Apa Itu Manajemen Bisnis, Tugas & Peluang Lulusannya | Telkomsel

Apa Itu Manajemen Bisnis, Tugas & Peluang Lulusannya

Article

Manajemen bisnis mungkin sudah sering disebut dan mungkin kamu juga familiar dengan istilah ini. Namun sebenarnya apa itu manajemen bisnis? 

 

Biar kamu lebih mengenal dengan menyimak penjelasannya di artikel ini. Nggak hanya pengertian manajemen bisnis, Telkomsel juga akan kasih tau kamu tentang prospek lulusannya lho. Berikut poin untuk kamu simak:

 

  1. Pengertian Manajemen Bisnis

  2. Komponen Manajemen Bisnis

  3. Pelaksana Manajemen Bisnis

  4. Tugas Manajemen Bisnis

  5. Peluang Lulusan Manajemen Bisnis

 

Manajemen bisnis memang menjadi salah satu unsur penting dalam dunia usaha yang entrepreneur harus pahami. Kamu bisa memperdalam ilmu bisnis dan manajemen di Kuncie lho!

 

Belajar di Kuncie ngga pake ribet karena bisa dilakukan secara online. Bahkan Kuncie menyediakan program mini MBA bersertifikat, begitupun dengan kelas lainnya. Nggak perlu ragu deh karena semuanya dimentori para profesional. 

 

Udah siap untuk mengenal lebih jauh manajemen bisnis? Yuk simak penjelasannya hingga selesai di artikel ini!

 

Baca Juga: Manajemen Adalah: Pengertian, Fungsi & Contohnya

 

Pengertian Manajemen Bisnis

Manajemen bisnis adalah proses perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengendalian sumber daya untuk mencapai tujuan organisasi. 

 

Sehingga manajemen bisnis juga mencakup semua aspek kegiatan usaha, mulai dari pengembangan produk atau jasa, pemasaran, penjualan, produksi, keuangan, hingga sumber daya manusia. Yuk ketahui lebih lanjut.

 

Komponen Manajemen Bisnis

Untuk semakin memahami manajemen bisnis, kamu juga harus tau apa saja elemen atau komponennya. Komponen tersebut meliputi:

 

  1. Manajemen sumber daya manusia (SDM) meliputi kegiatan rekrutmen, seleksi, pelatihan, pengembangan, dan kompensasi karyawan.
  2. Manajemen pemasaran meliputi kegiatan riset pasar, pengembangan produk, penetapan harga, promosi, dan distribusi. 
  3. Manajemen keuangan meliputi kegiatan perencanaan keuangan, pengelolaan arus kas, pengelolaan investasi, dan pengelolaan risiko.
  4. Manajemen produksi meliputi  kegiatan  perencanaan produksi, pengendalian kualitas, dan pengelolaan persediaan.
  5. Manajemen operasional meliputi kegiatan desain proses, layout fasilitas, pengendalian mutu, dan pemeliharaan peralatan.

 

Pelaksana Manajemen Bisnis

Sebelum menjelaskan tentang tugas manajemen bisnis, perlu untuk diketahui siapa pelaksana kegiatan ini. Pelaksana manajemen bisnis adalah orang-orang yang bertanggung jawab untuk menjalankan tugas-tugas manajemen bisnis. 

 

Pelaksana manajemen bisnis dapat terdiri dari berbagai level, mulai dari manajer puncak, manajer menengah, hingga manajer lini pertama. Berikut  contoh pelaksananya: 

 

  • Manajer puncak : CEO, CFO, COO, CMO, CIO
  • Manajer menengah : Manajer pemasaran, manajer keuangan, manajer produksi, manajer sumber daya manusia
  • Manajer lini pertama: Supervisor, kepala bagian, manajer toko, manajer restoran

Setiap level pelaksana memiliki tugas dan tanggung jawab yang berbeda-beda namun tetap satu tujuan. Yuk sekarang kulik apa saja tugas yang mereka lakukan!

 

Baca Juga: Manajemen Operasional: Pengertian, Fungsi, dan Contoh

Tugas Manajemen Bisnis

Tugas manajemen bisnis adalah kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh manajer untuk mencapai tujuan organisasi meliputi:

 

  1. Perencanaan

    Kegiatan yang dilakukan untuk menentukan tujuan organisasi dan bagaimana mencapainya. Perencanaan meliputi kegiatan penentuan tujuan, mengembangkan strategi dan membuat anggaran keuangan.

     

  2. Pengorganisasian

    Kegiatan yang dilakukan untuk menyusun struktur organisasi dan mengalokasikan sumber daya meliputi menyusun struktur organisasi, menentukan tugas dan tanggung jawab serta alokasi sumber daya.

     

  3. Pengarahan

    Kegiatan yang dilakukan untuk menggerakkan dan memotivasi karyawan mencapai tujuan perusahaan.

     

  4. Pengendalian

    Kegiatan yang dilakukan untuk mengukur dan mengevaluasi kinerja organisasi dengan cara menetapkan standar kemudian melakukan pengukuran dan koreksi terhadap kinerja yang tidak sesuai standar.

     

Peluang Lulusan Manajemen Bisnis

Menyimak penjelasan apa itu manajemen bisnis membuat kita menyadari ternyata mendalami ilmu manajemen itu penting ya. Sebab berbagai bidang membutuhkan ilmu manajemen.

 

Sehingga peluang kerja lulusan manajemen bisnis sangat luas dan fleksibel. Tentunya ini tak lepas dari keterampilan dan kompetensi mereka yang dibutuhkan untuk bekerja di berbagai bidang dan industri.

 

Lulusan manajemen bisnis memiliki peluang kerja yang luas di berbagai bidang berikut:

  • Pemasaran :  Marketing Manager, Product Manager, Brand Manager.
  • Keuangan :  Financial Analyst, Investment Banker.
  • SDM           : Human Resources Manager, Recruitment manager.
  • Operasional :  Operation Manager, Production Manager, Project manager. 
  • Strategi :  Strategic Planner, Business Development Manager.

 

Baca Juga: Manajemen Pemasaran: Pengertian dan Fungsinya

 

Ternyata menarik juga ya bidang manajemen bisnis setelah dikulik lebih jauh.  Jika kamu masih awam dengan bidang ini namun ingin mempelajarinya maka bisa mengintip di Kuncie

 

Kamu bisa mempelajari ilmu manajemen bisnis, HR, Data Analyst dan masih banyak lagi. Selain itu juga tersedia kelas mentoring bersama profesional di bidangnya. Keren banget kan!

 

Jangan lupa aktivasi Paket Pintar Kuncie lebih dulu sebelum mulai mengikuti kelas di Kuncie. Tentu saja biar kuota kamu lebih hemat sekaligus mendapatkan benefit ekstra dari Kuncie.

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim