Cimory Dairyland: Pilih yang Mountain View atau Riverside?

Cimory Dairyland

Kamu mau jalan-jalan ke tempat wisata yang menyediakan makanan enak, ragam oleh-oleh, pemandangan cantik, dan wahana permainan lengkap? Kalau iya, mending kamu langsung tancap gas ke Cimory Dairyland!

 

Cimory Dairyland merupakan tempat rekreasi paket lengkap yang berada di Puncak, Bogor. Tak hanya menawarkan satu konsep, Cimory Dairyland berani mengusung lokasi wisata dengan mountain view, riverside, dan farm theme park.

 

Ingin mengetahui lokasi, jam operasional, harga tiket masuk, menu yang ditawarkan, fasilitas, dan wahana di Cimory Dairyland? Langsung cek artikel ini aja! Namun, sebelum menyimak info lengkapnya, pahami poin-poin pembahasannya dulu, yuk!

 

  1. Lokasi, Jam Operasional, dan Harga Tiket Masuk

  2. Menu yang Ditawarkan di Cimory Dairyland

  3. Fasilitas dan Wahana yang Tersedia di Cimory Dairyland

 

Sebagai catatan, sebelum pergi ke Cimory Dairyland, selain mengetahui lokasi, jam operasional, menu, dan harga tiket yang dipatok, biar kamu bisa jalan-jalan dengan tenang, jangan lupa memastikan ketersediaan kuota internet, ya!

 

Kalau somehow paket internet kamu sudah mulai menunjukkan tanda-tanda kritis, segera lakukan pembelian melalui situs web TShop. Pilihan paketnya lengkap, cara belinya juga gampang banget~

 

Anyway, tanpa menunggu lebih lama lagi, mari intip pembahasan selengkapnya.

 

Lokasi, Jam Operasional, dan Harga Tiket Masuk

Cimory Dairyland terletak di Jl. Raya Puncak - Gadog KM.77 No.435, Leuwimalang, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kamu bisa mengunjungi tempat wisata ini mulai pukul 08.00:17:00 WIB.

 

Perihal tiket masuk, untuk bisa menikmati santap siang dan santap malam, kamu tidak perlu merogoh kocek tambahan guna membeli tiket. Kamu hanya harus membayar sesuai tagihan makanan dan minuman yang kamu beli.

 

Nah, kalau untuk masuk ke Dairyland atau Magic Village, berikut rincian dana yang perlu kamu keluarkan.

  • Tiket masuk ke Dairyland di hari kerja dibanderol dengan harga Rp30.000 per orang.
  • Tiket masuk ke Dairyland di hari libur dibanderol dengan harga Rp40.000 per orang.
  • Tiket masuk ke Magic Village di hari kerja dibanderol dengan harga Rp20.000 per orang.
  • Tiket masuk ke Magic Village di hari kerja dibanderol dengan harga Rp30.000 per orang.
  • Tiket Combo Package (semua atraksi) di hari kerja dipatok dengan harga Rp45.000 per orang.
  • Tiket Combo Package (semua atraksi) di hari libur dipatok dengan harga Rp65.000 per orang.

 

Usai mengetahui lokasi, jam operasional, dan harga tiket masuk yang perlu kamu bayarkan, lanjut ke penjelasan berikutnya, ya!

 

Menu yang Ditawarkan di Cimory Dairyland

Chicken Cordon Bleu

 

Ini dia daftar menu yang ditawarkan di Cimory Dairyland lengkap dengan rincian harganya.

 

Menu

Harga Per Porsi

Milk mantau (goreng/kukus)

Rp28.500

Siomay udang

Rp39.900

Chicken shrimp roll

Rp39.900

Lumpia ayam kulit tahu

Rp39.900

Clear chicken soup

Rp30.000

Corn chicken soup

Rp30.000

Mixed yong tofu

Rp49.900

Soto mie

Rp47.900

Iga tongseng

Rp69.900

Sup buntut

Rp94.900

Sup iga

Rp69.900

Sup asam iga

Rp69.900

Paket iga bakar

Rp84.900

Sapo tahu seafood

Rp47.500

Gado-gado saus mate

Rp39.500

Sate ayam

Rp64.900

Paket sate ayam

Rp47.500

Paket ayam goreng prigen

Rp49.900

Nasi lemak

Rp52.500

Beef teriyaki

Rp51.900

Capcay

Rp39.500

Ikan dori asam manis

Rp49.500

Nasi putih

Rp11.900

Nasi goreng seafood

Rp47.200

Nasi goreng chicken BBQ

Rp44.900

Nasi goreng chicken wings

Rp47.200

Nasi goreng sosis

Rp47.200

Nasi goreng kecombrang ikan asin

Rp42.900

Bakmie goreng sosis

Rp47.200

Bakmie goreng seafood

Rp47.200

Bakmi goreng chicken BBQ

Rp44.900

Zuppa chicken cream soup

Rp36.500

Bockwurst ring sausage

Rp64.900

Assorted mini grilled sausages

Rp64.900

Chicken wings and mini grilled sausages

Rp64.900

German bratwurst

Rp64.900

Hunter sausage

Rp67.900

Chicken cheese krainer

Rp67.900

Chicken cordon bleu

Rp63.000

Burger steak with mushroom sauce

Rp63.000

Chicken maryland

Rp63.000

Dori fish and chips

Rp63.000

Beef fettuccine carbonara

Rp49.900

Beef spaghetti bolognese

Rp49.900

Potato wedges and melted cheese

Rp39.500

French fries

Rp28.000

Cheesy fries

Rp34.500

A glass of Cimory fresh milk (strawberry, banana, coffee, plain, chocolate)

Rp15.500

Cimory jelly fresh milk (strawberry, banana, coffee, plain, chocolate)

Rp23.500

Yogurt blend (mango, strawberry, blueberry, dan Cimory special)

Rp34.500

Dutch risoles

Rp29.500

Singkong keju Cimory

Rp34.500

Pisang goreng cokelat keju

Rp36.500

Ice cream 3 rasa

Rp33.000

Es ceria Cimory

Rp34.500

Es campur Cimory

Rp34.500

Oreo vanilla hazelnut

Rp35.000

Cappuccino hazelnut

Rp35.000

Ice cream banana split

Rp37.500

Ice cream signature (strawberry jelly, taro jelly, green tea jelly, dan mango jelly)

Rp27.500

Milk shakes (Chocolate, banana, blueberry, strawberry, dan coffee)

Rp32.500

 

Yuk, pindah ke pembahasan selanjutnya!

Fasilitas dan Wahana yang Tersedia di Cimory Dairyland

Selain foto-foto cantik dan menyantap hidangan lezat, di Cimory Dairyland, ada rangkaian aktivitas yang dapat kamu lakukan untuk bersenang-senang. Apa saja, ya, aktivitas yang dimaksud? Langsung check this out, ya!

 

  1. Animal Feeding

    Di Cimory Dairyland, kamu bisa memberi makan aneka hewan, mulai dari kambing, kelinci, domba, hingga burung-burung cantik sekaligus berinteraksi dengan mereka.

     

  2. Fun Archery

    Buat kamu yang ingin mencoba panahan, once kamu berwisata ke Cimory Dairyland, jangan lupa jajal wahana satu ini, ya! Gak hanya menyenangkan, wahana ini juga membantu kamu melatih konsentrasi dan ketepatan sasaran.

     

  3. Horse Riding

    Sesuai namanya, horse riding adalah aktivitas menunggang kuda yang disiapkan oleh pihak pengelola Cimory Dairyland. Kamu bisa menghirup udara segar khas puncak sambil berinteraksi dengan kuda yang ramah.

     

  4. Milk Museum

    Milk Museum cocok dikunjungi oleh kamu yang ingin mencoba wisata edukasi. Soalnya, di museum ini, kamu bisa belajar sejarah susu, cara mengolah susu, dan meminum susu segar dengan suasana baru.

     

  5. Mini Playground

    Cimory Dairyland menyediakan wahana ramah anak, lho~ Kamu bisa membiarkan si kecil bermain dan bersenang-senang dengan bermain ayunan, perosotan, dan permainan interaktif lainnya.

     

  6. Hutan Menyala

    Hutan Menyala berada di Cimory Dairyland Riverside. Kamu dapat menikmati indahnya suasana malam dengan kerlap-kerlip lampu yang cantik, sinar rembulan, dan pastinya udara khas Puncak yang sejuk.

     

  7. Magic Village

    Kamu ingin “pergi” ke negeri dongeng dan menemui kurcaci beserta ragam hal magical lainnya? Langsung mampir ke Magic Village aja! Mengingat di sini ada cukup banyak spot foto yang unik, jangan lupa abadikan momen, ya!

     

Itu dia penjelasan tentang lokasi, jam operasional, harga tiket, menu, fasilitas, dan wahana yang tersedia di Cimory Dairyland Puncak. Jangan lupa aktifkan Kuota Ketengan dari Telkomsel, ya, biar kamu bisa upload ke media sosial sepuasnya~

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim