnis online merupakan bisnis yang menawarkan produk-produknya melalui internet berupa toko online. Sehingga, proses jual beli terjadi menggunakan internet. Salah satu contoh bisnis online adalah berjualan pakaian secara online di aplikasi e-commerce.

 

Apa saja yang diperlukan untuk memulai bisnis online?
 

  1. Handphone

    Handphone atau telepon genggam menjadi salah satu alat terpenting di era digital ini. Betapa tidak, kamu sudah bisa menelepon, mengirimkan pesan singkat berupa teks, berkirim pesan suara, melakukan video call, dan masih banyak kegunaan lain dari alat komunikasi ini. Memulai bisnis online termasuk salah satu hal bermanfaat yang bisa dilakukan dengan menggunakan handphone

     

    Bila kamu ingin berjualan, kamu bisa memanfaatkan fitur-fitur pesan singkat dan berbagi foto atau video yang ada di aplikasi handphone untuk mengiklankan bisnis-mu maupun untuk mengatur produk-produk yang tersedia di etalase online tokomu. Fitur catatan di handphone dapat membantumu mengelola bisnis online, seperti pengeluaran dan pemasukan dari toko online-mu.

     

  2. Internet

    Internet menjadi kebutuhan yang sangat penting untuk melakukan bisnis online. Bersama dengan handphone, internet bisa dimanfaatkan untuk mencari pembeli secara online. Terdapat berbagai platform pilihan di internet yang bisa dipilih sesuai dengan kategori calon pembeli yang ditentukan. Kamu bisa mengatur toko online-mu sesuai dengan kebutuhan.

     

    Bukan hanya itu, internet sangat luas sehingga kamu bisa menjangkau calon pembeli yang berada di luar kota, pulau, bahkan luar negeri sekaligus. Hanya dengan mengiklankannya melalui internet, kamu sudah bisa berbisnis sampai ke luar negeri! Untuk internet, jangan lupa gunakan Telkomsel karena banyak pilihan paket internet yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan bisnismu! Kamu bisa mulai pakai kartu SIM Telkomsel kalau belum punya. Kamu juga bisa membeli modem Orbit Telkomsel untuk mendapatkan akses ke internet dengan memasang modem di rumah. 

     

Cara memulai bisnis online untuk pemula

Memulai bisnis online untuk pemula sangat bergantung pada niat dan persiapan. Berikut ini cara memulai bisnis online untuk pemula:

 

  1. Pilih jenis bisnis online yang akan kamu lakukan

    Sebelum memulai bisnis online, tentukan dulu kamu mau jenis bisnis online seperti apa. Beda jenis bisnis online akan mempengaruhi semua aspek di langkah-langkah selanjutnya. 

     

  2. Tentukan platform yang akan kamu gunakan

    Banyak pilihan platform berjualan yang ada di internet akan sangat memudahkan kamu untuk memilih salah satu platform yang cocok untuk bisnismu. Ada media sosial hingga website yang dapat kamu gunakan sesuai kebutuhan bisnismu.

     

  3. Cari supplier atau distributor yang kamu percayai

    Kamu harus riset dulu untuk menentukan apakah calon supplier atau distributor-mu dapat kamu percayai atau tidak. Lihat ulasan yang ada di internet dan cari tahu kredibilitasnya. Ini diperlukan agar mencegah kendala yang timbul dari supplier ataupun distributor yang tidak bertanggungjawab.

     

  4. Buat tema dan desain untuk toko online-mu

    Tema dan desain untuk toko online-mu akan sangat mempengaruhi pembeli juga, lho! Pastikan kamu menyesuaikan tema, warna, dan gaya bahasa di tokomu dengan target pembeli kamu yah!

     

  5. Siapkan produk-produk pada tokomu

    Persiapkan foto-foto produkmu untuk ditampilkan pada toko online-mu. Gambar yang jelas akan lebih meyakinkan untuk para calon pembeli. Deskripsi produk yang lengkap juga bisa menambah kepercayaan pembeli. Semakin jelas produk yang ditawarkan, calon pembeli akan semakin yakin dengan produknya.

     

  6. Promosikan produk kamu

    Terakhir, promosikan produk kamu di berbagai platform supaya calon pembeli bisa melihatnya. Jangan lupa untuk konsisten ya. Semakin sering dipromosikan dengan tepat, semakin banyak juga calon pembeli yang bisa mengetahui soal produk-produkmu!

     

Gimana? Semakin tertarik untuk mulai bisnis online? Kalau kamu mau belajar tentang bisnis online, bisa banget belajar dari Kuncie dengan cara klik di sini. Telkomsel juga mendukung UKM (Usaha Kecil dan Menengah) Indonesia dengan menyediakan produk bernama 99% Usahaku. Produk ini adalah digitalisasi UKM untuk mendapatkan pengetahuan dan proses bisnis melalui edukasi digital, serta fasilitas ke akses pasar yang lebih luas. Banyak kan cara untuk mulai belajar bisnis? Ayo mulai bisnis online-mu!


Baca Juga: Telkomsel Tunjukkan Potensi 99% Usahaku dan MyAds di Digital Economy Working Group G20 Indonesia 2022

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim