Keutamaan dan Ayat 31-35 dari Surat Ar-Rahman | Telkomsel

Keutamaan dan Ayat 31-35 dari Surat Ar-Rahman

Article

Surat Ar-Rahman memang dikenal sebagai salah satu surat yang sangat istimewa dalam Al-Qur'an, bahkan sering disebut sebagai "Pengantin Al-Qur'an" karena keindahannya yang luar biasa. 

 

Ketika kamu membaca surat Ar-Rahman setiap hari, manfaatnya itu benar-benar tak terhitung. Surat ini bukan hanya membawa ketenangan dan kedamaian di hati, tapi juga bisa jadi pegangan saat kamu mencari solusi untuk masalah-masalah dalam kehidupan sehari-hari. 

 

Di dalamnya, Allah menggambarkan berbagai ciptaan-Nya yang begitu indah, serta nikmat-nikmat yang Dia berikan kepada kita semua.

 

Surat ini juga banyak berbicara tentang keindahan Jannah, atau surga, yang dijanjikan bagi mereka yang beriman dan berbuat baik. Gambaran tentang surga ini begitu memotivasi kita untuk terus berada di jalan yang benar. 

 

 

Di surat Ar-Rahman ini ada satu kalimat yang diulang sampai 31 kali, yaitu "Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?". Kalimat ini mengingatkan kita betapa banyaknya nikmat yang Allah berikan, dan pentingnya kita untuk selalu bersyukur.

 

Membaca dan merenungkan surat Ar-Rahman setiap hari bisa jadi sumber inspirasi dan kekuatan dalam menjalani hidup, sekaligus mengingatkan kita akan kebesaran Allah dan karunia-Nya yang tak terhingga.

 

Kamu juga bisa mendengar surat Ar-Rahman melalui Youtube. Agar internetnya nggak terganggu, aktifkan Paket OMG! Nonton dari Telkomsel. Dengan harga mulai dari 60 ribuan kamu bisa dapet kuota hingga 130 GB.

 

Biar lebih jelasnya, mari kita bahas mengenai keutamaan dan alasan kenapa surat Ar-Rahman menjadi salah satu istimewa dalam Al-Qur’an.

 

Baca Juga: Aqiqah: Hukum, Syarat, Tata Cara & Doanya

 

5 Manfaat dari Surat Ar-Rahman

 

Surat Ar-Rahman memiliki banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan saat rutin membacanya. Berikut beberapa manfaat utama surat Ar-Rahman.

 

Pemberi Syafaat di Akhirat

  • Memberikan Syafaat Bagi Pembacanya
    Surat Ar-Rahman akan menjadi pemberi syafaat bagi mereka yang rutin membacanya, memohonkan ampunan dan pertolongan dari Allah SWT di akhirat nanti.

  • Menghapus Dosa-Dosa
    Dengan membaca Surat Ar-Rahman, dosa-dosa kecil maupun besar bisa dihapuskan, mempermudah pembacanya untuk meraih ampunan Allah SWT di akhirat.

  • Menjadi Teman di Akhirat
    Surat Ar-Rahman akan menemani pembacanya di akhirat, menjadi sumber penghiburan dan pertolongan saat diperlukan.

  • Meraih Pahala yang Berlimpah
    Membaca Surat Ar-Rahman mendatangkan pahala yang berlimpah, menjadi bekal yang berharga di akhirat nanti.

 

Dijauhkan dari Gangguan Jin & Setan

Surat Ar-Rahman juga dikenal ampuh dalam melindungi seseorang dari gangguan jin dan setan. Di dalamnya terdapat ayat-ayat yang bisa menjadi tameng dari berbagai kejahatan makhluk halus. 

 

Menenangkan Batin

Surat Ar-Rahman memiliki keutamaan dalam menenangkan hati yang gelisah. Ayat-ayatnya, terutama pengulangan kalimat "Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?", mampu meredakan kegelisahan dan memberikan kedamaian dalam batin. 

 

Menambah Iman dan Takwa

Surat Ar-Rahman mengingatkan kita akan keagungan dan kebesaran Allah, menegaskan bahwa hanya Dia yang layak dijadikan tempat bergantung dan berharap. Dengan rutin membaca Surat Ar-Rahman, iman dan ketakwaan kepada Allah akan semakin kuat, mengarahkan hati untuk selalu berada di jalan-Nya.

 

Pintu Rezeki Semakin Lebar

Banyak ulama menyarankan untuk rutin membaca Surat Ar-Rahman sebagai sarana membuka pintu rezeki. surat ini mengajarkan pentingnya bersyukur atas nikmat Allah, dan dengan rasa syukur yang tulus, Allah akan melimpahkan rezeki yang lebih banyak kepada hamba-Nya.

 

Baca Juga: Tata Cara Tayamum: Syarat, Bacaan Niat & Doanya

 

Bacaan Surat Ar-Rahman Ayat 31-35

 

Surat Ar-Rahman adalah salah satu surat yang paling dikenal dan dihayati dalam Al-Qur’an. surat ini merupakan wahyu ke-35 yang diterima oleh Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam, diwahyukan setelah surat Al-Furqan dan sebelum surat Al-Fathir.

 

Surat ini juga sering disebut sebagai "Pengantin Al-Qur’an" karena keindahan bahasanya yang luar biasa. Bacaan surat Ar-Rahman tidak hanya mengajak kita untuk mengingat nikmat Allah, tapi untuk merenungkan betapa sempurnanya ciptaan-Nya dan kehidupan setelah kematian. 

 

Dengan segala keistimewaannya, surat Ar-Rahman menjadi bacaan yang sangat dianjurkan untuk dibaca dan dihayati oleh setiap Muslim. Membacanya secara rutin akan membawa banyak kebaikan dan keberkahan dalam kehidupan sehari-hari. Berikut ayat 31-35.

 

31. سَنَفْرُغُ لَكُمْ أَيُّهَ ٱلثَّقَلَانِ

sanafrugu lakum ayyuhaṡ-ṡaqalān

Kami akan memperhatikan sepenuhnya kepadamu hai manusia dan jin.

 

32. فَبِأَىِّ ءَالَآءِ رَبِّكُمَا تُكَذِّبَانِ

fa bi`ayyi ālā`i rabbikumā tukażżibān

Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan?

 

33. يَٰمَعْشَرَ ٱلْجِنِّ وَٱلْإِنسِ إِنِ ٱسْتَطَعْتُمْ أَن تَنفُذُوا۟ مِنْ أَقْطَارِ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضِ فَٱنفُذُوا۟ ۚ لَا تَنفُذُونَ إِلَّا بِسُلْطَٰنٍ

yā ma’syaral-jinni wal-insi inistaṭa’tum an tanfużụ min aqṭāris-samāwāti wal-arḍi fanfużụ, lā tanfużụna illā bisulṭān

Hai jama’ah jin dan manusia, jika kamu sanggup menembus (melintasi) penjuru langit dan bumi, maka lintasilah, kamu tidak dapat menembusnya kecuali dengan kekuatan.

 

34. فَبِأَىِّ ءَالَآءِ رَبِّكُمَا تُكَذِّبَانِ

fa bi`ayyi ālā`i rabbikumā tukażżibān

Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan?

 

35. يُرْسَلُ عَلَيْكُمَا شُوَاظٌ مِّن نَّارٍ وَنُحَاسٌ فَلَا تَنتَصِرَانِ

yursalu ‘alaikumā syuwāẓum min nāriw wa nuḥāsun fa lā tantaṣirān

Kepada kamu, (jin dan manusia) dilepaskan nyala api dan cairan tembaga maka kamu tidak dapat menyelamatkan diri (dari padanya).

 

Demikian penjelasan singkat mengenai keutamaan surat Ar-Rahman. Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu umat muslim untuk sering membacanya agar dilindungi oleh Allah SWT saat di akhirat di dunia.

 

Kamu bisa mendengarkan full surat Ar-Rahman melalui Youtube. Agar kuota utama kamu tetap aman dan masih banyak, kamu bisa pakai Kuota Ketengan untuk Youtube dari Telkomsel. Jadi kamu mau nonton seharian juga nggak masalah.

 

Baca Juga: Doa Tidur: Doa Sebelum Tidur dan Bangun Tidur dalam Islam

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim