BAGIKAN

Telkomsel MAXstream Rilis “Rasyah The Wonder Kid”

Article
Telkomsel MAXstream Rilis “Rasyah The Wonder Kid”

  • Telkomsel merilis konten orisinal “Rasyah The Wonder Kid”, sebuah film biopik yang mengungkap cerita perjalanan dan nilai perjuangan salah satu kreator konten sekaligus atlet eSports Indonesia termuda dari EVOS eSports, Rasyah Rasyid. Tayang di platform MAXstream mulai dari tanggal 23 Mei 2022, Rasyah The Wonder Kid menghasilkan 1 Juta views dan total 20 juta menit penayangan dalam 7 hari.
  • Bercerita tentang pertumbuhan Rasyah dan determinasinya menjadi seorang youtuber untuk membantu seorang teman istimewa dan keluarganya, Rasyah The Wonder Kid menghadirkan cerita asal usul dan perjuangan di balik karir cemerlang 'Bocil Ajaib' yang cukup terkenal di dunia gaming Indonesia.
  • Setelah merilis beberapa konten MAXstream Original tentang games & eSports seperti Indonesian ESports Legends, Love Coach Rachel Florencia, dan Kolak Express 3 The Series, perilisan film Rasyah The Wonder Kid oleh Telkomsel melalui platform MAXstream menunjukkan kepedulian perusahaan terhadap industri perfilman maupun eSports agar terus bertumbuh dan maju hingga mampu terus bersaing secara global.

 

Jakarta, 31 Mei 2022 - Telkomsel MAXstream mempersembahkan sebuah konten orisinal berjudul Rasyah The Wonder Kid, sebuah biopik yang mengungkap cerita perjalanan dan nilai perjuangan salah satu kreator konten sekaligus atlet eSports Indonesia termuda, Rasyah Rasyid. Bercerita tentang pertumbuhan Rasyah dan determinasinya menjadi seorang youtuber untuk membantu seorang teman istimewa dan keluarganya, Rasyah The Wonder Kid menghadirkan cerita asal usul dan perjuangan di balik karir cemerlang 'Bocil Ajaib' yang cukup terkenal di dunia gaming Indonesia. Konten orisinal Rasyah The Wonder Kid mulai tayang di MAXstream pada tanggal 23 Mei 2022.

 

Rasyah Rasyid adalah seorang atlet eSports berusia 12 tahun kelahiran Nabire, Papua, yang bernaung di bawah tim gamer profesional EVOS eSports. Nama Rasyah menjadi viral pada periode 2019 lalu karena umurnya yang terbilang relatif muda saat memulai karirnya sebagai kreator konten game Free Fire di YouTube dan sebagai pro player pada Divisi 2 Free Fire Master League (FFML) Season IV dari tim EVOS eSports, EVOS Immortal. Bersama tim EVOS, Rasyah juga telah mencatatkan berbagai prestasi di turnamen tingkat nasional, seperti 'Predator' Award di Dunia Games WIB Season 13 dan 'Most Kills' Award di UPoint eSports Competitive Series Season 5. Julukan 'Bocil Ajaib' pun melekat pada Rasyah karena playstyle-nya yang tidak kalah dahsyat dibandingkan dengan para pemain dewasa. Sebelumnya, Rasyah pun telah merintis channel YouTube-nya dengan berbagai konten game sejak tahun 2019. Sebelum fokus pada konten game Free Fire, Rasyah bahkan sempat mencetak prestasi sebagai Top Global Fanny di game Mobile Legends Bang Bang. Saat ini, tercatat channel YouTube Rasyah Rasyid memiliki 6,9 juta subscribers dan akun TikTok-nya sudah diikuti oleh 1,2 juta followers.

 

Vice President Digital Lifestyle Telkomsel Nirwan Lesmana menjelaskan, "Seiring dengan kemenangan tim nasional Free Fire Indonesia pada ajang SEA Games 2022 Hanoi, Vietnam, kita telah menunjukkan kepada dunia sejauh mana kapabilitas dan ekosistem eSports yang telah Indonesia miliki, termasuk skill dan kemampuan atlet Tanah Air. Telkomsel MAXstream dan Dunia Games mengangkat kisah Rasyah sebagai salah satu konten kreator dan atlet eSports termuda di Indonesia yang dapat menginspirasi para penggemar dan pemangku kepentingan di industri. Telkomsel, melalui platform video MAXstream sebagai The Home of Entertainment dan platform Dunia Games sebagai pendukung ekosistem industri game Indonesia, dengan bangga mempersembahkan konten orisinal Rasyah The Wonder Kid untuk #BukaSemuaPeluang dalam menyuguhkan konten berkualitas bagi para pecinta film dan pemain game sekaligus."

 

Rasyah kecil, yang kurang percaya diri dan sangat pemalu, membuatnya kesulitan untuk mendapatkan teman di lingkungan barunya di Makassar. Hanya Kayla yang merasa iba dan menemukan kecocokan dengan Rasyah. Bersama teman pertamanya itu, Rasyah belajar bermain Mobile Legends, dan mulai sering push rank sampai malam hingga skill-nya di atas rata-rata. Melihat progress-nya dan peluang yang ada, Rasyah pun dibantu oleh Ramdan, kakaknya, dan Kayla untuk menjadi seorang youtuber konten gaming. Rasyah yang mulai mendapatkan kepercayaan dirinya secara gigih membuat konten berbagai game, termasuk Free Fire, sembari mengejar nilai bagus di sekolah. Orang tuanya melihat disiplin dan determinasi Rasyah. Untuk itu, mereka menghadiahi sebuah iPad baru untuk Rasyah.

 

Telkomsel MAXstream Rilis “Rasyah The Wonder Kid”

 

Namun, kesibukan Rasyah dalam membuat konten membuat hubungan Rasyah dan Kayla menjadi renggang. Suatu hari, Kayla tidak masuk sekolah selama beberapa hari dan Rasyah memutuskan untuk istirahat sebentar dari membuat konten untuk mencari tahu keberadaan Kayla. Bagaimana cerita Rasyah dan teman istimewanya itu hingga akhirnya bisa membuat konten bersama dengan Jess No Limit? Sedahsyat apa progress Rasyah hingga akhirnya mencetak prestasi bersama EVOS eSports? Simak kisah lengkapnya di konten orisinal MAXstream Rasyah The Wonder Kid, yang sudah tayang sejak 23 Mei 2022 dan menghasilkan 1 juta views serta total 20 juta menit penayangan dalam 7 hari.

 

"Kami berharap dengan rilisnya konten orisinal ini, Telkomsel dapat berkontribusi terhadap industri perfilman maupun eSports agar terus bertumbuh dan maju hingga mampu terus bersaing secara global. Setelah Indonesia eSports Legend, Love Coach Rachel Florencia, dan Kolak Express 3 The Series, Telkomsel akan terus mengoptimalkan peran MAXstream dalam mengangkat lebih banyak kisah-kisah inspirasi dari jagoan skena eSports Indonesia. Sebagai digital connectivity enabler, Telkomsel pun akan terus membuka peluang lebih luas untuk mengoptimalkan talenta eSports Tanah Air melalui Dunia Games dan mendukung penyelenggaraan kejuaraan eSports di tingkat nasional maupun regional," pungkas Nirwan.

 

MAXstream adalah platform video yang menampilkan ribuan film dan serial TV lokal dan internasional. Selain memiliki ratusan konten MAXstream Original, MAXstream menjadi satu-satunya layanan over the top (OTT) Marketplace di Indonesia yang menggandeng HBO Go, VIU, Vidio, Lionsgate Play, saluran TV FTA, dan masih banyak lagi dalam satu tempat, yang seluruhnya bisa diakses oleh pelanggan Telkomsel dengan melakukan aktivasi paket MAXstream melalui aplikasi MyTelkomsel atau langsung di aplikasi MAXstream. Kuota MAXstream dapat digunakan untuk mengakses aplikasi MAXstream, TikTok, Disney+ Hotstar, Amazon Prime Video, CATCHPLAY+, Lionsgate Play, Netflix, Genflix, HBO GO, RCTI+, Sushiroll, Snack Video, UseeTV GO, Vidio, Vision+, VIU, dan WETV. Saat ini MAXstream menjadi salah satu layanan digital Telkomsel yang memiliki pertumbuhan positif secara signifikan dengan mencatatkan lebih dari 8,5 juta pengguna aktif. Hingga saat ini aplikasi MAXstream telah diunduh lebih dari 30 juta kali, baik melalui Google Play Store maupun App Store. Informasi lengkap mengenai Rasyah The Wonder Kid dan ragam pilihan konten digital menarik lainnya, dapat diakses melalui telkomsel.com/maxstream.