Yuk Healing di 10 Tempat Camping di Bogor Ini! | Telkomsel

Yuk Healing di 10 Tempat Camping di Bogor Ini!

Article

Siapa nih yang pengen healing tapi bingung mau kemana? Yuk cobain healing dengan camping di Bogor! Jadi penasaran kan dimana tempat camping di Bogor paling recomended.

 

Nggak perlu bingung karena Telkomsel akan berikan rekomendasi tempat camping di Bogor paling ciamik. Dimana aja nih yang lokasinya cakep untuk refreshing? Cek daftar ini ya!

 

  1. Agrowisata Gunung Mas

  2. Highland Camp Curug Panjang

  3. Camping Ground Gunung Bunder Halimun Salak 

  4. Eagle Hill

  5. Gunung Geulis Campsite

  6. Camping Gayatri Mountain Adventure

  7. Wonderful Citamiang By Anrha

  8. Pondok Kapilih Resort & Camp

  9. Gunung Pancar Camping

  10. D'Jungle Private Camp 

 

Camping Itu memang menyenangkan untuk refreshing namun jangan lupa bekali dengan telekomunikasi yang tepat. Apalagi jika lokasinya di hutan atau relatif jauh dari pemukiman.

 

Yuk gunakan jaringan Telkomsel terkuat dan terluas menjangkau pelosok. Isi pulsa lalu pilih paket internet sesuai kebutuhanmu melalui MyTelkomsel. No worries deh camping di Bogor!

 

Makanya yuk buruan simak rekomendasi tempat camping di Bogor di penjelasan artikel ini. Tentunya tempat tersebut memiliki camping ground atau bumi perkemahan yang lega dan nyaman untuk kegiatan berkemah kamu nanti.

 

Baca Juga: Budget Liburan ke Bali Sendiri untuk 1 Minggu, Cuma 2 Jutaan!

 

Agrowisata Gunung Mas

Bagi warga Jabodetabek pasti familiar dengan Gunung Mas. Ya, agrowisatanya menyediakan fasilitas camping sembari menjelajahi kebun tehnya yang sudah terkenal.

 

Kamu pun bisa mencoba glamping di sini yang fasilitasnya lengkap. Bisa juga membawa tenda sendiri untuk berkemah di tepi sungai yang jernih dan dingin. Masih ada juga pilihan aktivitas seperti trekking, fun off road dan memetik teh.

 

Highland Camp Curug Panjang

Lokasinya di Gunung Bunder, Bogor, yang dekat dengan Curug Panjang. Oleh sebab itu suasana alamnya benar-benar terasa. Apalagi fasilitas campingnya memadai, cocok untuk camping yang “agak serius”.

 

Camping ground di sini luas dan terawat serta memiliki berbagai jenis paket camping yang bisa dipilih. Namun akses jalan menuju lokasi cukup terjal dan harga relatif lebih mahal.

 

Camping Ground Gunung Bunder Halimun Salak

Selain Highland juga ada Halimun Salak untuk merasakan berkemah di Gunung Bunder, Bogor. Untuk akses jalannya relatif lebih mudah. Pemandangan tidak terlalu istimewa tapi cukup menyejukkan untuk melepas penat.

 

Kelebihannya adalah harga terjangkau, fasilitas camping lengkap dan terdapat banyak pilihan warung makan jadi nggak ribet harus bawa ransum sendiri. Namun kekurangannya adalah akan sangat ramai saat weekend.

 

Eagle Hill 

Pemandangan Gunung Salak yang indah dengan suasana tenang dan sejuk menjadi daya tarik berkemah di area Pamijahan, Bogor, ini. Karena menawarkan alam yang masih alami sehingga akses menuju lokasi cukup terjal.

 

Area camping luas dan terawat serta terdapat berbagai fasilitas seperti kolam renang, taman bermain dan paintball yang tidak akan membuatmu bosan. Namun bersiaplah karena rekomendasi tempat camping di Bogor ini relatif mahal. 

 

Gunung Geulis Campsite

Bagi yang ingin berkemah dengan pemandangan Gunung Gede Pangrango yang indah bisa banget ke sini. Suasana tenang nan asri dengan area camping luas dan terawat bakal bikin auto good mood deh!

 

Tempat camping di Bogor berkonsep bumi perkemahan dengan tenda permanen maupun dome. Tersedia juga berbagai fasilitas seperti kolam renang, taman bermain dan outbound. Namun akses lokasinya cukup terjal.

 

Baca Juga: Mengenal Kereta Bisnis yang Jadi Favorit di Musim Liburan

Camping Gayatri Mountain Adventure

Gayatri termasuk tempat camping di Bogor murah dengan tiket masuk hanya Rp 25.000. Lokasinya di tengah-tengah perkebunan teh Gunung Mas menghadap Gunung Gede Pangrango yang cantik. 

 

Fasilitas camping ground lengkap mulai dari area parkir, toilet, musholla hingga shelter. Pengelola juga menyediakan paket camping yaitu untuk keluarga dan grup yang relatif murah. Selain itu juga ada glamping yang lebih mewah.

 

Wonderful Citamiang By Anrha

Ingin menikmati glamping di Cisarua?  Kamu bisa mencoba resort dan glamping di sini yang menawarkan sensasi kemping di tengah hutan dan tepi sungai nan dingin.

 

Memang bukan tempat camping di Bogor murah namun worthed dengan biaya menginapnya sekitar Rp 500 ribu. Lokasinya juga tidak jauh dari Jalan Raya Puncak sehingga mudah dijangkau oleh kendaraan pribadi.

 

Pondok Kapilih Resort & Camp

Pondok Kapilih memiliki letak strategis di area Puncak Pancawati, yang asri dan sejuk khas Gunung Pangrango. Memiliki hotel & resort, menyediakan juga camping ground dengan harga terjangkau, menjadi pilihan tempat camping di Bogor murah. 

 

Jika ingin kemping lebih mewah juga tersedia Glamping karena areanya sangat luas. Masih ada fasilitas lainnya seperti arena berkuda, panahan, flying fox, climbing wall, off road, paintball dan lainnya.

 

Gunung Pancar 

Gunung Pancar ternyata punya banyak camping ground yang dapat dipesan secara private lho! Setiap bloknya juga memiliki landscape dan fasilitas berbeda. Lokasi juga terjangkau dekat Sentul dengan jalanan aspal. 

 

Berkemah di sini dikelilingi hutan pinus yang rimbun dan udara sejuk dan segar cocok untuk kemping tipis-tipis. Perlu dicatat izin lokasi, tiket kendaraan dan sewa tenda dikenakan biaya terpisah.

 

D'Jungle Private Camp 

Bumi Perkemahan ini terletak di Batulayang Ciburial, Puncak, yang mudah diakses. Pengelola juga menyediakan berbagai jenis paket untuk berbagai keperluan, tapi kamu juga bisa mendirikan tenda di camping ground kok.

 

Tempat camping di Bogor ini memiliki fasilitas buatan berupa aula, pondokan, spot tenda, toilet, saung dan lainnya. Kamu juga bisa hiking ke Curug Panjang, menikmati kolam alami nan jernih dan masih banyak lagi.

 

Baca Juga: 24 Wisata Bogor yang Wajib Kamu Datangi!

 

Nah, itu tadi deretan rekomendasi tempat camping di Bogor yang bisa menjadi pilihanmu untuk healing. Pastikan kamu tetap aman saat berkemah di camping ground ya. 

 

Amankan juga komunikasi kamu dengan menggunakan Telkomsel. Gunakan Paket Ekstra Kuota jika paket data bulananmu keburu habis. Manfaatkan sisa masa aktifnya dengan aktivasi paket Ekstra Kuota. Yuk cek di MyTelkomsel!

 

 
scroll
Komentar 0
Tulis Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Belum ada komentar
Jadilah orang pertama yang komentar disini!
mock
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
DewiLarasati
14 Feb 2024 12:03
mantulllzz keren bgt artikel beber2 sangat membantu!
Laporkan
0
Balas Komentar
Min. 10 Karakter
0 / 2000
Balasan Lainnya (1)
Sembunyikan Balasan

Laporan Anda berhasil dikirim