Mau ke Konser Coldplay? Cek Dulu Panduan Lengkapnya! | Telkomsel

Mau ke Konser Coldplay? Cek Dulu Panduan Lengkapnya!

Article

Konser Coldplay di Indonesia akan dilaksanakan pada 15 November 2023. Antusiasme penggemar Coldplay di tanah air terlihat sangat nyata, terlebih ketika tiket yang dijual pada 17 Mei 2023 itu langsung terjual habis dalam hitungan jam.

 

Sebelum berangkat ke konser Coldplay, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui. Melalui artikel ini, Telkomsel akan menjabarkan panduan nonton konser Coldplay secara lengkap dengan rincian sebagai berikut.

 

  1. Informasi Terkait E-Ticket Konser Coldplay

  2. Jadwal Lengkap Konser Coldplay

  3. Aturan dan Larangan Selama Mengikuti Konser Coldplay

 

Selama mengikuti konser, kamu wajib memastikan kesiapan, kesehatan, dan keamanan diri sendiri. Jangan lupa membawa barang-barang yang kamu perlukan, mulai dari HP, powerbank, dompet, air minum, sampai obat-obatan pribadi. 

 

Supaya pengalaman konsermu semakin semarak, yuk, aktifkan Paket Combo Sakti dari Telkomsel! Dengan ukuran kuota yang lebih besar, kamu bisa bebas upload momen nonton konser ke berbagai media sosial tanpa takut kuota habis.

 

Tanpa basa-basi lebih jauh lagi, simak informasi selengkapnya tentang konser Coldplay di artikel ini, yuk!

 

Baca Juga: Coldplay Mau Konser di Jakarta, Cek Tiket dan Fakta Lainnya!

 

Informasi Terkait E-Ticket Konser Coldplay

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, untuk mendapatkan tiket konser pelantun “Fix You” itu, pembeli harus ikut ticket war melalui situs web atau aplikasi Loket.com. Nah, berikut peraturan dan informasi mengenai e-ticket yang harus kamu perhatikan!

 

  • Pantau terus e-mail yang kamu gunakan untuk membeli tiket karena e-ticket akan dikirim ke e-mail tersebut paling lambat tanggal 12 November 2023.
  • Pastikan kamu ikut memeriksa bagian spam atau sampah e-mail-mu.
  • Berbeda dengan konser pada umumnya, kamu nggak perlu melakukan penukaran tiket.
  • Untuk mempercepat proses masuk saat hari H nanti, jangan lupa siapkan screenshot e-ticket yang sudah kamu terima, ya.
  • Proses scan e-ticket di gate masuk dilakukan melalui barcode yang hanya bisa dipakai sekali. Jadi, pastikan kamu tidak pernah menyebarkan barcode yang kamu peroleh ke siapa pun. 
  • Perlu diingat bahwa satu e-mail hanya berlaku untuk pembelian empat tiket dan tiket yang sudah dibeli tidak dapat dipindahtangankan. 
  • Ketika memasuki venue, kamu akan diberikan gelang yang wajib dipakai sampai konser berakhir. 
  • Apabila kamu mengalami kendala soal tiket, silakan akses situs web Loket.com atau menghubungi Loket.com melalui telepon di 021-8060-0822 dan e-mail di support@loket.com.

 

Usai memahami urusan tiket, sekarang saatnya kamu mencermati jadwal lengkap konser Coldplay supaya nggak ketinggalan momen berharga sedetik pun. Langsung cek informasinya, ya!

 

Baca Juga: Tips Nonton Konser Seru dan Asyik!

 

Jadwal Lengkap Konser Coldplay

Fyi, pertunjukan band legendaris yang akan diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) itu sebenarnya baru dimulai pada pukul 21.00 WIB. Lantas, sebelum acara utama, ada rangkaian acara apa dulu, ya?

 

  • 13.00 WIB: Pembukaan gate untuk area pre-function yang sudah disiapkan oleh pihak penyelenggara.
  • 16.30 WIB: Sesi khusus bagi penggemar bertiket Ultimate Experience, seperti backstage tour dan kesempatan untuk mendapatkan exclusive merch. Jika kamu salah satunya, harap datang satu jam sebelum jadwal, ya.
  • 17.00 WIB: Pembukaan gate khusus bagi pemegang tiket Ultimate Experience dan My Universe.
  • 17.30 WIB: Pembukaan gate bagi semua pemegang tiket.
  • 20.00 WIB: Penampilan spesial dari artis pembuka asal Indonesia, yakni Rahmania Astri.
  • 21.00 WIB: Konser dimulai.

 

Mengacu pada konser sebelumnya, Coldplay diperkirakan akan menyanyikan 28 lagu, termasuk lagu andalannya, yakni “The Scientist” dan “Viva la Vida”. Sekarang, mari kita simak peraturan dan larangan selama menikmati konser.

 

Aturan dan Larangan Selama Mengikuti Konser Coldplay

Demi kenyamanan bersama dan suksesnya gelaran konser Coldplay, ada beberapa aturan yang wajib kamu ikuti. 

 

  • Untuk menghindari penumpukan penonton, kamu dianjurkan untuk datang setengah jam lebih awal dari jadwal open gate. Kamu bisa menikmati waktu di ruang pre-function terlebih dahulu. 
  • Sebelum sampai di pintu gerbang, kamu sudah harus menyiapkan e-ticket dan identitas yang diperlukan supaya antrean panjang tidak tercipta.
  • Meskipun pandemi sudah usai, tetap jaga jarak aman dan jangan berdesak-desakan selama konser berlangsung.
  • Jika kamu memesan arena seating, pastikan kamu duduk di tempat yang sudah ditetapkan.
  • Apabila kamu merasa tidak enak badan secara tiba-tiba dan merasa butuh pertolongan, segera cari kru lapangan yang akan mengarahkanmu ke tenda medis.

 

Sementara itu, pihak promotor dan Coldplay juga merilis daftar barang yang tidak boleh dibawa ke dalam venue. Berikut rinciannya.

 

  • Narkoba dan minuman beralkohol.
  • Senjata api, benda tajam, dan alat perlindungan diri yang membahayakan.
  • Rokok dalam bentuk dan jenis apa pun serta pemantik.
  • Alat yang menimbulkan kebisingan, termasuk alat musik atau pembuat klakson.
  • Benda yang mengeluarkan cahaya, termasuk lightstick dan pena laser.
  • Barang yang terbuat dari logam, kaca, kaleng, atau serpihan.
  • Kamera profesional.
  • Tas berukuran besar alias lebih dari 21 cm x 29,7 cm.
  • Atribut politik dalam bentuk apa pun.

 

Baca Juga: Deretan Konser yang Siap Menyambutmu di Tahun 2023!

 

Mengingat tiket konser Coldplay sudah tidak tersisa lagi, jumlah penonton yang nantinya memenuhi GBK diproyeksikan mencapai 70.000 orang. Oleh sebab itu, jika kamu satu di antaranya, pastikan selalu menjaga diri dan barang bawaan, ya!

 

Supaya pengalaman nonton nggak terganggu kuota dan sinyal, yuk, aktivasi Kuota Ketengan Telkomsel! Mulai dari Rp4.000 saja, kamu bisa bebas pilih kuota ketengan untuk medsos tertentu atau kuota utama hingga 3 GB.

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim