Penasaran dengan Samsung A32? Smartphone ini bisa jadi pilihan menarik untuk kamu yang sedang cari smartphone di kelas menengah. Namun, sama seperti smartphone lainnya, pasti terdapat kelebihan dan kekurangan Samsung A32, penasaran?
Pada artikel ini, Telkomsel akan membahas tuntas semua tentang kelebihan dan kekurangan Samsung A32 untuk kamu ketahui. Jadi pastikan sebelum kamu ingin membeli smartphone ini, baca sampai habis review Samsung A32 dari Telkomsel ya!
Selain memilih smartphone terbaik, kamu juga harus memiliki kuota terbaik! Kamu bisa menggunakan Paket Combo SAKTI dari Telkomsel untuk menikmati pilihan kuota, telepon, dan SMS yang lebih puas. Yuk cek di aplikasi MyTelkomsel sekarang!
Baca Juga: 10 Rekomendasi HP Samsung dengan Kamera Terbaik
Spesifikasi Samsung A32
Bisa dibilang, Samsung A32 adalah smartphone Android yang memiliki spesifikasi oke. Dengan bodi 158.9 x 73.6 x 8.4 mm dan berat 184 gram, smartphone ini dilengkapi dengan layar Super AMOLED yang memiliki resolusi 1080 x 2400 pixel.
Untuk performanya, Samsung A32 didukung oleh chipset Mediatek Helio G80 (12 nm), dengan prosesor Octa-core yang terdiri dari 2×2.0 GHz Cortex-A75 dan 6×1.8 GHz Cortex-A55, serta GPU Mali-G52 MC2.
Dengan performa tersebut, Samsung A32 memiliki kemampuan untuk menjalankan game online 3D dengan grafis yang cukup tinggi, seperti PUBG Mobile dan Genshin Impact.
Samsung A32 juga sudah dilengkapi dengan kamera utama 64 MP yang mampu menghasilkan gambar dengan detail yang tajam dan warna yang cukup akurat dalam kondisi pencahayaan yang baik.
Ditambah lagi, ada kamera ultra-wide 8 MP, kamera makro 5 MP, dan sensor kedalaman 5 MP yang memperluas kemampuan fotografi.
Samsung A32 tersedia dalam beberapa pilihan memori, yaitu 64GB dengan RAM 4GB, 128GB dengan RAM 4GB, 128GB dengan RAM 6GB, dan 128GB dengan RAM 8GB.
Kelebihan Samsung A32
Dengan spesifikasinya yang menarik, Samsung A32 tentu memiliki beberapa kelebihan. Berikut adalah kelebihan Samsung A32 untuk kamu simak~
Layar Besar
Samsung A32 dilengkapi dengan layar Super AMOLED yang mendukung refresh rate hingga 90Hz. Dengan ukuran 6.4 inci dan resolusi Full HD+ 1080 x 2400 piksel, pengalaman pengalaman streaming dapat lebih terasa puas dan menyenangkan.
Daya Baterai Besar
Samsung A32 memiliki baterai dengan kapasitas besar, yaitu 5000 mAh, yang bisa memungkinkan kamu untuk menggunakannya sepanjang hari tanpa khawatir kehabisan baterai. Bahkan, baterai ini dapat bertahan dua hari jika kamu jarang menggunakannya.
Memori Lega
Samsung A32 hadir dalam dua pilihan memori, yaitu 128 GB dengan RAM 6 GB dan 128 GB dengan RAM 8 GB. Dengan kapasitas memori internal yang besar ini, kamu bisa dengan leluasa menyimpan foto, video, hingga aplikasi.
Lebih menariknya lagi, kamu juga bisa menambah kapasitas penyimpanan dengan microSD hingga 1 TB.
Fitur NFC
Samsung A32 sudah dilengkapi dengan fitur NFC. Jika kamu sering melakukan transaksi menggunakan uang elektronik, fitur ini memudahkanmu untuk mengisi ulang dan memeriksa saldo.
Desain Elegan
Samsung merancang smartphone ini dengan desain teardrop/water drop untuk kamera selfie-nya. Sementara itu, bagian belakangnya memiliki desain yang sederhana dengan susunan kamera 3-2 dan logo Samsung di bagian bawah.
Kekurangan Samsung A32
Selain kelebihannya, Samsung A32 juga memiliki beberapa kekurangan. Berikut adalah beberapa kekurangan Samsung A32 yang bisa kamu simak~
Belum Mendukung Anti-Air
Berbeda dengan dua saudaranya, Samsung A52 dan A72, Samsung A32 belum memiliki fitur anti air. Hal ini dikarenakan dari harga, Samsung A32 lebih terjangkau dibandingkan kedua model tersebut.
Jadi, jika kamu membeli smartphone ini, pastikan untuk tidak menggunakannya di lingkungan yang lembab atau basah ya!
Fitur Fast Charging yang Belum Memadai
Walaupun sudah memiliki fitur fast charging, Samsung A32 masih memiliki daya yang cukup rendah yaitu 15 watt. Butuh waktu kurang dari dua setengah jam untuk pengisian daya dari 0 hingga 100 persen.
Body Masih Plastik
Meskipun memiliki desain minimalis dan elegan, bingkai dan penutup belakang dari Samsung A32 masih terbuat dari plastik. Hal tersebut membuatnya kurang tahan lama jika dibandingkan dengan smartphone lain yang menggunakan bahan aluminium.
Baca Juga: 5 Hp Samsung Terbaru Mulai dari Harga 1 Jutaan
Itu adalah spesifikasi singkat serta kelebihan dan kekurangan dari Samsung A32. Jika kamu tertarik membelinya, jangan lupa dilengkapi dengan Paket Combo SAKTI dari Telkomsel untuk menikmati pilihan kuota, telepon, dan SMS yang lebih puas!