10 Pertanyaan Interview yang Sering Ditanya Pemberi Kerja | Telkomsel

10 Pertanyaan Interview yang Sering Ditanya Pemberi Kerja

Article

Panggilan interview sering kali menjadi pertanda bahwa kamu akan segera diterima bekerja. Supaya tahapan ini berjalan lancar, sebaiknya kamu perlu mempersiapkan diri dengan mencari tahu pertanyaan interview apa saja yang sekiranya ditanyakan.

 

Ilustrasi Interviewer Sedang Memberikan Pertanyaan Interview

 

Apabila kamu belum pernah sampai di tahap interview ketika mencari pekerjaan, jangan khawatir dulu, guys. Telkomsel akan membahas 10 pertanyaan interview kerja yang sering ditanyakan oleh pemberi kerja berikut ini.

 

  1. Bagaimana Kamu Mendeskripsikan Diri Kamu?

  2. Apa Saja Kelebihan yang Kamu Miliki?

  3. Apa Saja Kelemahan yang Kamu Miliki?

  4. Mengapa Kamu Tertarik Melamar Posisi Pekerjaan Ini?

  5. Apa Saja yang Kamu Tahu Terkait Perusahaan Kami?

  6. Mengapa Kami Harus Menerima Kamu di Posisi Pekerjaan Ini?

  7. Apa Saja Kontribusi Lebih yang Bisa Kamu Berikan untuk Perusahaan?

  8. Bagaimana Cara Kamu Memprioritaskan Pekerjaan?

  9. Bagaimana Cara Kamu Menghadapi Tekanan Dalam Pekerjaan?

  10. Apa Alasan Kamu Keluar dari Perusahaan Sebelumnya?

 

Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut, tentunya kamu perlu memikirkan jawaban yang tepat dengan penyampaian yang tepat juga. Jadi, nggak ada salahnya kamu meluangkan waktu untuk berlatih sebelum jadwal interview tiba.

 

Baca Juga: 7 Cara Membuat CV Mudah, Ada Bantuan AI!

 

Supaya latihan interview kamu memberikan hasil yang positif, kamu bisa menonton beberapa cara menghadapi interview kerja dari YouTube atau platform streaming lainnya.

 

Kamu bisa aktivasi paket Combo SAKTI dari Telkomsel untuk mencari inspirasi interview kerja dengan kuota internetnya. Atau, supaya pengalaman interview lebih nyata kamu bisa meminta teman sebagai interviewer melalui sambungan telepon.

 

Cukup dengan pulsa 60 ribuan, kamu bisa aktivasi paket Combo SAKTI lewat aplikasi MyTelkomsel dan bantu pengalaman interview kerja kamu semakin mudah!

 

Sekarang, mari kita bahas satu per satu bagaimana cara menjawab pertanyaan interview kerja ini, yuk!

 

  1. Bagaimana Kamu Mendeskripsikan Diri Kamu?

    Dari pertanyaan ini, interviewer ingin mengetahui seperti apa kamu mendeskripsikan diri kamu. Ada tiga hal yang bisa kamu sampaikan apabila hal ini ditanyakan, yaitu latar pendidikan, pengalaman bekerja, dan tipe kamu dalam bekerja.

     

    Kamu juga bisa memaparkan deskripsi pekerjaan kamu di tempat kerja terakhir untuk memperkuat penjelasan.

     

  2. Apa Saja Kelebihan yang Kamu Miliki?

    Poin pertanyaan ini menuntut kamu menjelaskan setiap detail kelebihan terkait posisi pekerjaan yang pernah dilakukan. Misalnya, di perusahaan sebelumnya kamu adalah seorang sales, tentu kamu bisa memaparkan prestasi kamu di posisi itu.

     

  3. Apa Saja Kelemahan yang Kamu Miliki?

    Menjelaskan kelemahan memang bukan hal yang menyenangkan. Tetapi, hal ini tetap perlu diungkap supaya interviewer lebih memahami potensi yang bisa dikembangkan dalam diri kamu.

     

    Meski kamu harus menjawab jujur, pastikan kelemahan yang kamu ungkapkan masih berkaitan dengan posisi pekerjaan yang sedang kamu lamar, ya.

     

Baca Juga: Kerja Sangat Berat Tapi Gaji UMR? Sebelum Resign, Coba Hal Ini

  1. Mengapa Kamu Tertarik Melamar Posisi Pekerjaan Ini?

    Kamu bisa menjawab pertanyaan ini dengan menjelaskan seberapa besar kamu menguasai bidang pekerjaan tersebut. Ceritakan juga pengalamanmu yang semakin menambah alasan sehingga kamu cocok di posisi pekerjaan yang dilamar.

     

  2. Apa Saja yang Kamu Tahu Terkait Perusahaan Kami?

    Pertanyaan ini bisa kamu jawab serinci mungkin berkaitan dengan pengetahuanmu terhadap bidang perusahaan. Jawaban dari pertanyaan ini menuntut kamu untuk melakukan riset ke situs web hingga media sosial yang dimiliki perusahaan.

     

  3. Mengapa Kami Harus Menerima Kamu di Posisi Pekerjaan Ini?

    Untuk menjawab pertanyaan ini, kamu harus menjelaskan kembali skill set yang kamu miliki terkait posisi yang dilamar. Selain itu, kamu bisa menambahkan dukungan pelatihan atau sertifikasi yang menunjang sehingga lebih meyakinkan.

     

  4. Apa Saja Kontribusi Lebih yang Bisa Kamu Berikan untuk Perusahaan?

    Hindari menjawab pertanyaan ini dengan kesiapan bekerja di akhir pekan atau hari libur. Kamu hanya perlu menjelaskan pencapaian kerja kamu terkait bidang yang dilamar dan nyatakan kalau kamu bisa melebihi capaian tersebut.

     

  5. Bagaimana Cara Kamu Memprioritaskan Pekerjaan?

    Pertanyaan ini nggak meminta kamu untuk lebih memprioritaskan pekerjaan dibandingkan dengan keluarga atau hal-hal privat lainnya. Jadi, pastikan kamu menjelaskan prioritas dalam menghadapi kualitas pekerjaan yang dihadapi nantinya.

     

  6. Bagaimana Cara Kamu Menghadapi Tekanan Dalam Pekerjaan?

    Pertanyaan ini diajukan untuk mengetahui bagaimana kamu mampu mengatasi tekanan yang ditimbulkan dalam pekerjaan. Kamu bisa menjawabnya sesuai dengan pengalaman sebelumnya.

     

    Sebagai contoh, saat menghadapi pekerjaan yang menguras tenaga dan pikiran kamu perlu untuk berdiskusi dengan rekan kerja untuk meringankan tekanan pekerjaan tersebut.

     

  7. Apa Alasan Kamu Keluar dari Perusahaan Sebelumnya?

    Pertanyaan ini hanya akan diajukan apabila kamu sudah memiliki pengalaman kerja sebelumnya. Dalam menjawab pertanyaan ini, pastikan kamu tidak mengeluarkan keburukan dari perusahaan sebelumnya.

     

Itu dia penjelasan 10 pertanyaan interview yang sering ditanyakan oleh pemberi kerja. Sebenarnya masih ada pertanyaan lain yang kemungkinan besar ditanyakan. Tetapi, pertanyaan lain dapat bersifat spesifik dengan posisi pekerjaan yang sedang dilamar.

 

Untuk mengasah menjawab pertanyaan-pertanyaan yang sifatnya spesifik, kamu bisa mencarinya melalui internet, platform video YouTube, atau bertanya langsung ke teman yang bekerja di posisi serupa.

 

Jadi, pastikan kamu memiliki paket internet yang tepat untuk membantu persiapan menjawab pertanyaan interview kerja ya, guys. Kamu bisa mengandalkan paket Combo SAKTI dari Telkomsel untuk membantu persiapan tersebut.

 

Selamat mencoba! 


Baca Juga: Human Capital Adalah: Tugas & Cara Menghitungnya

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim