7 Combo Sinergi Magic Chess ML Terkuat di Update Terbaru | Telkomsel

7 Combo Sinergi Magic Chess ML Terkuat di Update Terbaru

Article

ML (Mobile Legends) kini tidak hanya menyuguhkan permainan MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) saja. Di dalam permainan tersebut, kamu juga bisa seru-seruan bareng pemain lain memainkan Magic Chess.

 

Sama seperti Mobile Legends MOBA,  Magic Chess ML juga menyediakan banyak sekali pilihan hero yang bisa kamu mainkan. Nah, agar kamu makin jago, kamu harus tahu sinergi, karena sinergi merupakan bagian terpenting dalam mode permainan tersebut.

 

Rekomendasi Sinergi Magic Chess

Untuk kamu yang bingung menggunakan combo magic chess, atau sinerginya, kami punya beberapa combo yang bisa kamu gunakan sebagai berikut:

 

Baca Juga: Tips Nyaman Bermain Mobile Games

  1. Nature Spirit + Weapon Master

    Bagi kamu yang suka jenis combo yang tebal, sinergi yang pertama ini sangat cocok sekali. Nature Spirit yang menyatu dengan Weapon Master akan terus-terusan melakukan heal. Dengan begitu, commander magic chess milikmu tidak mudah kalah.

     

    Combo ini memiliki lifesteal yang tinggi dan juga mematikan. Bahkan dua sinergi tersebut menjadi salah satu kombo yang paling menyebalkan bagi lawan karena sulit sekali untuk mengalahkannya.

     

    Nature Spirit akan terus menerus menyembuhkan sang Weapon Master, seperti Freya. Dengan begitu, Freya akan memiliki durability yang lebih tinggi di arena pertempuran.

     

  2. Weapon Master + Astro Power

    Weapon Master juga bisa kamu padukan dengan Astro Power. Perlu kamu ketahui, Astro Power mampu meningkatkan 75% damage dan juga memulihkan 80% HP (Health Point). Artinya, selain bisa menyembuhkan, juga bisa mengoptimalkan serangan.

     

    Beberapa hero yang masuk ke dalam kategori Astro Power yang bisa kamu gunakan seperti Odette, Badang, Karina, Lancelot,Martis dan Irithel. Silahkan kami pilih sesuai dengan ketersediaan hero yang kamu miliki.

     

  3. Archer + Cadia Riverlands + Wrestler

    Kombo yang selanjutnya terdiri dari 3 perpaduan karakter hero. Archer merupakan hero dengan critical hit dan damage yang besar, Cadia Riverlands sebuah hero yang tangguh dan Wrestler merupakan hero buff untuk mengoptimalkan serangan.

     

    Kombo Archer, Cadia Riverlands yang digabungkan dengan Wrestler ini merupakan sebuah kombo yang lengkap. Archer kamu gunakan untuk menyerang, Cadia Riverlands untuk TB (Taruh Badan) dan wrestler akan memberikan buff tambahan berupa efek stun dan damage.

     

    Kombo 3 jenis hero ini bisa kamu gabungkan untuk mengoptimalkan serangan maupun pertahanan. Sangat cocok juga untuk para pemula.

     

  4. Abyss + Astro Power

    Abyss merupakan hero yang mampu mengurangi Physical Defense pada tim musuh. Cocok sekali kamu gunakan untuk menghadapi musuh yang memiliki HP tinggi dan juga armor yang tebal. Abyss bisa menghancurkan pertahanan musuh dengan mudah.

     

    Kamu bisa membuat kombo Abyss dengan hero Astro Power. Karena Astro Power bisa meningkatkan damage sebesar 75%. Dengan begitu, setelah defense musuh berkurang oleh Abyss, lalu Astro Power menyerangnya dengan damage yang besar.

     

  5. Gunner + Archer + Abyss

    Gunner dan Archer adalah dua kategori hero yang bisa kamu gunakan untuk meningkatkan critical rate dan critical damage. Dua pilihan kombo ini bisa kamu gunakan untuk mengalahkan musuh dengan cepat dan juga mudah.

     

    Dua kombo tersebut bisa kamu tambah dengan hero Abyss yang mampu mengurangi  Physical Defense pada seluruh tim musuh. Dengan begitu, serangan Gunner dan Archer akan menjadi lebih optimal dan bisa menghancurkan dalam waktu yang cepat.

     

    Kombo dari 3 tipe ini memiliki daya serang yang sangat tinggi. Cocok sekali untuk kamu yang suka dengan strategi serangan yang brutal.

     

  6. Weapon Master + Assassin  

    Rekomendasi combo Magic Chess selanjutnya, yakni menggabungkan Astro Power + Assassin. Melalui kombo yang kamu gunakan ini, kamu bisa meningkatkan daya serang sebesar 150%.

     

    Kamu bisa mencoba beberapa rekomendasi hero untuk barisan ini, contohnya seperti Irithel, Martis, Lunox, Badang, Odette, Helcurt, Karina, Fanny, dan Gusion. Hero tersebut cocok untuk kamu gunakan pada kombo tersebut,

     

    Karakter kombo Weapon Master dengan Assassin ini cocok untuk pemula juga. Karena karakternya tidak hanya mengandalkan serangan dari Assassin saja, tapi juga ada efek heal dari Weapon Master.

     

  7. Gunner + Wrestler + Los Pecados

    Sinergi yang terakhir, yaitu sebuah kombo melalui 3 elemen. Gunner untuk menyerang musuh dengan critical hit, Wrestle untuk buff tambahan dan Los Pecados untuk mengumpulkan pundi-pundi gold.

     

    Kombo ini merupakan sinergi yang lengkap. Gunner akan mengeluarkan damage besar terhadap musuh dengan critical hit yang bisa melumpuhkan dengan cepat. Sementara Wrestler, merupakan hero yang akan memberikan buff serangan sehingga Gunner menjadi lebih kuat.

     

    Sinergi semakin sempurna dengan hadirnya hero Los Pecados yang yang membantu menambah gold pada tim kamu.

     

Itulah combo sinergi Magic Chess yang bisa kamu coba. Jika kamu membutuhkan berbagai item yang keren untuk memainkan permainan tersebut, kini kamu bisa top up voucher Mobile Legends mudah melalui Telkomsel.

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim