Informasi Seputar Kartu Telkomsel yang Perlu Kamu Ketahui | Telkomsel

Informasi Seputar Kartu Telkomsel yang Perlu Kamu Ketahui

Article

Buat kamu yang ingin tahu informasi seputar kartu Telkomsel, kamu bisa baca beberapa topik pembahasan ini di sini:

 

 

Nah, salah satu cara untuk mengurus kartu Telkomsel kamu yaitu dengan mengunjungi GraPARI. Eits, sekarang sudah ada GraPARI Online yang bisa kamu akses dari rumah tanpa perlu keluar rumah!

 

Lalu, untuk pembahasan pertama, gimana ya cara reaktivasi kartu Telkomsel? Cek di bawah, yuk!

 

Baca Juga: Cara Daftar Kartu Telkomsel Beserta Cek Registrasi Kartunya

 

Bagaimana Cara Reaktivasi Kartu Telkomsel?

Reaktivasi kartu Telkomsel bisa dilakukan melalui beberapa cara berikut:

 

  1.   Melalui Kode UMB *888*89#

    Cara pertama yang bisa kamu lakukan yaitu menghubungi kode UMB *888*89# dengan langkah-langkah ini:

     

    • Buka menu telepon di HP kamu.
    • Masukkan kode *888*89#.
    • Klik ikon membuat panggilan.
    • Pilih menu ‘1. Reaktivasi kartu’.
    • Pilih ‘1. Setuju’ kalau kamu setuju.
    • Masukkan nomor KTP dan KK kamu.
    • Kamu akan mendapat SMS pemberitahuan.
    • Ikuti instruksi lebih lanjut.
  2.   Melalui Telkomsel E-Care

    Cara kedua yaitu kamu bisa menghubungi Telkomsel E-care melalui Direct Message (DM) ke akun resmi X/Twitter atau Instagram Telkomsel dengan mengetik ‘reaktivasi prepaid’.

     

    Kamu pun akan menerima link untuk mengunggah foto KTP, nomor KK, dan foto kartu SIM fisik Telkomsel yang akan diaktifkan kembali. Pastikan kamu sudah menyiapkan data-datanya, ya!

     

    Selanjutnya, kamu akan terhubung dengan antrian video call untuk melakukan validasi data.

  3.   Melalui GraPARI Telkomsel

    Ketiga, kamu bisa mengunjungi GraPARI dengan membawa data-data yang diperlukan, seperti KTP, KK, dan Kartu SIM Telkomsel yang hangus.

 

Terus, tidak ada biaya reaktivasi kartu Telkomsel alias gratis, lho!

 

Namun, kamu disarankan untuk mengisi ulang pulsa atau paket data internet minimal Rp10.000 agar masa aktif kartu dapat langsung diperpanjang ketika nomor berhasil direaktivasi.

 

Kalau kartu Telkomsel tidak bisa menerima sms dan telepon, apa alasannya, ya? Bisa jadi, tidak ada jaringan yang bisa digunakan kartu tersebut.

 

Cari tahu alasan kenapa kartu tidak ada jaringan dan cara mengatasinya di bawah ini!

 

Bagaimana Cara Mengatasi Kartu Telkomsel Tidak Ada Jaringan?

Sebelumnya, ada beberapa hal yang dapat menyebabkan kartu Telkomsel tidak ada jaringan, antara lain:

 

  1. Kartu SIM rusak atau tidak terpasang dengan benar
  2. Area kamu berada di luar cakupan jaringan Telkomsel
  3. Terjadi gangguan jaringan Telkomsel

 

Untuk mengatasi kartu Telkomsel tidak ada jaringan, kamu bisa melakukan beberapa langkah berikut:

 

  1.   Refresh Jaringan

    Kamu bisa refresh jaringan kartu kamu dengan cara nyalakan Airplane Mode lalu mematikannya kembali.

  2.   Pindah Lokasi

    Kamu bisa saja kehilangan jaringan di tempat-tempat tertentu, misalnya basement. Coba pindah ke bagian lain atau tempat terbuka untuk mencari jaringan yang lebih baik.

  3.   Periksa Kondisi Kartu SIM

    Pastikan kartu SIM tidak rusak maupun tidak terpasang dengan benar. Jika kartu SIM rusak, kamu bisa menggantinya di GraPARI Telkomsel terdekat.

  4.   Hubungi Telkomsel

    Jika jaringan kamu masih bermasalah, kamu bisa menghubungi Telkomsel melalui media sosial, email, situs web Telkomsel, atau Call Center 188.

 

Berikutnya, baca pembahasan berikut ini buat tahu cara cek registrasi kartu Telkomsel!

 

Baca Juga: Cara Registrasi Kartu Telkomsel Ternyata Mudah, Lho!

 

Bagaimana Cara Cek Apakah Kartu Telkomsel Sudah Teregistrasi?

Ada setidaknya 2 (dua) cara untuk cek apakah kartu Telkomsel sudah teregistrasi, yaitu:

 

  1.   Melalui kode UMB *444#

    Cara pertama yaitu cek melalui kode UMB *444#.

     

    • Buka menu panggilan di HP kamu.
    • Masukkan kode *444# dan klik ikon panggil.
    • Pilih menu ‘2. Cek Status Registrasi’.
    • Masukan NIK kamu.
    • Tunggu SMS dari 4444 berisi status registrasi kartu.
  2.   Melalui MyTelkomsel

    Kamu juga bisa cek registrasi kartu dengan buka halaman MyTelkomsel, yaitu:

     

    • Buka link ini.
    • Isi Nomor KTP, Nomor Kartu Keluarga, dan Salah Satu Nomor Telkomsel yang kamu mau cek.
    • Klik ‘Cek Status’.

 

Untuk tahu berapa lama kamu bisa mengaktifkan kembali kartu Telkomsel kamu, cek bagian berikut ini!

 

Berapa Lama Kartu Telkomsel Mati Bisa Diaktifkan Kembali?

Kartu Telkomsel kamu bisa diaktifkan kembali atau dilakukan reaktivasi jika sudah tidak aktif selama lebih dari 30 hari.

 

Akan tetapi, status kartu yang bisa direaktivasi yaitu kartu yang belum melewati periode waktu yang sudah ditentukan Telkomsel yang saat ini yaitu 175 hari setelah akhir masa tenggang.

 

Jadi, ada waktu 175 hari untuk melakukan reaktivasi kartu Telkomsel setelah berakhirnya masa tenggang.

 

Itulah berbagai informasi seputar kartu Telkomsel.

 

Yuk, gunakan GraPARI Online untuk mengurus berbagai keperluan kartu Telkomsel-mu!

 

Untuk beli berbagai keperluan Kartu SIM Telkomsel lainnya seperti pulsa dan paket internet, kamu bisa pakai aplikasi MyTelkomsel, ya!

 

Semoga membantu!

 

Baca Juga: Kartu Telkomsel Hangus? Aktifkan Dengan 3 Cara Berikut!

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim