Main Truth or Dare Sama Pacar Pakai 50 Pertanyaan Ini, yuk! | Telkomsel

Main Truth or Dare Sama Pacar Pakai 50 Pertanyaan Ini, yuk!

Article

Menggali pengalaman dan masa lalu seseorang bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya dengan main permainan seperti truth or dare.

 

Sebagai permainan yang populer di kalangan remaja hingga dewasa, permainan ini biasanya sering dimainkan bareng teman. Tapi, nggak jarang ada juga orang yang memainkannya bersama pasangan.

 

Bagi kamu yang mau bermain permainan ini bareng pacar atau pasangan, artikel ini punya pembahasan dan daftar 50 pertanyaannya, guys.

 

 

Sebagai pasangan, bermain game bisa jadi kegiatan yang tepat untuk meningkatkan kualitas suatu hubungan. Selain bermain truth or dare, kamu bisa menemukan rekomendasi permainan lainnya dari Dunia Games.

 

Platform ini menyediakan berbagai informasi terkait launching game terbaru, panduan, sampai voucher. Pastinya platform ini cocok banget buat kamu yang hobi banget main game bareng pasangan, deh!

 

Tapi, kalau kamu mau main permainan non-digital kayak truth or dare, simak aja informasi dan caranya berikut ini, guys.

 

Baca Juga: 7 Contoh Permainan Tradisional Indonesia & Aturan Mainnya

 

Apa Itu Permainan Truth or Dare? 

Truth or dare merupakan permainan yang tercatat sudah ada sejak abad ke-18 dalam buku The History Youth (1748). Awalnya permainan ini dimainkan oleh anak-anak dan remaja pada acara pesta dan acara sosial.

 

Pada abad ke-20, permainan ini populer ke seluruh penjuru dunia termasuk Indonesia.

 

Seperti namanya, permainan truth or dare bertumpu pada dua hal, yaitu pertanyaan (truth) dan tantangan (dare). Setiap pemain akan bertanya ke pemain lain dengan pertanyaan yang memalukan. Apabila pemain bisa menjawab dengan jujur, ia terbebas dari tantangan.

 

Namun, jika pemain nggak bisa menjawab pertanyaan ia akan ditantang melakukan sesuatu. Tantangan ini beragam dan biasanya memalukan atau sulit untuk dilakukan.

 

Bagaimana Langkah-langkah Bermain Truth or Dare?

Cara bermain truth or dare sangat sederhana dan dilakukan oleh minimal dua orang. Apabila kuota pemain sudah tersedia, ikuti aja langkah-langkah bermainnya berikut ini.

 

  • Setiap pemain diharuskan menjawab pertanyaan dengan jujur (truth) atau melakukan tantangan (dare) dari pemain lainnya.
  • Tantangan dilakukan apabila pemain menolak menjawab pertanyaan.
  • Pertanyaan-pertanyaan dalam permainan biasanya bersifat pribadi atau umum tapi memalukan untuk dijawab.
  • Tantangan-tantangan biasanya bersifat memalukan atau sulit dilakukan dan diberikan oleh pemain yang memberikan pertanyaan.

 

Baca Juga: Cara Dapat Pacar Sampai Menikah di Permainan Sakura Simulator

Apa Pertanyaan Truth or Dare untuk Pacar? 

Setelah mengetahui cara bermainnya, berikut ada rekomendasi 50 pertanyaan truth or dare yang bisa kamu mainkan bersama pacar atau pasangan.

 

  1. Apa hal paling memalukan yang pernah kamu lakukan sebelum ketemu aku?
  2. Apa bagian tubuh kamu yang sering dipuji orang lain?
  3. Siapa aja orang yang jadi prioritas dalam hidup kamu selain aku dan keluarga?
  4. Ada nggak orang lain yang kamu deketin pas lagi PDKT sama aku?
  5. Kalau sekarang kamu lagi single, siapa orang yang mau kamu ajak nge-date?
  6. Di antara teman aku yang kamu kenal, siapa yang paling menarik perhatian kamu?
  7. Kalau menurut kamu aku bertindak salah ke orang, apa yang bakal kamu lakukan?
  8. Pernah nggak salah gandeng tangan orang padahal kamu kira itu aku?
  9. Apa rencana kamu kalau di tahun depan masih pacaran sama aku?
  10. Apa satu sifat yang paling kamu benci dari aku tapi kamu nggak berani kasih tau?
  11. Pernah nggak kamu berantem di depan umum pas pacaran sama mantan?
  12. Siapa orang yang bisa dibilang mantan terindah kamu?
  13. Gimana kriteria pasangan ideal menurut kamu?
  14. Pernah nggak punya mantan yang sikapnya aneh?
  15. Siapa orang yang paling asik diajak cerita?
  16. Apa hal yang menurut kamu tabu diobrolin sama pacar?
  17. Siapa orang yang pernah nolak kamu jadi pacar berkali-kali?
  18. Siapa karakter fiksi yang pengen kamu jadiin pacar?
  19. Berapa waktu paling sebentar kamu pernah pacaran?
  20. Apa tempat romantis yang pengen kamu datengin bareng aku?
  21. Kalau aku dan keluarga kamu kasih pendapat berbeda tentang kamu, pendapat siapa yang paling kamu dengerin?
  22. Apa hal paling jahat yang pernah kamu lakukan ke mantan?
  23. Apa yang akan kamu lakukan kalau ada orang yang bilang kita nggak cocok?
  24. Apa yang akan kamu lakukan kalau ketahuan selingkuh?
  25. Apa kesalahan terbesar yang pernah kamu lakukan ketika pacaran?
  26. Apa penyesalan terbesar dalam hidup yang pernah dilakukan sampai hari ini?
  27. Siapa teman lawan jenis yang berpotensi bisa pacaran sama kamu?
  28. Apa ketakutanmu kalau suatu saat jadi orang tua?
  29. Apa pengalaman paling menyenangkan yang pernah dialami tapi nggak sama aku?
  30. Apa hal yang nggak diketahui orang tua kamu tapi aku tau?
  31. Siapa orang yang pernah punya hubungan tanpa status sama kamu?
  32. Apa aja syarat yang kamu kasih ke pasangan kalau mau LDR-an?
  33. Siapa orang yang paling sering kamu ceritakan tentang aku?
  34. Siapa orang yang paling sering kamu ceritakan tentang hubungan kita?
  35. Siapa orang paling berjasa di hidup kamu selain keluarga?
  36. Berapa waktu paling lama kamu pernah nggak pacaran alias jomblo?
  37. Apa aja tipe orang yang kamu hindari untuk jadi pasangan?
  38. Berapa rekor terlama nggak komunikasi sama mantan?
  39. Siapa mantan yang nggak support waktu kamu di titik terendah?
  40. Apa alasan paling memalukan yang pernah kamu pakai untuk mutusin pacar?
  41. Apa kebohongan yang paling kamu benci dilakukan sama pasangan?
  42. Apa yang akan kamu lakukan kalau ada yang coba deketin aku?
  43. Pernah nggak males aku ajak keluar sampai harus bohong?
  44. Apa yang kamu lakukan kalau mantan ngajak ketemuan berdua padahal kamu lagi punya pacar?
  45. Apa kado terburuk yang pernah kamu terima saat pacaran?
  46. Apa barang yang masih kamu simpan dari mantan?
  47. Apa momen berdua kita yang paling pengen kamu ulang?
  48. Gimana cara paling gampang ngasih tau kalau kamu salah?
  49. Pernah nggak mempertahankan argumen padahal kamu salah?
  50. Apa yang kamu bilang ke pasangan kalau nggak suka sama teman atau sahabatnya?

 

Bermain truth or dare akan semakin seru apabila pertanyaan dan tantangan yang diberikan semakin personal dan menyulitkan pemain lain. Kamu bisa mengambil pertanyaan dari daftar-daftar yang ada di artikel ini.

 

Lalu, untuk mendapatkan rekomendasi game seru lainnya, kamu bisa mencarinya di platform Dunia Games dari Telkomsel. Pastinya ada banyak permainan online seru yang juga bisa kamu mainkan bersama pacar.


Baca Juga: 25 Film Romantis Indonesia yang Bikin Baper

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim